Anda di halaman 1dari 2

Resep Donat Kentang Empuk dan

Enak

Bahan

 1/2 kg tepung terigu (kualitas super)

 4 butir telur

 1/4 kg kentang

 1/4 kg mentega

 10 gram ragi instan

 1 sdt garam

 4 sdm gula (atau secukupnya sesuai selera)

 4 sdm susu bubuk full cream

 1 sdt baking powder

 1/2 gelas air (sekitar 100 ml)

 Minyak goreng (secukupnya)

Bahan Toping

 100 gram dark cooking chocolate (lelehkan)

 1 sdm margarin

 Meses, tepung gula, cokelat strawberry (lelehkan)

Cara Membuat
1. Kupas kentang dan potong menjadi beberapa bagian lalu kukus hingga matang
dan empuk. Jika sudah matang, haluskan kentang dengan cara ditumbuk atau
diblender.

2. Masukkan tepung terigu, susu, susu bubuk, ragi, telur, baking powder dan
kentang yang telah dihaluskan ke sebuah wadah. Aduk semua bahan hingga
rata.

3. Aduk semua bahan hingga adonan kalis lalu diamkan kira-kira selama 30 menit
sampai adonan mengembang.

4. Ketika adonan sudah kalis, masukkan mentega, garam dan air secukupnya.
Aduk lagi sampai semua bahan tercampur rata dan adonan benar-benar kalis.
Diamkan kira-kira selama 20 menit agar adonan mengembang dengan sangat
baik.

5. Bentuk adonan yang sudah mengembang menjadi donat. Kamu bisa


membentuknya dengan cara manual atau dengan mencetaknya dengan cetakan
donat.

6. Panaskan minyak lalu goreng donat hingga warnanya kuning keemasan serta
matang. Goreng donat dengan api kecil agar donat terbentuk dengan sempurna.

7. Donat yang sudah matang bisa diberi toping berupa dark chocolate, cokelat
strawberry, tepung gula atau meses.

Anda mungkin juga menyukai