Anda di halaman 1dari 1

Nama : Andri Setiawan

NIM : 13214085
Tugas 6 – ME4034 : Kebijakan Iklim

Pendanaan Mitigasi dan Adaptasi Perubahan Iklim

Untuk mengimplementasikan aksi mitigasi dan adaptasi, pembiayaan perubahan iklim adalah
penting. Sumber pembiayaan dan investasi yang memadai dapat membantu negara-negara dalam
merespon perubahan iklim, sekaligus untuk mencapai target penurunan emisi gas rumah kaca.
Berdasarkan Climate Funds Update, diperkirakan sekitar USD 34.688 juta dana yang telah
dijanjikan, dimana 48%nya sudah didepositkan, tetapi hanya sekitar 7% yang sudah disebarkan /
dimanfaatkan. Sumber pendanaan ini, diperoleh dari pendanaan publik dan swasta, dalam berbagai
bentuk, baik dari sumber domestik dan internasional untuk negara maju dan berkembang.
Sejumlah dana tersebut telah didedikasikan dan disalurkan melalui pendanaan publik internasional
selama beberapa dekade terakhir untuk beberapa negara berkembang.

Pendanaan mitigasi dan adaptasi perubahan iklim yang sudah terkumpul, kemudian dilakukan
pembagian ke negara maju maupun berkembang (biasanya lebih ke negara berkembang) dengan
mekanisme pembagian berupa hibah ataupun pinjaman. Biasanya dana pinjaman yang didapatkan
oleh negara-negara berkembang digunakan untuk mendukung proyek-proyek infrastruktur
nasional yang mana dalam proyek-proyek tersebut dilakukan kegiatan mitigasi dan adaptasi secara
langsung yang mana manfaatnya dapat dirasakan secara langsung seperti pembangkit listrik panas
bumi yang low carbon dioksida dan proyek-proyek perbaikan atau rehabilitasi drainase.
Sedangkan untuk dana hibahnya sendiri diarahkan untuk membangun lingkungan yang
memungkinkan dan bentuk lain dari kesiapan.

Salah satu contoh pendanaan iklim yang berasal dari swasta adalah Clean Development
Mechanism (CDM). CDM merupakan salah satu mekanisme penurunan emisi GRK oleh negara
maju dibawah Kyoto Protokol. CDM bermanfaat untuk membantu negara maju negara maju dalam
memenuhi target penurunan emisi mereka, membantu negara berkembang dalam pembangunan
berkelanjutan dan berkontribusi dalam mengurangi laju perubahan iklim, memungkinkan
terjadinya transfer teknologi, peningkatan kapasitas, peningkatan kualitas dan peningkatan daya
saing. Setiap proyek CDM harus dapat menurunkan emisi GRK yang dihitung berdasarkan
metodologi dan diverifikasi sesuai yang telah ditentukan oleh CDM Executive Board.

Refrensi :
[1] http://www.fiskal.kemenkeu.go.id/pkppim/id/site/index/pembiayaan-perubahan-iklim-
global#sub2
[2] http://ditjenppi.menlhk.go.id/kcpi/index.php/sumber-daya/sumber-dana
[3] https://climatefundsupdate.org/

Anda mungkin juga menyukai