Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN PENDAHULUAN

Detail Engineer Desain Pelabuhan Lebiti


Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tojo Una-una

1.1 Tujuan Pekerjaan Reconnaissance


Tujuan survey reconnaisance adalah :
1. Memperoleh gambaran dan informasi awal lokasi pelabuhan,
fasilitas eksisting, kegiatan pelabuhan, kondisi lingkungan, potensi
daerah hinterland dan rencana pengembangan.
2. Memberikan gambaran potensi daerah dan manfaat pembangunan
fasilitas pelabuhan.
3. Sebagai informasi awal untuk penyusunan rencana kerja selanjutnya.
1.2 Lingkup Pekerjaan Reconnaissance
Ruang lingkup pekerjaan Survey Reconnaissance antara lain :
1. Peninjauan lapangan.
2. Pengumpulan data sekunder kabupaten, kecamatan maupun di
pelabuhan.
3. Wawancara dengan pejabat/ketua kampung/pemakai jasa
pelabuhan.
4. Survey sistem transportasi dan akomodasi untuk team lapangan.
5. Dokumentasi situasi lapangan.
1.3 Lokasi Pekerjaan
Lokasi pekerjaan berada di Lebiti, Kabupaten Tojo Una-una, Provinsi Sulawesi
Tengah. Gambar 1.1 adalah peta orientasi yang menunjukkan lokasi pekerjaan

I-1
LAPORAN PENDAHULUAN
Detail Engineer Desain Pelabuhan Lebiti
Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tojo Una-una

Gambar 1.1 . Peta Orientasi Pekerjaan

1.4 Pelaporan
Kesimpulan dari pekerjaan reconnaissance dituangkan dalam bentuk laporan,
dengan uraian sebagai berikut.
1. Gambaran lokasi pelabuhan (perairan, back-up area, acces road)
berupa gambarinformasi (berskala maupun tidak berskala).
2. Tanggapan atau analisis secara umum perlu tidaknya pengembangan
pelabuhan.
3. Gambaran manfaat pembangunan pelabuhan.
4. Usulan/saran pembangunan pelabuhan (dilengkapi dengan fasilitas
pelabuhan yang dibutuhkan)
5. Informasi pelabuhan umum terdekat dari lokasi rencana pelabuhan
(jarak, kondis jalan, dll)
6. Usulan luas area untuk survey topografi.

I-2
LAPORAN PENDAHULUAN
Detail Engineer Desain Pelabuhan Lebiti
Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tojo Una-una

1.5 Sistematika Pembahasan


Sistematika pembahasan dari Laporan Pendahuluan dari pekerjaan Detail
Engineer Desain (DED) Pelabuhan Lebiti Kab.Tojo Una-Una Prov. Sulawesi
Tengah ini terdiri dari :

BAB 1 Pendahuluan
Menyajikan latar belakang, tujuan dan maksud pekerjaan, lokasi
pekerjaan, ruang lingkup pekerjaan, jangka waktu pelaksanaan
pekerjaan dan sistematika pembahasan.
BAB 2 Gambaran Umum Lokasi
Menyajikan gambaran kondisi fisik lokasi pekerjaan ditinjau dari
berbagai aspek.
BAB 3 Rencana Pembangunan Pelabuhan
Menyajikan manfaat pelabuhan dan usulan sementara
pembangunan pelabuhan.
BAB 4 Rekomendasi Lokasi Pelabuhan
Menyajikan beberapa rekomendasi alternatif lokasi yang ada di
Desa Lebiti.
BAB 5 Rencana Kerja Selanjutnya
Menyajikan rencana survey lanjutan

I-3

Anda mungkin juga menyukai