Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

Penelitian ini berjudul “Tingkat Ketidakpuasan Pasien terhada pelayanan BPJS di


Puskesmas Ulee Kareng 2016” Pelayanan kesehatan merupakan salah satu hak
mendasar masyarakat yang penyediaannya wajib oleh pemerintah sebagai mana
telah diamanatkan oleh undang-undang dasar 1945 pasal 28 H ayat 1 dalam tanda
kutip “setiap orang berhak hidup sejahtera lahir dan bathin, bertempat tinggal, dan
mendapatkan lingkungan hidup yang baik dan sehat serta berhak memperoleh
pelayanan kesehatan”. Adapun rumusan masalahnya untuk mengetahui tingkat
ketidakpuasan pasien terhadap pelayanan BPJS di puskesmas Ulee Kareng.
Dimana tujuannya untuk mengetahui ketidakpuasan pasien terhadap pelayanan
BPJS di puskesmas Ulee Kareng, serta untuk mendapatkan informasi tentang
seberapa banyak pasien yang menggunakan BPJS. Adapun penelitian ini bersifat
Deskriptif Kuantitatif untuk mengetahui seberapa banyak pasien yang puas dan
yang tidak puas dalam menerima pelayanan BPJS dari puskesmas yang terkait.
Adapun sampel dalam penelitian ini yaitu 93 dari hasil yang didapat dengan
menggunakan rumus Slovin yang memenuhi kriteria inklusi dan eklusi.
Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa semua responden yang menyatakan
kualitas pelayana baik lebih banyak merasa puas daripada responden yang
menyatakan kualitas pelayanan kurang baik mereka merasa tidak puas.

Kata kunci : BPJS.

Anda mungkin juga menyukai