Anda di halaman 1dari 1

Secara etimologis, istilah research berasa dari dua kata, yaitu re dan search.

Re yang
berarti kembali atau berulang-ulang dan search berarti mencari, menjelajahi, atau menemukan
makna. Dengan demikian penelitian atau research berarti mencari, menjelajahi, atau
menemukan makna kembali secara berulang-ulang. (Sudarwan Danim dan Darwis, 2003:29)

Menurut Ary, Jacobs, dan Razavieh (1992:44) penelitian dapat dirumuskan sebagai
pendekatan ilmiah pada pengkajian masalah. Penelitian merupakan usaha sistematis dan
objektif untuk mencari pengetahuan yang dapat dipercaya.

Menurut Ostle (Moh. Nazir, 1997:15) penelitian dengan menggunakan metode ilmiah
disebut penelitian ilmiah. Di dalam penelitian ilmiah selalu ditemukan 2 unsur penting yaitu
unsur observarsi (empiris) dan nalar (rasional).

Ary, Jacobs, dan Razavieh. 1992. Pengantar Penelitian dalam Pendidikan. (Alih bahasa: Arief
Furchan). Surabaya: Usaha Nasional.

Mohammad Nazir. 1997. Metode Penelitian. Jakarta: Ghalia Indonesia.

Sudarwan Danim dan Darwis. 2003. Metode Penelitian Kebidanan: Prosedur, Kebijakan, dan
Etik. Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran EGC.

Anda mungkin juga menyukai