Anda di halaman 1dari 3

Ada sekian banyak produk reksadana yang ditawarkan oleh manajer investasi diluar sana .

Mulai dari
yang sifatnya umum seperti reksadana pasar uang , reksadana pendapatan tetap , reksadana
campuran , dan reksadana saham sampai yang sifatnya hybrid alias sudah ditambahkan layanan
tambahan pada setiap produknya seperti reksadana dengan manfaat asuransi , reksadana syariah
dan lainnya . Namun yang akan kita ulas lebih dalam adalah reksadana pada sektor riil yang salah
satunya adalah DIRE (Dana Investasi Real Estate).

Yap , reksadana rasa properti ini masih tergolong muda di Indonesia daripada jenis reksadana
lainnya sehingga masih sedikit pemain atau manajer investasi yang berkecimpung di sektor ini ,
misalnya DIRE Ciptadana Properti Ritel Indonesia dengan manajer investasi PT. Ciptadana Asset
Management . Meskipun begitu , sektor ini sangat menjanjikan karena memiliki beberapa kelebihan
yang akan dibahas dibawah ini . DIRE tergolong investasi jangka panjang yang bersifat pasif .
Meskipun masih baru dan belum banyak peminatnya , pemerintah turut membantu pengembangan
DIRE ini melalui beberapa paket kebijakan ekonomi yang dikeluarkan seperti penghapusan pajak
berganda pada DIRE dan memberikan fasilitas BPHTB bagi peluncuran produk DIRE di Indonesia

Ada yang mengatakan bahwa reksadana dengan DIRE ini berbeda , statement ini juga tidak
sepenuhnya salah karena walaupun berbentuk Kontrak Investasi Kolektif yangmana manajer
investasi menghimpun dana dari masyarakat dan menyalurkannya ke sektor sesuai produk yang
ditawarkan yang selanjutnya akan dikelola oleh manajer investasi , DIRE ini berbeda karena bisa
meminjam uang untuk berinvestasi pada produk DIRE dengan batasan tertentu . Hal ini tidak
diperbolehkan untuk berinvestasi pada reksadana . Dalam hal return , DIRE memberikan deviden
kepada pemilik unit penyertaan dengan aturan minimal 90% dari laba setelah pajak , sementara
reksadana tidak menentu dalam memberikan jumlah return kepada pemilik UP .
Untuk mengetahui performa DIRE maka akan diambil beberapa contoh dari situs bareksa.com

Perbandingan diambil dari jenis reksadana yang memiliki tingkat resiko yang sama . Dari informasi
diatas dapat diketahui bahwa performa DIRE masih kalah dengan reksadana pasar uang yang
dikelola oleh BNI yang notabene sudah menjadi reksadana favorit . Akan tetapi DIRE masih memiliki
beberapa kelebihan yang tidak dimiliki reksadana lainnya yaitu :
1. Nilai aset berupa properti yang dimiliki akan terus bertambah naik seiring waktu , sehingga
memberikan keuntungan dimasa yang akan datang ,
2. Investor DIRE secara tidak langsung juga melakukan investasi real estate , jadi bisa dikatakan
sebagai salah satu pemilik aset yang berhak menerima pendapatan berupa sewa .

Meskipun begitu DIRE juga memiliki beberapa kekurangan yaitu :

1. Tingkat likuiditas rendah , untuk menjual properti memerlukan waktu yang tidak sedikit
sehingga lama untuk menjadi uang dalam kas yang likud ,
2. Gagal bayar dari penyewa , pendapatan DIRE adalah dari penyewa real estate , apabila
penyewa gagal bayar maka pendapatan akan berkurang ,
3. Tingkat harga properti turun , hal ini bisa disebabkan karena adanya bencana alam , dan
lainnya .
4. Tidak sembarangan orang bisa memiliki DIRE .

Bisa dilihat bahwa kekurangan DIRE itu sebenarnya bukanlah sebuah nilai minus karena penyebab
tingkat likuiditas rendah diakibatkan karena DIRE merupakan investasi jangka panjang sementara
kekurangan lainnya bisa diatasi dengan sistem perencanaan yang baik .

Jadi , dapat diambil kesimpulan bahwa DIRE turut membantu perkembangan infrastruktur di
Indonesia . DIRE juga dapat menjadi salah satu wahana investasi anda yang ingin dalam berinvestasi
dalam properti namun belum memiliki cukup dana .

!!!PERINGATAN!!!

Setiap nama produk yang dicantumkan dalam artikel bukan bermaksud untuk promosi dan juga
sinyal untuk buy/hold . Apabila terdapat kesalahan bisa memberikan kritik kepada penulis

Sumber materi :

Rudiyanto. 2015. fit.focus.finish. Jakarta : Elex Media Komputindo

www.infovesta.com

Sumber gambar :

publicdomainvectors.org

Anda mungkin juga menyukai