Anda di halaman 1dari 3

Aplikasi koloid dalam bidang farmasi

1. Hidrogel

Hidrogel adalah suatu jenis polimer hidrofilik yang tidak larut dan swelling(menyerap)
dalam air membentuk keadaan setimbang. Hidrogel secara umum dibagi menjadi 2 yaitu
hidrogel alami seperti larutan kental sagu, karagenan, agar, jelli untuk rambut, dan alginat
sedangkan hidrogen sintetik kontak lensa yang dibuat dari 3-Hidroksi Etil Metakrilat
(HEMA)

Aplikasi dalam bidang farmasi:

a. Kontak lensa (silicon hydrogel, polyacrilamide)


b. Bahan penyangga dalam pembuatan tissue
c. Bahan penyusun popok yang akan menyerap urin bayi (sanitary napkin)
d. Pengobatan kanker
e. Pembalut luka

2. Mikropartikel

Mikropartikel adalah partikel dengan ukuran mikrometer.

Aplikasi dalam bidang farmasi:

a. Menutupi rasa bau


b. Melindungi obat dari lingkungan
c. Mengurangi ukuran partikel untuk meningkatkan kelarutan obat-obat yang
kelarutannya kurang bagus
d. Penghantaran obat terkendali atau berkelanjutan
e. Enkapsulasi sel

3. Emulsi dan mikroemulsi

Emulsi adalah campuran antara partikel-partikel suatu zat cair (fasa terdispersi) dengan
zat cair lainnya, sedangkan mikroemulsi adalah salah satu sediaan mikropartikel dimana
mikroemulsi sama seperti emulsi biasa yaitu dispersi minyak dan air hanya saja mikropartikel
jernih dan transparan serta secara termodinamika stabil.

Aplikasi dalam bidang farmasi:


a. Penghantar obat secara oral, ocular drug delivery, pulmonary drug delivery,
transdermal drug delivery, parenteral drug delivery.
b. Menutupi rasa bau
c. Obat luar

4. Liposom

Liposom atau gelembung lemak adalah suatu bentuk pengembangan dari nano teknologi
dalam bidang farmasi yaitu partikel koloid yang dibuat dengan turunan molekul fosfolipid
dari dari alam maupun sintetik.

Aplikasi dalam bidang farmasi:

a. Penghantaran obat
b. Pembawa obat dan antigen

5. Misel

Misel adalah agregat molekul ampifatik dalam air dengan bagian nonpolar berada pada
bagian dalam dan bagian polar pada bagian luar yang terpapar.

Aplikasi dalam bidang farmasi:

a. Pemberian/ penghantaran obat


b. Pembuatan produk kosmetik

6. Nanopartikel

Nanopartikel adalah hasil dari pembaharuan dalam bidang bioteknologi yang mampu
membantu meningkatkan efektivitas kerja obat, terutama yang diberikan secara oral.
Nanopartikel adalah partikel yang berukuran 1-1000 nanometer

Aplikasi dalam bidang farmasi:

a. Meningkatkan bioavailabilitas obat


b. Melindungi obat dari degradasi dalam saluran pencernaan
c. Mengontrol pelepasan obat
d. Dapat bekerja spesifik terhadap target obat
e. Penghantaran obat

7. Nanokristal

Nanokristal adalah penggabungan dari ratusan atau ribuan molekul yang membentuk
kristal, terdiri dari senyawa obat murni dengan penyaluran tipis dengan menggunakan
surfaktan.

Aplikasi dalam bidang farmasi:

a. Penghantaran obat
b. Meningkatkan kerja dari antioksidan pada kosmetik

Anda mungkin juga menyukai