Anda di halaman 1dari 11

GUBERNUR SULAWESI TENGAH

SAMBUTAN GUBERNUR SULAWESI TENGAH


PADA ACARA PERESMIAN PENGGUNAAN GEDUNG
KANTOR DAN RUANG PERAWATAN, SEKALIGUS
PEMBERLAKUAN PPK-BLUD DI RUMAH SAKIT
DAERAH MADANI PROVINSI SULAWESI TENGAH
SELASA, 25 JANUARI 2011

ASSALAMU’ ALAIKUM WAR, WAB,


SALAM SEJAHTERA UNTUK KITA SEKALIAN,

YANG SAYA HORMATI,


1. KETUA DPRD PROVINSI SULAWESI TENGAH,
2. FORUM KOORDINASI PIMPINAN DAERAH
PROVINSI SULAWESI TENGAH,
3. DIREKTUR RUMAH SAKIT DAERAH MADANI
PROVINSI SULAWESI TENGAH,

Peresmian Gedung Kantor dan Perawatan RS. Madani Prov. Sulteng 1


4. PARA KEPALA DINAS, BADAN, BIRO, KANTOR DAN
LEMBAGA DILINGKUNGAN PEMERINTAH DAERAH
PROVINSI SULAWESI TENGAH,
5. PARA DOKTER, TENAGA KESEHATAN, SERTA
KARYAWAN / KARYAWATI RUMAH SAKIT DAERAH
MADANI, HADIRIN DAN UNDANGAN YANG
BERBAHAGIA,

MENGAWALI SAMBUTAN INI, SAYA MENGAJAK


KITA SEMUA UNTUK TAK HENTI-HENTINYA
MEMANJATKAN PUJI SYUKUR KEHADIRAT ALLAH
SWT, TUHAN YANG MAHA ESA, YANG SENANTIASA
MELIMPAHKAN RAHMAT DAN HIDAYAHNYA,
SEHINGGA PAGI INI KITA DALAM KEADAAN SEHAT
WAL’AFIAT, DAPAT MENGIKUTI ACARA PERESMIAN
GEDUNG KANTOR DAN RUANG PERAWATAN DAN
SEKALIGUS PEMBERLAKUAN SISTEM PENGELOLAAN
KEUANGAN BADAN LAYANAN UMUM DAERAH
Peresmian Gedung Kantor dan Perawatan RS. Madani Prov. Sulteng 2
(PPK-BLUD) DI RUMAH SAKIT DAERAH MADANI
PROVINSI SULAWESI TENGAH.

DAN ATAS NAMA PEMERINTAH DAERAH


PROVINSI SULAWSI TENGAH DAN PRIBADI, SAYA
MENGUCAPKAN TERIMA KASIH KEPADA SEMUA
PIHAK, YANG TELAH MEMBERIKAN PERHATIAN DAN
DUKUNGAN YANG CUKUP BESAR TERHADAP
PEMBANGUNAN SARANA DAN PRASARANA RUMAH
SAKIT DAERAH MADANI, SEHINGGA DIHARAPKAN
DARI GEDUNG YANG BARU INI, DAPAT MEMBERIKAN
PELAYANAN KESEHATAN YANG LEBIH OPTIMAL LAGI
BAGI MASYARAKAT, KARENA PADA KENYATAANNYA,
KEBUTUHAN AKAN PELAYANAN KESEHATAN YANG
PRIMA MASIH SANGAT DIDAMBAKAN OLEH SELURUH
MASYARAKAT, UTAMANYA MASYARAKAT YANG
KURANG MAMPU BEROBAT KELUAR DAERAH
SULAWESI TENGAH.
Peresmian Gedung Kantor dan Perawatan RS. Madani Prov. Sulteng 3
HADIRIN YANG SAYA HORMATI,...
PENYEDIAAN SARANA DAN PRASARANA
KESEHATAN, MERUPAKAN SALAH SATU WUJUD
KOMITMEN DAN UPAYA PEMERINTAH DALAM
MEMBERIKAN LAYANAN KESEHATAN, SEBAGAI
LAYANAN DASAR BAGI MASYARAKAT, SEKALIGUS
DIMAKSUDKAN UNTUK MENINGKATKAN
PROFESIONALISME RUMAH SAKIT DAN TENAGA
KESEHATAN, DALAM RANGKA MENCIPTAKAN
PELAYANAN KESEHATAN YANG PRIMA, DILANDASI
OLEH NILAI-NILAI INTELEKTUAL, ETIKA DAN MORAL
SERTA TANGGUNG JAWAB TERHADAP PROFESI
YANG DIEMBAN.

