Anda di halaman 1dari 4

S 1 KEPERAWATAN 2B

KELOMPOK 4
Anggota :
1. Putri Septia Sari (108116046)
2. Myelinda Ariyanti (108116047)
3. Nurul Abibah (108116048)
4. Indri Wahyuni (108116049)
5. Ahmad Fatoni (108116050)

PEMERIKSAAN EKOKARDIOGRAFI

A. PENGERTIAN
Ekokardiografi adalah sebuah alat yang dapat mengeluarkan gelombang
suara ultrasonik atau USG untuk menilai jantung. Ekokardiografi dapat menilai
struktur dan fungsi jantung dengan akurat. Namun, Sobat harus membedakan
ekokardiografi ini dengan elektrokardiografi atau yang sering disebut EKG atau
rekam jantung. Keduanya memiliki fungsi dan indikasi yang berbeda dan tak
jarang saling melengkapi.

B. MANFAAT
Pemeriksaan ini merupakan salah satu cara untuk menilai kesehatan jantung,
diantaranya:
1. Mengetahui adanya penyakit jantung bawaan,
2. Menilai fungsi jantung,
3. Menilai kekuatan kontraksi otot-otot jantung,
4. Menilai adanya kelainan katup,
5. Menilai keadaan pembuluh darah koroner,
6. Melihat terdapatnya trombus,
7. Mengetahui adanya infeksi jantung,
8. Menilai adanya peradangan pada jantung,
9. Mencari komplikasi pada jantung dari penyakit-penyakit lainnya (misalnya:
infeksi virus dapat berakibat miokarditis, penyakit kawasaki yang sangat
mirip dengan campak atau rubela dapat menyebabkan kerusakan pada arteri
koroner, dsb)

C. TUJUAN

Dengan ekokardiografi, kita dapat menilai fungsi dan struktur jantung


secara langsung atau real-time. Dengan alat ini kita dapat melihat apakah fungsi
jantung baik -apalagi jika pasca serangan jantung-, bagaimana gerakan katup
jantung, bagaimana dinding jantung, dan bagaimana aliran cairan yang mengalir
di ruangan jantung.

D. JENIS-JENIS
1. Trans Thoracal Echocardiography (TTE)
Adalah standar Echocardiography, tidak nyeri, tanpa efek radiasi,
transduser diletakkan pada dada dengan sedikit pelumas (gel)
2. Trans Esophageal Echocardiography (TEE)
Adalah pemeriksaan jantung, menggunakan alat transduser masuk melalui
tenggorokan menuju esophagus (saluran cernaa atas yang terletak dekat
dengan jantung), sehingga penampilan bagian-bagian tertentu jantung akan
lebih jelas.
3. Stress Echocardiography
Pemeriksaan ini bertujuan untuk melihat gerakan otot-otot jantung lebih
akurat dengan menggunakan alat treadmill atau memasukkan obat untuk
menstimulasi gerakan otot-otot jantung.

E. ALAT

Alat ekokardiografi terdiri dari probe yang akan disentuhkan ke tubuh,


kemudian terhubung dengan kabel, dan masuk ke dalam mesin yang
berlayar. Probe ini pertama akan mengeluarkan gelombang suara ultrasonik
yang akan masuk ke dalam tubuh dan memantul lagi dan akhirnya diinterpretasi
atau diubah ke dalam bentuk gambar di layar mesin.

F. PROSEDUR

Anda akan diminta untuk membuka pakaian dari dada sampai ke


pinggang dan kemudian berbaring di kasur. Dokter akan menaruh probe di atas
dada yang telah diberi jeli. Alat probe ini berbeda dengan USG perut atau rahim,
probe pada ekokardiografi lebih kecil. Jeli ini dimaksudkan agar alat probe dapat
menempel dengan baik pada kulit sehingga gambar yang didapat akan maksimal.

Apakah prosedur ini memberi rasa sakit, berapa lama dilakukan, dan
apakah ada efek samping? Tidak sakit. Prosedur ini biasanya dilakukan
selama 15-30 menit, bergantung apakah dokter sudah dapat menilai fungsi
dan struktur jantung Sobat. Secara umum tidak ada efek samping dari
prosedur ini.
Apakah ada orang tertentu yang tidak boleh melakukan prosedur ini?
Secara umum tidak ada kontraindikasi yang khusus. Namun memang dalam
keadaan tertentu, alat ini tidak dapat memberi informasi yang efektif
misalnya pada orang dengan kegemukan yang tinggi, atau badan yang
sangat kurus, karena dapat mempengaruhi hantaran gelombang suara.
Apa saja yang perlu saya siapkan? Perlukah saya puasa? Tidak ada hal
yang khusus. Anda boleh makan dan minum sebelum dan sesudahnya.
Kapan hasilnya dapat diterima? Biasanya hasil ekokardiografi dapat
langsung didapat oleh dokter yang melakukan prosedur ini. Hasil yang
dianggap bermakna akan dicetak dalam bentuk foto sebagai dokumentasi.

Sumber :

1. Mansi IA, et al.


Echocardiography. http://emedicine.medscape.com/article/1820912-
overview
2. Echocardiogram. http://www.patient.co.uk/health/Echocardiogram.htm
3. https://www.tanyadok.com/artikel-kesehatan/mengenal-ekokardiografi-
atau-usg-jantung

Anda mungkin juga menyukai