Anda di halaman 1dari 2

Peraturan Asistensi

S1 Teknik Sipil Undip 2016


1. Peserta asistensi sebelum melaksanakan asistensi wajib membentuk kordinator. Untuk
setiap dosen pengampu dibentuk 1 kordinator utama, dan 1 kordinator untuk setiap
tugas besar yang di ampu oleh dosen terkait.

2. Pengantrian asistensi dilakukan dengan menggunakan sistem “sehari lanjut”, yang


berarti apabila antrian hari ini belum selesai, maka antrian di hari berikutnya dimulai
dari sisa antrian kemarin (Bagi peserta yang sudah asistensi tidak diperkenankan
menulis antrian kembali apabila belum berganti hari pada pukul 07.00).

3. Apabila sudah 1 putaran dan masih ada kelompok atau individu belum asistensi
dengan alasan yang tidak jelas atau menunjukkan ketidakniatan maka antrian dimulai
dari antrian baru lagi.

4. Kelompok atau individu yang datang pertama wajib mengambil formulir antrian
asistensi yang sudah disediakan oleh HMS Undip (media selain formulir tersebut
tidak berlaku), pada jam 06.55.

5. Kelompok atau individu wajib menunggu/mengantri di tempat (untuk kelompok


minimal diwakilkan oleh 1 individu). Serta dalam penulisan pengantrian tidak
diperkenankan untuk menuliskan antrian kelompok/individu lain yang tidak hadir
ditempat antrian.
a. Apabila meninggalkan tempat antrian dengan minimal ada 1 individu yang
menunggu antrian, maka boleh meninggalkan tempat antrian dan dilakukan
skip giliran sebanyak 2 giliran setelah kelompok tersebut lengkap kembali ke
tempat antrian.
b. Apabila meninggalkan tempat antrian dengan tidak ada perwakilan yang
menunggu antrian, maka dilakukan skip giliran hingga urutan terakhir setelah
kelompok lengkap kembali ke tempat antrian.
6. Pengantrian Asistensi yang sedang menyusun Tugas Akhir dan Kerja Praktik, dapat
didahulukan apabila:
a. Dipanggil langsung oleh dosen terkait pada saat asistensi berjalan.
b. Sudah membuat janji dengan dosen terkait dan dapat menunjukkan bukti yang
otentik.
c. Apabila antara Tugas Akhir, Kerja Praktek, dan Tugas Besar, sama – sama
sudah membuat janji dengan dosen terkait di waktu dan tempat yang sama,
maka yang di prioritaskan terlebih dahulu adalah Tugas Akhir, Kerja Praktek,
kemudian Tugas Besar.
d. Point 6.b sampai dengan 6.c tidak berlaku apabila mahasiswa terkait datang
melebihi waktu yang sudah dijanjikan dengan dosen terkait.

Anda mungkin juga menyukai