BERBICARA MENGENAI PENINGKATAN


KUALITAS HIDUP MASYARAKAT, SALAH SATU
TUNTUTANNYA ADALAH, PENINGKATAN
PEMBANGUNAN DI BIDANG KESEHATAN YANG
Peresmian Gedung Kantor dan Perawatan RS. Madani Prov. Sulteng 4
TUJUANNYA SEBAGAIMANA TERCANTUM DALAM
SISTEM KESEHATAN NASIONAL YAKNI,
TERCAPAINYA KEMAMPUAN UNTUK HIDUP SEHAT
BAGI SETIAP PENDUDUK, AGAR DAPAT
MEWUJUDKAN DERAJAT KESEHATAN MASYARAKAT
YANG OPTIMAL, SEBAGAI SALAH SATU UNSUR
KESEJAHTERAAN UMUM DARI TUJUAN NASIONAL
TERSEBUT.

UNTUK MENCAPAI DERAJAT KESEHATAN


MASYARAKAT YANG DIMAKSUD, SANGAT
DIPERLUKAN KETERSEDIAAN FASILITAS PELAYANAN
KESEHATAN YANG MEMADAI, DAN TUNTUTAN ITU
MERUPAKAN AMANAT UNDANG-UNDANG DASAR
1945, SEBAGAIMANA YANG TERMAKTUB DALAM
PASAL 34, BAHWA NEGARA BERTANGGUNG JAWAB
ATAS PENYEDIAAN FASILITAS PELAYANAN
KESEHATAN DAN FASILITAS PELAYANAN UMUM
Peresmian Gedung Kantor dan Perawatan RS. Madani Prov. Sulteng 5
YANG LAYAK, DAN SALAH SATU SARANA KESEHATAN
YANG MEMPUNYAI PERANAN PENTING DALAM
PELAYANAN KESEHATAN ADALAH RUMAH SAKIT.

HADIRIN YANG SAYA HORMATI,...


PADA KESEMPATAN INI JUGA SAYA
MENYAMPAIKAN BAHWA RUMAH SAKIT DAERAH
MADANI PROVINSI SULAWESI TENGAH MULAI
MEMBERLAKUKAN PERATURAN PEMERINTAH NOMOR
23 TAHUN 2005 TENTANG PENGELOLAAN KEUANGAN
BADAN LAYANAN UMUM DAN PERATURAN MENTERI
DALAM NEGERI NOMOR 61 TAHUN 2007 TENTANG
PEDOMAN TEKNIS PENGELOLAAN KEUANGAN BADAN
LAYANAN UMUM DAERAH (PPK-BLUD).

KELUARNYA PERATURAN INI


DILATARBELAKANGI KONDISI PELAYANAN PUBLIK
YANG DIBERIKAN OLEH PENYELENGGARA NEGARA
DEWASA INI DIRASA BELUM MEMUASKAN
Peresmian Gedung Kantor dan Perawatan RS. Madani Prov. Sulteng 6
MASYARAKAT, CONTOHNYA, (1) DALAM
MEMBERIKAN PELAYANAN TIDAK CEPAT NAMUN
TERJADI PROSEDUR YANG BERBELIT-BELIT (KALAU
BISA DIPERSULIT MENGAPA DIPERMUDAH?,
BUKANNYA KALAU BISA DIPERMUDAH MENGAPA
DIPERSULIT?); (2) ADANYA DISKRIMINASI
PELAYANAN,; (3) BIAYA TIDAK TRANSPARAN,
KATANYA GRATIS TETAPI KENYATAAN DI LAPANGAN
MASIH HARUS BAYAR, MEMBAYARNYAPUN TIDAK
ADA STANDARNYA.

