Anda di halaman 1dari 2

Hipertiroid merupakan salah satu jenis penyakit tirod yakni kondisi dimana jumlah hormon yang

di hasilkan kelenjar tiroid berlebih sehingga tubuh memiliki banyak hormon tiroid yang
berdampak kepada terganggunya sistem metabolisme tubuh.

Dimana proses tubuh akan terjadi lebih cepat yang ditandai dengan meningkatnya jumlah
hormon T4 atau T3 yang menyebabkan peningkatan metabolisme dalam tubuh atau yang dalam
istilah medis disebut dengan istilah hipermetabolik.

Kondisi tersebut biasanya ditandai dengan muncul beberapa gejala pada penderitanya seperti :

 Merasa gugup, murung, lemah, atau lelah.


 Tangan tremor/bergetar, jantung berdetak cepat, atau Anda mungkin memiliki masalah
pernapasan.
 Panas dan berkeringat atau memiliki kulit gatal, merah dan hangat.
 Buang air besar lebih banyak dari biasanya.
 Rambut rontok.
 Turun berat badan meskipun Anda makan sama atau lebih banyak dari biasanya.
 Tekanan darah meningkat
 Sulit konsentrasi
 Mengalami gangguan menstruasi ( sering telat ) pada wanita

Bahaya Penyakit Hipertiroid Dan Penyebabnya


Meningkatnya produksi hormon tiroid yang dihasilkan oleh kelenjar tiroid bisa disebabkan oleh
beberapa faktor atau penyakit lainnya, yakni :

 Penyakit Graves.
 Tumor.
 Ketidak seimbangan hormon (Pemasukkan yang berlebihan dari hormon-hormon tiroid -
Pengeluaran yang abnormal dari TSH/Thyroid Stimulating Hormon).
 Tiroiditis (peradangan kelenjar tiroid).
 Pemasukkan yodium yang berlebihan.
Dari beberapa penyebab tersebut, penyakit graves ( penyakit autoimuns ) adalah penyakit yang
paling sering menyebabkan penyakit hipertiroid.

Penyakit graves dapat memicu tubuh membuat membuat antibodi yang disebut thyroid-
stimulating immunoglobulin (TSI) yang menyebabkan kelenjar tiroid memproduksi terlalu
banyak hormon tiroid.

Bahaya Penyakit Hipertiroid

Selain bisa menyebabkan proses tubuh menjadi lebih cepat, penyakit hipertiroid yang tidak
mendapatkan penangan dan pengobatan serius sehingga terjadi secara terus menerus dapat
mengakibatkan fibrilasi atrium dan aritmia yang bisa menyebabkan stroke.

Tidak hanya itu, orang yang mederita penyakit hipertiroid juga bisa mengalami osteoporosis
hingga gagal jantung kongestif yang tentunya sangat berbahaya dan mengancam jiwa karena bisa
menyebabkan kematian.

Itulah beberapa bahaya penyakit hipertiroid jika tidak diatasi dan diobati dengan serius, untuk itu
jangan pernah anggap sepele penyakit hipertiroid, segera atasi dan obati jika saat ini anda atau
orang terdekat anda mengalami beberapa ciri ciri penyakit tiroid hipertiroid.

Cara Menyembuhkan Penyakit Hipertiroid

Dalam mengobati dan menyembukan penyakit tiroid biasanya dokter akan merepkan obat
antirioid dan yodium radioaktif dengan tujuan mengambat sintesis hormon tiroid serta
mengancurkan sel-sel tiroid sehingga produksi hormon dapat ditekan.

Namun sayangnya penggunaan obat antitiroid tersebut bisa menimbulkan efek samping berupa
penurunan sel darah putih.

Selain pemberian obat-obatan, operasi juga bisa menjadi opsi yang dipilih oleh dokter guna
menyembuhkan penyakit tiroid utamanya jika penyakit tiroid menimbulkan benjolan dileher
yang cukup besar.

Operasi tersebut dilakukan dengan tujuan mengangkat benjolan akibat hipertiroid.

Nah, selain melakukan pengobatan secara medis kini penderita penyakit tiroid bisa melakukan
pengobatan tiroid secara alami yang jauh lebih aman

Anda mungkin juga menyukai