Anda di halaman 1dari 11

A.

1.Pada manusia urut-urutan saluran pernapasan dari luar ke dalam adalah ….


a. Tenggorokan – tekak – bronkiolus – bronkus – alveolus
b. Tekak – kerongkongan – bronkus – bronkiolus – alveolus
c. Tenggorokan – tekak – bronkus – bronkiolus – alveolus
d. Tekak – tenggorokan – bronkus – bronkiolus – alveolus
e. Tenggorokan – tekak – alveolus – bronkus – bronkiolus

2. Otot diafragma berkontraksi, rongga dada membesar, tekanan udara di rongga dada
mengecil, berdasarkan keterangan di atas fase yang sedang terjadi adalah….
a. Inspirasi pernapasan dada
b. Ekspirasi pernapasan perut
c. Inspirasi pernapasan perut
d. Ekspirasi pernapasan perut
e. Inspirasi pernapasan seluler

3. Di bawah ini adalah beberapa pernyataan tentang mekanisme pernapasan:


1. Otot antartulang rusuk berkontraksi, tulang rusuk naik, volume dada membesar,
tekanan udara turun, udara masuk.
2. Otot sekat rongga dada mengerut, volume rongga dada mengecil, udara keluar.
3. Otot antartulang rusuk kendur, tulang rusuk turun, volume rongga dada mengecil,
tekanan bertambah, akibatnya udara keluar.
4. Otot sekat rongga dada mendatar, volume rongga dada membesar, udara masuk.
Pernyataan yang benar tentang mekanisme pernapasan dada adalah…
a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 3 dan 4
d. 2 dan 4
e. 1 dan 3

4. Seseorang yang sedang tidur akan selalu melakukan pernapasan perut. Hal ini
terjadi karena….
a. Saat tidur otot diafragma dalam keadaan paling aktif
b. Saat tidur otot antartulang rusuk tertekan sehingga tidak mampu berkontraksi
c. Saat tidur punggung tertekan sehingga sulit menggunakan pernpasan dada
d. Saat tidur otot diafragma berkontraksi maksimal
e. Saat tidur pernapasan berlangsung diluar kesadaran

5. Kontraksi otot antar rusuk pada proses pernapasan manusia menyebabkan ….


a. Tulang-tulang rusuk terangkat, rongga dada membesar, dan terjadi inspirasi
b. Tulang-tulang rusuk terangkat, rongga dada membesar, dan terjadi ekspirasi
c. Tulang-tulang rusuk mengendur, rongga dada membesar, dan terjadi inspirasi
d. Diafragma mendatar, rongga dada membesar, dan terjadi inspirasi
e. Diafragma mencembung, rongga dada mengecil, dan terjadi ekspirasi

6. Rangsangan yang mengatur cepat lambatnya gerakan pernapasan adalah ….


a. Rangsangan pusat saraf
b. H2O dalam darah
c. CO2 dalam darah
d. Kadar O2 dalam darah
e. Kadar karboksihemoglobin

7. Reaksi kimia proses respirasi adalah ….


a. 6 C2H12O6 + O2 –> 6CO2 + 6 H2O + E
b. 6 C2H12O6 + O2 –> CO2 + 6 H2O + E
c. C6H12O6 + 6 O2 –> 6 CO2 + 6 H2O + E
d. C6H12O6 + 6 O2 –> CO2 + 6 H2O + E
e. 6C6H12O6 + 6 O2 –> CO2 + 6 H2O + E

8. Kapasitas residu fungsional adalah ….


a. Penjumlahan antara volume tidal dengan volume residu
b. Penjumlahan antara volume cadangan ekspirasi dengan volume residu
c. Penjumlahan antara volume tidal dengan volume cadangan inspirasi
d. Penjumlahan antara volume cadangan inspirasi, volume tidal, dan volume cadangan
ekspirasi
e. Penjumlahan antara volume tidal dengan volume cadangan ekspirasi

9. Selaput pembungkus paru paru adalah….


a. Pericardium
b. Pleura
c. Difragma
d. Meninges
e. Membran basal

10.Bulu hidung memiliki fungsi yang penting dalam system pernapasan manusia. Di
bawah ini merupakan fungsi bulu hidung, kecuali….
a. Menyaring udara yang dihirup
b. Mengatur kelembaban udara yang dihirup
c. Megatur potensial hidrogen udara yang dihirup
d. Menangkap partikel kotoran di udara
e. Mengatur suhu udara yang dihirup
11. Seseorang yang paling tepat untuk mendonorkan ginjlanya dalam upaya
pencangkokan ginjal ialah …
a. Nenek
b. Saudara laki-laki
c. Kakek
d. Sahabat
e. Tetangga

