Anda di halaman 1dari 6

LINGKUNGAN NYAMAN BERAWAL DARI KREATIFITAS

Manusia diciptakan dengan berbagai kelebihan, salah satunya adalah kreatifitas.


Kreatifitas manusia tidak bisa diragukan lagi sebab begitu banyak inovasi-inovasi yang telah
diciptakannya, tetapi banyak manusia termasuk masyarakat Indonesia mempunyai kreatifitas
namun dibiarkan tanpa diaplikasikan untuk menciptakan sesuatu yang bermanfaat .
Keprihatinan pun tak luput terhadap masyarakat dengan kemampuan kreatifitas yang tinggi
dimana menjadi problem yang utama , karena dengan kreatifitasnya yang menghasilkan suatu
produk atau barang lewat tangan dingin para masyarakat dapat menambah produk-produk
yang memuaskan. Meskipun telah ada yang membuat suatu produk ,tetap menimbulkan
dampak negative karena realita saat ini pembuatan produk dengan teknologi membuahkan
suatu masalah serius , yaitu limbah.

Berbicara mengenai limbah atau pun sampah yang ada difikiran para pembaca ,
hanyalah seonggok benda yang begitu tidak berguna serta hanya membawa bencana.
Dikatakan sebagai pembawa bencana karena hanya merusak keindahan lingkungan, penyabab
tempat timbulnya sumber penyakit seperti Demam Berdarah (DBD) serta dikatakan penyebab
terbesar terjadinya banjir, baik di kota-kota besar maupun di kota-kota kecil. Dengan adanya
aalimbah ini , disinilah peran masyarakat menggunakan kreatifitasnya untuk membuat suatu
produk dari limbah yang awalnya tidak berguna menjadi berguna. Jadi, mengapa tidak kita
sebagai konsumen mengasah kemampuan berkreatifitas dengan limbah yang begitu
melimpah.

Meskipun kita ketahui bersama bahwasanya tahun 2015 ini bisa dikatakan tahun
modern, karena banyaknya teknologi-teknologi yang hadir dengan berbagai macam
kemampuan yang begitu canggih. Kemajuan teknologi di Negara ini, Indonesia menghasilkan
begitu banyak alat-alat teknologi yang memudahkan para masyarakat (konsumen) untuk
menikmatinya, seperti handphone,televise,dan masih banyak lagi. Dengan fasilitas-fasilitas
tersebut masyarakat yang menjadi konsumen memperoleh dua dampak sekaligus dari
penggunaan produk berteknologi tersebut. Salah satu dampaknya, yakni dampak negative
,tampa kita sadari penggunaan produk tersebut dapat membuat kita untuk malas berfikir ,
karena kita selalu mengharap pada kemampuan produk berteknologi yang kita miliki .
Contohnya, yakni handphone didalam handphone kita bisa mencari berbagai informasi,
namun yang disesalkan begitu banyak masyarakat yang telah mendapat informasi dengan
mudahnya memplagiat karya orang lain,seperti pembuatan produk dari bahan makanan.
Masyarakat juga pun menjadi malas untuk membuat suatu karya yang berbeda karena mereka
telah dimanjakan dengan produk yang tersedia.

Melihat realita yang terjadi diatas, kita sebagai manusia yang berkreatifitas janganlah
hanya mau menjadi konsumen. Cobalah menjadi produsen produk dari limbah ,agar limbah
yang selalu dijadikan kambing hitam pembawa bencana dapat menjadi produk yang bernilai
tinggi serta menjadikan lingkungan yang nyaman.

Karena jika dibiarkan menumpuk limbah atau sampah tersebut mempunyai


segudang permasalahan yang tidak ada habisnya. Dimana limbah berdampak negative
terhadap lingkungan, manusia,serta kelangsungan hidup para binatang dan tumbuhan.

1.Dampak negative terhadap lingkungan

- Bencana alam terjadi dimana-mana

- Rusaknya kawasan refresing karena penuh dengan limbah

- Lapisan ozon menipis,dan lain-lain

2.Dampak negative terhadap manusia

Kesehatan manusia dapat terganggu karena adanya berbagai macam limbah,sebagai


contoh penyakit diare,kolera,tifus menyebar dengan cepat karena virus yang berasal dari
sampah atau limbah dengan pengelolaan yang tidak tepat dapat bercampur air minum.
Penyakit demam berdarah(haemorhagic fever)dapat juga meningkat dengan cepat di daerah
yang pengolaan limbahnya kurang memadai,maka dari itu kelolah limbah dengan baik.

3.Dapat negative terhadap binatang dan tumbuhan

Dengan adanya limbah,seperti limbah buangan ait detergen dapat merusak kesuburan
tanah sehingga sangat menutup kemungkinan binatang-binatang kecil dan tumbuhan yang
hidup di tanah tersebut dapat mati.

