Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN KASUS

SKABIES

Disusun untuk memenuhi tugas Kepaniteraan Klinik Madya


SMF Kulit RSD dr. Soebandi Jember

Oleh:
Dian Hadi Purnamasari, S. Ked
092011101054

Pembimbing:
dr. Gunawan Hostiadi, Sp. KK

SMF KULIT RSD DR. SOEBANDI JEMBER


FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS JEMBER
2014
BAB III
LAPORAN KASUS

3.1 Identitas Pasien


Nama : An. S
Jenis kelamin : Perempuan
Umur : 8 tahun
Pekerjaan : Pelajar
Alamat : Jl. A.Yani 70 Ambulu
RM : 019346
Tgl Pemeriksaan : 4 April 2014

3.2 Anamnesis
Autoanamnesis dilakukan tanggal 4 April 2014 di Poli Kulit dan Kelamin
RSD dr. Soebandi Jember

Keluhan utama:
Gatal di seluruh badan terutama jari tangan

Riwayat penyakit sekarang:


Pasien mengeluh gatal di seluruh badan terutama jari tangan sejak 3 minggu lalu.
Gatal awalnya dirasa pada sela-sela jari tangan lalu bertambah pada lengan, lipat
siku, ketiak, dada, perut, dan kaki. Muncul bentol-bentol kecil, digaruk karena
gatal, sampai berdarah. Bentol-bentol ada yang berisi nanah. Gatal dirasa
sepanjang hari, malam hari lebih terasa. Mengganggu aktivitas sehari-hari, sulit
konsentrasi di sekolah, sulit tidur karena gatal sekali

Riwayat penyakit dahulu : Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya
Riwayat penyakit keluarga : Tante pasien juga memiliki gejala serupa (tantenya
terlebih dulu), serumah, tiap malam pasien tidur dgn tantenya
Riwayat pengobatan : Belum diobati
Riwayat alergi : Pasien tidak alergi terhadap makanan/ obat-obatan
3.3 Pemeriksaan Fisik
Status Generalis
– Kesadaran : compos mentis
– Keadaan umum : baik
– Kepala / leher : dalam batas normal
– Jantung : dalam batas normal
– Paru : dalam batas normal
– Abdomen : dalam batas normal
– Extremitas : dalam batas normal
– Genitalia : dalam batas normal

Status Lokalis
Lokasi : sela-sela jari tangan, fossa cubiti, fossa axilla, abdomen, kaki dan
jari kaki. Terdapat papul-papul yang menggerombol di atas daerah
eritematous dengan ukuran yang bervariasi. Terdapat pustul diantara papul.
Tampak erosi dan krusta. Tak tampak terowongan/kunikulus.
3.4 Resume
Seorang anak perempuan berusia 8 tahun mengeluh gatal di sela jari
tangan dan kaki, siku, ketiak, dan perut sejak 3 minggu lalu, gatal terus menerus
terutama malam hari. Timbul bentol-bentol kecil pada tempat yang gatal, ada
sebagian yang berisi nanah. Karena gatal, digaruk, sampai ada yang luka. Tante
pasien juga mengalami gejala yang sama (serumah dan tidur dgn pasien).
Dari pemeriksaan fisik, pada daerah yang dikeluhkan tsb terdapat papul
bergerombol, diantaranya terdapat pustul. Tampak pula gambaran erosi dan krusta

3.5 Diagnosis Banding


Prurigo
Pedikulosis korporis
Dermatitis

3.6 Diagnosis Kerja


Skabies dengan infeksi sekunder

3.7 Tata Laksana


Antibiotik: Cefadroxil syrup 250 mg 3 x C 1
Kortikosteroid: Ocuson tab 3 x1
(Komp: Betamethasone 0,25 mg + Dexchlorpheniramine maleate 2 mg)
Sapoviridis soap tiap mandi sore
Topikal: Krim Permethrin + Desoximethasone dioleskan 4 malam sekali
selama 12 jam baru boleh dicuci
Edukasi:
Hindari menggaruk, jaga agar tetap bersih dan kering
Tante/ keluarga dgn gejala yang sama juga harus diobati
Baju, sprei, selimut, handuk disiram air panas dulu sebelum dicuci

3.8 Pemeriksaan Usulan


Kerokan daerah lesi  pemeriksaan dgn mikroskop. Apabila ditemukan
Sarcoptes scabiei  diagnosis pasti
3.9 Prognosis
Bonam

3.10 Kesimpulan
• Skabies adalah penyakit yang disebabkan parasit Sarcoptes scabiei
dengan tanda kardinal: pruritus nokturna, menyerang manusia secara
berkelompok, ada terowongan/kunikulus, ditemukan tungau
• Manifestasi papul, pustul pada dasar yang eritematus. Tampak pula
gambaran erosi dan krusta akibat digaruk
• Diagnosis ditegakkan melalui anamnesis, pemeriksaan fisik, dan
pemeriksaan penunjang
• Pengobatan secara oral dan topikal meliputi pemberian antibiotik oral,
kortikosteroid oral, antiparasit dan kortikosteroid topikal
• Edukasi juga penting untuk pemberantasan parasit serta mencegah re-
infeksi

DAFTAR PUSTAKA

1
Chang, Linda C. Growth Characteristics of Infantile Hemangioma:
Implicationsfor Management. Pediatrics: 2008; 122; 360.
2
Chen, T. S., Eichenfield, L., F. & Friedlander, S., F. Infantile Hemangiomas: An
Update on Pathogenesis and Theraphy. Vol. 131 (1): 98-109.
3
Gilchrest, Barbara A. Laser Therapy for Selected Cutaneus Vascular Lessions in
the Pediatric Population: A Review. Pediatrics Journal: 1988; 82; 652.
4
Greene, A. K. 2011. Management of Hemangiomas and other Vascular Tumors.
Clin Plast Surg: Vol. 38: 45-63.
5
Haggstorm, Drolet, Baselga, Chamlin, Garzon, Horii, Lucky, Mancini, Metry,
Newell, Nopper dan Frieden. 2006. Prospective Study of Infantile
Hemangiomas: Clinical Characteristic Predicting Complications and
Treatment. Pediatrics: Vol 118 (3): 881-889.
6
Hamzah, M. 1999. Hemangioma dalam Ilmu Penyakit Kulit dan Kelamin. Balai
Penerbit FK UI, Edisi Ketiga. Jakarta, 220-22.
7
Nafianti, S. 2010. Hemangioma pada Anak. Sari Pediatri. Vol.12 (3): p204-210
8
Richter, G. T., & Friedman, A. B. 2012. Hemangiomas and Vascular
Malformations: Current Theory and Management. International Journal of
Pediatrics. Vol 2012.

Anda mungkin juga menyukai