Anda di halaman 1dari 2

4 Alasan Menggunakan Software Berbasis

Cloud
December 23 2015
Teknologi cloud telah mengubah dunia bisnis. Bagaimanapun skala bisnis Anda, dimanapun
Anda beroperasi, software berbasis teknologi cloud membuka peluang bagi Anda untuk
berkompetisi, bertumbuh dan berinovasi dengan yang terbaik.

Adapun 4 perubahan
besar yang terjadi, antara lain:

1. Setiap perusahaan dapat menggunakan software terbaik untuk menjalankan


bisnisnya. Dengan biaya yang tidak terlalu besar setiap bulannya, setiap pemilik usaha dapat
menggunakan software kelas dunia untuk menjalankan bisnisnya, seperti sistem akunting,
penjualan, penggajian dan banyak lainnya.

2. Ekspansi pasar bukan lagi monopoli perusahaan besar. Seluruh strategi marketing (SEO,
social media, PPC dan lain-lain) saat ini dapat diakses melalui layar smartphone, dan pelanggan
lebih menyukai tipe pemasaran seperti ini. Saat-saat salesman bergaji tinggi dan marketing
campaign dengan biaya besar telah berlalu. Setiap pengusaha bisa menjadi pemain global. UKM
memiliki kesempatan besar untuk bertumbuh saat ini.
3. Teknologi cloud menjadi dasar untuk membangun kolaborasi ekonomi. Salah satu elemen
pentingnya adalah perkembangan teknologi informasi. Teknologi cloud telah menjadi jalan
pembukanya. Saat ini, bisnis kecil tidak hanya dapat menggunakan software kelas dunia, tapi
juga dapat mengintegrasikannya secara mudah dengan sistem yang telah mereka gunakan.
Komunikasi dan kolaborasi akan menjadi dua hal yang sangat dibutuhkan untuk kesuksesan
bisnis.

4. Memulai dan menjalankan sebuah bisnis belum pernah menjadi semudah ini. Teknologi
cloud adalah jawaban dari banyak hambatan yang dialami proses bisnis tradisional seperti: skala
geografis, sumber daya yang terbatas dan kendala untuk mengakses fasilitas terbaik. Tantangan-
tantangan ini dapat diatasi dengan metode baru yang lebih baik.

Satu hal yang masih menjadi perhatian adalah pemilik bisnis biasanya memiliki kehidupan yang
sibuk. Untuk sebagian besar diantaranya, bisnis mereka adalah hidup mereka. Meluangkan waktu
dan sumber daya untuk merasakan manfaat dari sebuah teknologi baru tidaklah sederhana.
Untungnya, teknologi cloud dapat berperan disini. Tidak ada biaya awal besar yang perlu
dikeluarkan dan kontrak jangka panjang yang harus diikuti. Sebagian besar penyedia jasa
layanan cloud menawarkan masa percobaan selama 14-30 hari, sehingga Anda dapat
mencobanya tanpa mengeluarkan biaya sepeser pun.

Ini berarti Anda tidak perlu melakukan semuanya dalam satu waktu dan bisa menggunakan
pendekatan lain. Tulis 3 kendala terbesar di bisnis Anda. Lakukan pencarian singkat via Google
dan temukan penyedia software berbasis teknologi cloud yang dapat membantu Anda.

Read More: Tren Mobile Mengubah Iklim Bisnis

Anda perlu membuat perubahan untuk mengambil keuntungan dari teknologi cloud. Hal ini
dapat meningkatkan kinerja bisnis Anda dengan biaya yang rendah. Keuntungan lainnya adalah
Anda dapat dengan mudah berhenti menggunakan layanan tersebut jika tidak bekerja sesuai
dengan keinginan Anda, tanpa mengeluarkan banyak biaya. Saat ini adalah saat yang sangat
tepat bagi UKM untuk memanfaatkan teknologi digital dalam menjalankan bisnisnya.

Salah satu penyedia layanan akuntansi cloud di Indonesia adalah Jurnal.id. Untuk membantu
para pengusaha, Jurnal telah menciptakan platform akuntansi online berbasiskan cloud
computing yang dapat Anda coba gratis selama 30 hari di sini. Platform akuntansi Jurnal.id dapat
membantu para pengusaha untuk mengelola pembukuan dengan lebih praktis. Keuntungan yang
didapat dengan menggunakan Jurnal.id antara lain:

1. Menjalani bisnis kapanpun dan dimanapun.

2. Membuat faktur penjualan,pesanan pembelian, dan surat Jalan secara otomatis.

3. Menyiapkan laporan keuangan instan hanya dengan 1-klik.

Anda mungkin juga menyukai