Dengan begitu banyak dampak negative limbah yang di timbulkan,marilah kita benahi
dengan mengola limbah denagn kreativitas yang kita miliki,sehingga limbah dapat musnah
dan kreativitas kita pun terpakai. Sebelum kita mengolah limbah tersebut perlu kita ketahui
jenis-jenis limbah ataupun sampah itu sendiri.Jenis-jenis limbah atau sampah itu,yakni:
1.Limbah cair

-Buangan air detergen

-Air pencucian pembuatan batik

-Air buangan pabrik yang mengandung bahan kimia,dan sebagainya.

2.Limbah An-Organik

-Logam,seperti paku yang berkarat

-Plastik-plastik

3.Limbah organic

-Batang eceng gondok

-Pelepah batang pisang yang di buang,karena telah di ambil buahnya untuk


pembuatan keripik pisang

Itulah sebagian kecil jenis-jenis limbah atau sampah,dan kita pun dapat
mengolahnya dengan berbagai produk yang bernilai tinggi.Karena dengan produk yang di
hasilkan kita memperoleh sumber penghasilan yang tak terduga.

Begitu banyak pengelohan limbah yang dapat kita lakukan,seperti buangan air
detergen dapat di olah karena dari suatu penelitian menyebutkan limbah detergen dapat
digunakan sebagai pembangkit tenaga listrik menggunakan sel galvani.Sebab di dalam
limbah detergen mengandung senyawa-senyawa ionic yang dapat menghasilkan sumber
listrik dan limbah organic pun dapt kita buat menjadi sebuah bingkai foto yang begitu cantik
tanpa kita duga sebelumnya,seperti inilah karya limbah organic dari pelepah pisang salah satu
siswa SMAN 2 PINRANG,bukan hanya limbah cair dan organic, limbah An-Organic pun
dapat di olah kembali sebagai contoh paku-paku yang berkarat tersebut dapat kita leburkan
dengan dipanaskan sehingga dapat di buat produk logam kembali yang dapat kita gunakan.

Mulai dari sekarang alangkah bagusnya dengan kreatifitas yang dimiliki , ciptakanlah
produk limbah yang bermanfaat. Dengan adanya produsen pembuat produk dari limbah dapat
mengurangi angka pengangguran di Negara Indonesia , serta peran pemerintah dan
masyarakat luas sangat dperlukan dalam pengembangan dan perkembangan produsen
pembuat produk limbah. Agar para produsen dapat dipandang , sehingga karyanya pun sangat
diapresiasi. Hasil dari produk limbah pun jangan dipandang sebelah mata , karena dengan
produk tersebut dapat mengurangi kerusakan-kerusakan akibat limbah.

Jadi, limbah yang merupakan benda yang berdampak negative bagi kehidupan dapat
dikelola dengan kreatifitas sehingga menghasilkan produk yang bernilai tinggi ,meskipun
pada saat ini teknologi yang berkembang menghasilkan produk yang berteknologi sehingga
menjadikan kemalasan dari dalam diri berkembang untuk berkreatifitas dengan limbah ,
jangan sampai hal itu terus menerus terjadi karena jika itu terjadi limbah pun semakin
melimpah dan kreatifitas para masyarakat tidak tersalurkan. Serta limbah ini pun memiliki
dampak negative terhadap lingkungan,manusia,serta kelangsungan hidup para binatang dan
tumbuhan.

Adapun ada berbagai jenis limbah atau sampah yang dapat diketahui , yakni limbah
cair, limbah an-organic dan limbah organic. Limbah-limbah tersebut dapat dikelolah menjadi
produk berkualitas sehingga dapat menembus pasar mancanegara. Bagi para masyarakat dan
pemerintah sebaiknya mendukung para produsen pembuat produk yang kreatif dan
berkualitas dari limbah. Bentuk dukungan atau apresiasinya pun dapat ditunjukkan dengan
memakai produk yang dihasilkan dari limbah.

Marilah mengolah limbah dengan sejuta kreatifitas diri, karena pada dasarnya
pembuatan suatu produk dari limbah sangat bermanfaat disamping mengurangi limbah yang
berbahaya juga dapat mengasah kreatifitas yang tinggi sehingga lingkungan pun menjadi
nyaman dengan kreatifitas diri sendiri. Jadikanlah sebongkah batu menjadi emas yang
berkilauan,serta tanamkan dari dalam diri tiada kata behenti untuk membuat suatu karya
sekalipun dari limbah yang begitu menakutkan yang mengancam kehidupan. Keep for
creative with garbage (Terus untuk terus berkreasi dengan sampah).

Anda mungkin juga menyukai