12. Pada sebuah hasil tes urin seorang pasien, ditemukan adanya glukosa di dalamnya.
hal ini diakibatkan oleh adanya kelainan fungsi ginjal pada proses …
a. augmentasi
b. defekasi
c. reabsorpsi
d. filtrasi
e. asimilasi

13. Perhatikan beberapa data berikut ini!


1) radang yang terjadi pada tubulus proximal
2) kekurangan hormon antidiuretic
3) radang pada pancreas
4) radang pada apendiks
dari data-data di atas, gangguan yang mengakibatkan kelainan terhadap fungsi ginjal
ialah …
a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 3 dan 4
d. 1 dan 4
e. 2 dan 4

14. Ketika urine yang dikeluarkan oleh seseorang memiliki warna bening, maka hal
tersebut menunjukkan adanya kelainan pada …
a. Hati
b. Ginjal
c. Paru-paru
d. Nefron
e. Otak
15. Jika terjadi sekresi ADH secara berlebih, maka yang akan terjadi selanjutnya ialah

a. Ginjal giat menyaring plasma darah
b. Warna urin menjadi sangat pekat
c. Terjadi reabsorbsi glukosa
d. Pengeluaran urin yang sangat banyak
e. Berkeringat secara berlebih

16. Di bawah ini organ tubuh yang mempunyai peranan dan fungsi dalam
memproduksi bilirubun ialah …
a. Paru-paru
b. Hati
c. Kulit
d. Ginjal
e. Otak

17. Organ hati memiliki peranan dalam mempermudah pencernaan lemak, dalam
bentuk …
a. Mengubah lemak menjadi glukosa
b. Memproduksi cairan empedu
c. Menawarkan racun yang terdapat di dalam lemak
d. Mendegradasi lemak menjadi asam amino
e. Menghasilkan kelenjar ludah

18. Selaput pembungkus pada organ paru-paru disebut dengan …


a. pleura
b. bronkus
c. diafragma
d. epicardium
e. selaput dara

19. berikut ini yang merupakan fungsi dari paru-paru sebagai organ eksresi ialah …
a. membersihkan darah
b. mensekresikan bilirubin
c. menyerap O2
d. mengeluarkan CO2
e. menetralkan racun
20. Perhatikan beberapa point berikut ini!
1) tempat sintesis asam lemak
2) tenpat pembongkaran sel di dalam darah
3) mengubah glukosa menjadi glikogen
4) tempat penyimpanan vitamin C
jika didasarkan pada keterangan di atas, fungsi hati ditunjukkan pada nomor…
a. 2 dan 3
b. 3 dan 4
c. 1 dan 2
d. 1 dan 4
e. 2 dan 4

21. Makanan akan mengalami proses pencernaan selama berada dalam saluran
pencernaan. Akan tetapi dalam organ tertentu makanan tidak mengalami baik secara
kimia/ mekanik. Organ tersebut yaitu…
a. Ventrikulus
b. Mulut
c. Esofagus
d. Duodenum
e. Ileum

22. Berikut ini yang tidak termasuk proses pencernaan yang berlangsung dalam
lambung yaitu…
a. oleh enzim lipase, lemak akan dihidrolisis menjadi asam lemak dan gliserol
b. oleh enzim ptyalin, amilum berubah menjadi fruktosa
c. protein menjadi peptida oleh enzim pepsin
d. oleh enzim, renin kaseinogen akan berubah menjadi kasein
e. oleh ion Ca+,kasein akan digumpalkan

23. Di lambung, hasil pencernaan makanan akan menghasilkan kim yang bersifat
asam. Di dalam lambung, sifat asam ini akan dinetralkan oleh….
a. Natrium bikarbonat yang dihasilkan pancreas
b. Empedu yang dihasilkan hati
c. Nuklease yang dihasilkan pankreas
d. Renin yang dihasilkan lambung
e. Laktase yang dihasilkan dinding usus halus

24. Bagian Usus halus terdiri dari duodenum, jejunum, dan ileum. Adapun Proses
penyerapan bahan makanan terjadi di bagian….
a. ileum dan jejunum
b. duodenum dan jejunum
c. ileum dan duodenum
d. jejunum
e. ileum

25. Zat makanan di bawah ini akan diserap oleh pembuluh darah kapiler dalam vili
usus halus menuju ke hati melalui vena porta, kecuali….
a. Protein gliserol
b. Glukosa
c. Asam amino
d. Mineral
e. Air

