Anda di halaman 1dari 1

PERATURAN UMUM ADMINISTRATUR CUP 2017

1 Pada sistem pertandingan memakai aturan system gugur.


2 Jumlah maksimal pemain dalam pertandingan resmi bola voli standar Internasional dalam
satu tim adalah 14 orang, Kemudian yang boleh bermain di lapangan hanya 6 orang dan 8
orang sebagai pemain cadangan.
3 Pemain setiap tim bersifat BEBAS dibawah bendera KUD mitra PT. SAL 1.
4 Saat pertandingan berlangsung pelatih boleh mengganti pemain inti dengan pemain
cadangan dan tidak ada batasan jumlah pergantian pemain.
5 Jika di lapangan dalam satu tim jumlah pemain kurang dari 6 orang, maka tim tersebut
dianggap kalah oleh panitia pertandingan dan gugur dalam turnamen.
6 Setiap pertandingan bola voli berlangsung harus melewati 3 babak (three winning set).
7 Pada pertandingan bola voli sistem perhitungan angka menggunakan rally point maksmal
pada 25 point.
8 Jika saat pertandingan berlangsung kedua tim mendapatkan poin yang sama di akhir yaitu
(24 – 24), maka pertandingan akan ditamabah 2 poin. Tim yang pertama berhasil unggul
dengan selisih 2 poin akan memenangkan pertandingan bola voli.
9 Tim yang menang akan melaju ke babak berikutnya dan tim yang kalah secara otomatis
gugur dalam turnamen.
10 Setiap tim boleh meminta waktu time out dan hanya boleh dilakukan 2 kali dalam setiap
babak.
11 Wasit memberikan waktu time out hanya 30 detik.
12 Official tim dibatasi maksimal 3 orang
13 Tim yang bertanding selambat-lambatnya berada di lokasi pertandingan 30 menit
sebelum pertandingan dimulai
14 Tim yang terlambat hadir maksimal 30 menit maka dinyatakan kalah W.O
15 Net atas net bawah adalah pelanggaran
16 Keputusan Panitia dan wasit tidak dapat diganggu gugat.

Anda mungkin juga menyukai