Anda di halaman 1dari 1

CLINIC RASUNA STC

MENGENAL ARTRI TI S DARMA HENWA


| Satui Coal Project | Desember 2017

ARTRITIS adalah istilah umum bagi peradangan (inflamasi)


dan pembengkakan di daerah persendian,

JENIS. Artritis dapat berupa osteoarthritis (OA) atau artritis Pencegahan


rheumatoid (AR), tetapi yang paling banyak dijumpai adalah
osteoarthritis. Pada OA faktor penyebab utama adalah
trauma atau pengausan sendi, sedangkan pada AR faktor
imunologi yang berperan.
GEJALA.
 Gejala artritis bervariasi tergantung sendi mana yang
terlibat. OA lebih sering menyerang sendi penyokong
berat badan. Sementara itu, AR mulanya lebih sering
menyerang sendi-sendi kecil misalnya sendi
pergelangan tangan atau kaki, tetapi dalam tingkat Gambaran OA/RA
lanjut dapat menyerang juga sendi-sendi besar seperti
sendi bahu dan pinggul.
 Sendi yang terserang Biasanya bengkak, merah dan
nyeri.
 Serangan AR biasanya dimulai dengan gejala (awal)
berupa badan lemah, hilang nafsu makan, nyeri dan
kaku seluruh badan. Gejala pada sendi Biasanya
timbul bertahap setelah beberapa minggu atau
bulan.
 Nyeri sendi pada AR bersifat hilang timbul, ada masa
remisi (berkurang), bersifat simetris bilateral (simetris 2
sisi), dan berhubungan dengan udara dingin.
 Serangan OA Biasanya sesisi. Gejala utamanya
adalah nyeri sendi yang berhubungan dengan gerak.
Penderita juga merasakan kaku pada sendi yang
terserang.
 Pada pemeriksaan radiologi (rontgen) OA Biasanya
memperlihatkan pelebaran sendi pada tahap awal,
osteofit (tulang yang tumbuh), sclerosis tulang dan
penyempitan rongga antar sendi pada tahap lanjut.

 Deformitas (kelainan bentuk) dapat terjadi pada OA


maupun AR setelah tertjadi kerusakan sendi.

Sumber: Pedoman Pengobatan Dasar di Puskesmas, Depkes RI

Tim 2: dr.Uwais, Pr.Putra, Pr.Riszki

Anda mungkin juga menyukai