26. Perhatikan proses pencernaan berikut!


1) Penyerapan air
2) Penyerapan mineral
3) Penyerapan ion-ion
4) pembusukan oleh Escherichia coli
Berdasarkan uraian di atas, proses pencernaan yang ada dalam usus besar yaitu
nomor….
a. 1 dan 4
b. 1 dan 2
c. 1 dan 3
d. 2 dan 3
e. 2 dan 4

27. Hormon yang merangsang empedu untuk mengeluarkan garam empedu pada
sistem pencernaan yaitu….
a. Sekretin
b. Insulin
c. Tripsin
d. Kolesistokinin
e. Pepsin

28. Enzim yang dihasilkan oleh pankreas akan masuk ke duodenum melalui…
a. Saluran pancreas
b. Darah
c. Pembuluh limfe
d. Pembuluh darah
e. Kerongkongan (esofagus)

29. Zat makanan yang dicerna oleh garam empedu pada sistem pencernaan manusia
yaitu….
a. Lemak
b. Asam amino
c. Karbohidrat
d. Protein
e. Vitamin

30. Hasil pencernaan di bawah ini yang tidak siap diserap oleh usus halus adalah ….
a. Polipeptida
b. Gliserol
c. Asam amino
d. Monosakarida
e. Vitamin

31. Hasil dari pencernaan karbohidrat akan siap diserap oleh….


a. Saraf vili
b. Arteri vili
c. Kapiler vili
d. Vena vili
e. Pembuluh limfe

32. Dalam pendernaan, hubungan yang benar antara organ, enzim, serta fungsinya
berikut ini yaitu…
a. Usus halus Erepsin Tripsinogen dengan Tripsin
b. Mulut Ptialin Amilum dengan Glukosa
c. Lambung Pepsin Protein dengan Glukosa
d. Pankreas Lipase Gliserol dengan Asam lemak
e. Usus 12 jari Sukrase Sukrosa dengan Asam amino

33. Pada hewan memamah biak, bagian lambung yang sama dengan lambung manusia
yaitu…
a. Retikulum
b. Abomasum
c. Rumen
d. Omasum
e. Ileum

34. Pada burung dara, tembolok mempunyai fungsi sebagai tempat menyimpan
makanan sementara. Tembolok adalah bagian dari….
a. Lambung
b. Tenggorokan
c. Kerongkongan
d. Usus halus
e. Usus besar

35. Terdapat bagian akhir usus pada burung yang sekaligus bermuara saluran ekskresi
dan saluran alat kelamin yang dinamakan…
a. Ureter
b. Kantong kemih
c. Anus
d. Kolon
e. Kloaka

B.

1. Sebutkan Alat-alat pernafasan ?

2. Sebutkan perbadaan alat ekskresi pada hewan invertebrata dan manusia, dan hewan
vertebrata lainnya ?

3. Ada 3 cara sistem ekskresi yang membantu cara memlihara humuestatis, sebutkan ?

4. Apakah manfaat dari makanan berserat dan apa yang terjadi jika kekurangan
serat?

5. Sebutkan beberapa fungsi dari karbohidrat?


KUNCI JAWABAN:

fefA.

1.C 13.A 25.A

2.C 14.A 26.A

3.E 15.B 27.D

4.C 16.B 28.B

5.A 17.D 29.A

6.D 18.A 30.E

7.C 19.D 31.C

8.C 20.A 32.E

9.B 21.C 33.D

10.C 22.B 34.C

11.B 23.A 35.E

12.D 24.E

B.

1. Hidung, Faring, Laring, Trakea, Bronkus, Bronkiolus, Alveolus.

2. Pada hewan invetebrata berupa nefridium, sel api atau buluh malpigi, sedangkan
alat ekskresi pada manusia atau vertebrata lainnya adalah ginjal, paru-paru, kulit, dan
hati.

3. a. Dengan cara melakukan osmoregulasi

b. Mengeluarkan sistem metabolisme

c. Mengatur konsentrasi sebagian besar penyusun cairan tubuh

4. Makanan berserat dapat mencegah kegemukan dan meningkatnya kolesterol darah,


menyerap racun di usus, memudahkan buang air besar dan juga member rasa kenyang.
Kekurangan serat dapat menimbulkan sembelit dan kanker usus .
5. > Sebagai sumber energy pertama.

> Merupakan bahan pembentuk senyawa lain, misalnya asam lemak dan
asam amino(penyusun protein).

> Merupakan komponen penyusun gen.

> Membantu proses berlangsungnya buang air besar.


fe

Anda mungkin juga menyukai