DENGAN LAHIRNYA PERATURAN TERSEBUT,


PEMERINTAH TELAH MEMBUKA SUATU KORIDOR
BARU BAGI INSTITUSI PELAYANAN PUBLIK SEPERTI
RUMAH SAKIT DAERAH UNTUK DIKELOLA SECARA
LEBIH PROFESIONAL DALAM RANGKA
MENINGKATKAN KINERJA/MUTU LAYANAN KEPADA
MASYARAKAT. KORIDOR BARU DIMAKSUD ADALAH
Peresmian Gedung Kantor dan Perawatan RS. Madani Prov. Sulteng 7
BERUPA FLEKSIBILITAS DALAM PENGELOLAAN
KEUANGAN SEPERTI DALAM HAL PENGANGGARAN,
PENGGUNAAN LANGSUNG PENDAPATAN, PENETAPAN
TARIF LAYANAN, PENGADAAN BARANG/JASA,
KERJASAMA, INVESTASI DAN LAIN-LAIN.

HADIRIN YANG SAYA HORMATI,...


SAYA BERHARAP DENGAN GEDUNG BARU DAN
DIBERLAKUKANNYA SISTEM PENGELOLAAN
KEUANGAN BADAN LAYANAN UMUM DAERAH
(PPK-BLUD) RUMAH SAKIT DAERAH MADANI INI,
DAPAT MEMBERIKAN KINERJA YANG LEBIH
MEMADAI, YANG SECARA FUNGSIONAL MAMPU
MEMBERIKAN MANFAAT YANG BESAR DALAM
PELAYANAN KESEHATAN.

DAN KEPADA PARA PETUGAS RUMAH SAKIT,


BAIK DOKTER, PERAWAT MAUPUN TENAGA
KESEHATAN LAINNYA, AGAR TERUS TERMOTIVASI
Peresmian Gedung Kantor dan Perawatan RS. Madani Prov. Sulteng 8
DAN BERSEMANGAT DALAM MENJALANKAN
TUGASNYA MEMBERIKAN PELAYANAN KESEHATAN
KEPADA MASYARAKAT. DEMIKIAN PULA, SAYA
MENGHIMBAU KEPADA PENGELOLA RUMAH SAKIT
UMUM DAERAH UNDATA, KIRANYA SENANTIASA
MENJAGA DAN MEMELIHARA SARANA DAN
PRASARANA RUMAH SAKIT INI DENGAN SEBAIK-
BAIKNYA, AGAR KEBERADAAN SARANA TERSEBUT
TERUS DIMANFAATKAN SECARA OPTIMAL DAN
BERKESINAMBUNGAN.

DEMIKIAN YANG DAPAT SAYA SAMPAIKAN,


SEMOGA ALLAH SWT, TUHAN YANG MAHA ESA
SENANTIASA MEMEBERIKAN LIMPAHAN BERKAH
KESEHATAN, KEAFIATAN DAN BIMBINGANNYA
KEPADA KITA SEKALIAN DALAM MENJALANKAN
TUGAS – TUGAS KEMANUSIAAN.
AKHIRNYA DENGAN MENGUCAPKAN ;
Peresmian Gedung Kantor dan Perawatan RS. Madani Prov. Sulteng 9
“BISMILLAHIR RAHMANIR RAHIM ”

GEDUNG KANTOR DAN RUANG PERAWATAN RUMAH


SAKIT DAERAH MADANI PROVINSI SULAWESI
TENGAH, DENGAN INI SAYA NYATAKAN “RESMI
DIGUNAKAN“, DAN MULAI MEMBERLAKUKAN SISTEM
PENGELOLAAN KEUANGAN BADAN LAYANAN UMUM
DAERAH (PPK-BLUD).

SEKIAN DAN TERIMA KASIH


BILLAHI TAUFIQ WALHIDAYAH
WASSALAMU‘ ALLAIKUM WAR, WAB.

GUBERNUR SULAWESI TENGAH

H. B. PALIUDJU

Peresmian Gedung Kantor dan Perawatan RS. Madani Prov. Sulteng 10


Peresmian Gedung Kantor dan Perawatan RS. Madani Prov. Sulteng 11

Anda mungkin juga menyukai