Anda di halaman 1dari 3

GENERAL BIOLOGY

TUGAS ANALISIS KRITIS “STRUKTUR DAN FUNGSI SEL”

DISUSUN

O
L
E
H

NAMA : IRYASTI YUDISTIA


KELAS : BIOLOGI IB
SEMESTER : I

FKIP UNIVERSITAS MATARAM


PENDIDIKAN BIOLOGI
TAHUN AJARAN 2013/2014

TUGAS ANALISIS KRITIS


Mata Kuliah : General Biology
Sandi Mata Kuliah : 113114
Nama Dosen Pembina : Dr. H. Agus Ramdani, M.Sc
Nama/NIM Mahasiswa : Iryasti yudistia/E1A013021
Dikumpulkan Pada : Sabtu, 26 Oktober 2013

A. Referensi
Al-Idrus, Agil., I Putu, Artayasa., Khaeruddin., Kusmiati, & M. Liwa, Ilhamdi. (2011). Cell Structure and
Function. In General Biology. (Mataram : FKIP Universitas Mataram). pp. 19-26

B. Tujuan Penulisan
1. Menjelaskan struktur dan fungsi sel
2. Menjelaskan karakteristik prokariota dan eukariota
3. Menjelaskan perbandingan struktur dan fungsi sel hewan dengan sel tumbuhan.

C. Fakta-Fakta Unik
1. Dalam sitoplasma ditemukan struktur selular organel-kecil yang melakukan fungsi khusus dalam
sel. Setiap organel memiliki tugas khusus yang membantu mempertahankan kehidupan sel.
2. Dalam sel hidup, sitoplasma selalu bergerak.
3. Lisosom bervariasi dalam ukuran dan jumlah, lisosom hanya ditemukan pada sel hewan .
Namun , sel-sel tanaman sekarang diperkirakan memiliki organel serupa.
4. Kromoplas mengandung pigmen yang bertanggung jawab untuk membuat warna merah, oranye ,
dan warna kuning pada buah, bunga dan daun pada musim gugur.
5. Prokariota adalah sel tanpa inti sejati. Eukariota adalah sel dengan inti sejati.

D. Pertanyaan
1. Mengapa prokariota dikatakan sebagai sel tanpa inti sejati dan eukariota dikatakan sebagai sel
dengan inti sejati ?
2. Bagaimana proses kerja kromoplas dalam pembentukan warna merah, oranye, dan warna kuning
pada buah, bunga, daun dan apa tujuan pembentukan warna tersebut ?
3. Bagaimana struktur, fungsi dan jumlah lisosom yang terdapat pada sel tumbuhan dan apa
perbedaannya dengan lisosom yang terdapat pada sel hewan ?
4. Apa maksut dari “dalam sel hidup, sitoplasma selalu bergerak” ?

E. Konsep Utama
1. Struktur sel
2. Fungsi sel
3. Karakteristik prokariota
4. Karakteristik eukariota

F. Refleksi
Setelah membuat analisis kritis tentang struktur dan fungsi sel dari buku General Biology karangan Drs.
Kheruddin, M.Eng., dkk. saya banyak mendapatkan tambahan ilmu tentang struktur dan fungsi sel.
Ternyata, Struktur sel dapat dibagi menjadi tiga bagian, yaitu : 1) inti atau pusat kontrol. 2)membran sel
atau batas luar sel. 3) sitoplasma, atau segala sesuatu antara inti dan membran.
Sel memiliki banyak fungsi, yaitu : 1) sebagai nutrisi dan pencernaan. 2) sebagai penyerapan makanan,
oksigen dan zat-zat lain yang diperlukan dari lingkungannya. 3) sebagai proses transportasi. 4) Melakukan
Biosintesis. 5) sebagai tempat terjadinya proses Sekresi. 6) Tempat terjadinya proses respirasi. 7) Tempat
terjadinya proses ekskresi. 8) Respon/bereaksi terhadap lingkungan. 9) Reproduksi, sebagian besar sel
bereproduksi dengan pembelahan.
Sebagian besar sel memiliki inti, sitoplasma dan membran sel. Inti bertindak sebagai pusat kontrol sel.
Membran sel mengatur masuk dan keluarnya zat-zat dari sel. Reaksi kimia yang dibutuhkan untuk
mempertahankan hidup terjadi dalam sitoplasma.
Prokariota adalah sel tanpa nukleus sejati, Prokariota tidak dikelilingi oleh membran nuklir. Eukariota
adalah sel dengan inti sejati, eukariota dikelilingi oleh membran ganda. Organel yang termasuk dalam sel
eukariotik, yaitu : mitokondria, lisosom, retikulum endoplasma, badan Golgi, ribosom, plastida, vakuola pusat,
dinding sel, sentriol.
Disisi lain, buku General Biology karangan Drs. Kheruddin, M.Eng., dkk. Tidak menjelaskan tentang
badan mikro (peroksisom dan glioksisom).
Demikianlah analisis kritis ini saya buat semoga dapat bermanfaat bagi kita semua.

Anda mungkin juga menyukai