Abstrak Ayu Vera

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN INDIVIDU

KULIAH KERJA NYATA


SEMESTER GENAP TAHUN AKADEMIK 2016/2017
Kelompok 43
Tegalsari, Desa Wonoboyo,
Kecamatan Jogonalan, Kabupaten Klaten,
Propinsi Jawa Tengah

Disusun oleh:
Verawaty Rukmana

ABSTRAK
Kuliah Kerja Nyata merupakan salah satu bentuk pengabdian oleh mahasiswa perguruan tinggi
bagi masyarakat. Bentuk pengabdian yang diberikan berupa pemberdayaan, pelatihan, penyuluhan,
pendampingan, serta penyadaran akan potensi diri yang dimiliki oleh masyarakat maupun potensi alam
yang ada. Mahasiswa berproses dengan berupaya menjadi bagian langsung dari masyarakat serta ikut
berperan aktif dan kreatif dalam berbagai kegiatan yang ada di dalam masyarakat. Menjadi bagian dari
masyarakat secara langsung dapat memberikan pengalaman bagi mahasiswa untuk saling bertukar
pengetahuan serta dapat mendewasakan diri dalam hal pemikiran maupun sikap.

Observasi dilakukan dengan metode: (1) tanya jawab, (2) dokumentasi, dan (3) melihat ke lapangan
secara langsung. Berdasarkan hasil observasi maka ditentukan program kerja KKN individu yang akan
dilaksanakan meliputi program individu utama dan program individu penunjang. Program individu utama
yaitu penanaman cita-cita sejak dini serta pengenalan macam-macam ekspresi pada anak serta, sedangkan
program individu penunjang yaitu game edukasi elektro, pelatihan teknik sablon, english area, penanaman
nilai keagamaan Dilihat dari program-program tersebut maka mahasiswa berperan sebagai fasilitator,
dinamisator dan motivator.

Program kerja telah dilaksanakan mulai tanggal 3 Maret 2017 – 7 Mei 2017. Program berjalan
dengan lancar, hanya saja terdapat beberapa program yang pelaksanaannya tidak sesuai dengan
perencanaan karena adanya kendala. Dengan demikian, setelah kegiatan KKN berakhir diharapkan para
warga Tegalsari dapat terus mengupayakan untuk memberdayakan seluruh elemen masyarakat beserta
potensi alam yang ada untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat di masa yang akan datang.
LAPORAN INDIVIDU
KULIAH KERJA NYATA
SEMESTER GENAP TAHUN AKADEMIK 2016/2017
Kelompok 43
Tegalsari, Desa Wonoboyo,
Kecamatan Jogonalan, Kabupaten Klaten,
Propinsi Jawa Tengah

Disusun oleh:
Gofur Dyah Ayu G.P.

ABSTRAK
Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah salah satu wujud pengabdian mahasiswa perguruan
tinggi kepada masyarakat lewat pemberian bantuan pemberdayaan, pelatihan, penyuluhan,
pembimbingan, pendampingan dan untuk menyadarkan potensi yang dimiliki. Oleh karena itu,
mahasiswa mempunyai peran strategis sebagai agent of change dimana mahasiswa membantu
meningkatkan kualitas hidup dan pembangunan agar mendapatkan kemampuan generatif berupa
life skills (kecakapan / ketrampilan hidup).

Observasi dilakukan dengan tanya jawab, dokumentasi atau melihat ke lapangan secara
langsung. Berdasarkan hasil observasi maka ditentukan program kerja KKN individu yang akan
dilaksanakan meliputi program individu utama dan program individu penunjang. Program individu
utama yaitu Science is Fun dan Sosialisasi Hemat Energi dan Penggunaan Gadget, sedangkan
program individu penunjang yaitu Penanaman Nilai Keagamaan pada Anak, Perpustakaan Desa,
English Area, dan Pengembangan Kurikulum berbasis Karakter. Dilihat dari program-program
tersebut maka mahasiswa berperan sebagai fasilitator, dinamisator dan motivator.

Program kerja yang telah dilaksanakan mulai tanggal 3 Maret 2017 – 7 Mei 2017 berjalan
dengan lancar meskipun terdapat beberapa program pelaksanaannya tidak sesuai dengan
perencanaan karena adanya kendala. Dengan demikian, setelah kegiatan KKN berakhir diharapkan
para warga Tegal Sari dapat terus mengupayakan untuk memberdayakan seluruh elemen
masyarakat beserta potensi alam yang ada untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat di
masa yang akan datang.

Anda mungkin juga menyukai