Anda di halaman 1dari 1

Assalamualaikum warahmatullaahi wabarakaatuh,

Pertama-tama dan yang paling utama, marilah kita panjatkan puji syukur kita kepada Allah Subhanahu
wa ta’ala yang telah dan masih memberi kita banyak sekali nikmat sehingga dengan nikmat-nikmat
itu kita masih bisa melaksanakan perintahnya dengan baik.

Yang kedua, semoga sholawat serta salam semoga selalu tercurah limpahkan kepada junjungan kita
Nabi Muhammad SAW, yang dengan perjuangan beliau dan para sahabatnya kita bisa merasakan
manisnya iman dan indahnya islam. Dan juga kepada keluarga, sahabat dan para pengikutnya hingga
akhir zaman kelak, amiin ya Rabbal a’lamiin.

Para Guru dan Siswa siswi yang dirahmati oleh Allah,


Pada kesempatan yang berbahagia ini, saya akan menyampaikan Kultum Singkat Tentang 7 kalimat
yang disukai Allah Swt, yaitu :
1. Kalimat “Bismillah”, yang haruslah kita ucapkan pada tiap-tiap hendak melakukan sesuatu.
2. Kalimat “Alhamdulillah” yang diucapkan pada tiap-tiap selesai melakukan sesuatu.
3. Kalimat “Astaghfirullah” yang diucapkan jika lidah terselip perkataan yang tidak patut atau ada
tindakan kita yang tidak pantas.
4. Kalimat “Insya Allah”, yang kita ucapkan jika merencanakan untuk berbuat sesuatu.
5. Kalimat “La haula wala kuwwata illa billah“, yang diucapkan jika menghadapi sesuatu yang tidak
disukai maupun tidak diingini.
6. Kalimat “Innna lillahi wa inna ilaihi rajiun“, yang diucapkan jika menghadapi dan menerima
musibah.
7. Kalimat “La ilaha Illa Allah”, yang diucapkan sepanjang siang dan malam, hingga tak terpisahkan
dari lidah kita.

Rasulullah SAW bersabda:


“Siapa yang membaca tiap habis shalat, Subhanallah 33 kali, Alhamdulillah 33 kali, Allahu Akbar 33
kali, lalu utk mencukupkan bilangan seratus dgn membaca “ Laa ilaaha illallah wahdahu laa syariika
lahu, lahul-mulku walahul-hamdu wahuwa ‘alaa kulli syai’in qadir” maka akan diampunkan
baginya semua dosa-dosanya meski pun sebanyak buih air laut.” (HR Muslim)

Saya kira cukup dulu Kultum Singkat Tentang 7 kalimat yang disukai Allah Swt ini, semoga apa yang
telah saya sampaikan bisa bermanfaat bagi semua.

Wabillahi taufiq wal hidayah,


Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Anda mungkin juga menyukai