Anda di halaman 1dari 4

Nama : Hamzah Nursidiq

Nim : 10115266
Kelas : IF-7 / KWU-7

TUGAS BAB 1

1. Jelaskan mengapa seorang Entrepreneur dikatakan melakukan pekerjaan mulia


?
Entrepreneur melakukan pekerjaan mulia, karena ia memberi kesempatan bagi orang
lain untuk memperoleh nafkah dan biaya hidup bagi keluarganya dari perusahaan yang
ia bangun, mulai dari beberapa orang hingga ribuan orang, yang berarti ia telah
memberi nafkah bagi begitu banyak keluarga yang membutuhkan pekerjaan untuk
menghidupi dan menafkahi keluarganya.
2. Apa kiat Saudara guna berperan dalam mengatasi pengangguran dan kemiskinan
di negara kita ?
Bila saya seorang Entrepreneur maka saya akan menciptakan lapangan kerja dan
mengurangi pengangguran, karena melalui perusahaan saya dapat merekrut beberapa
orang hingga ribuan orang yang membutuhkan pekerjaan untuk bekerja sehingga saya
bisa mebuka lapangan kerja dan mengurangi pengangguran. Para Entrepreneur
berperan penting dalam mengurangi jumlah pengangguran karena dengan bekerja
diperusahaannya seorang yang tadinya menganggur dan miskin dapat memperoleh
pendapatan. Dapat menabung sehingga menjadikannya tidak miskin lagi karena telah
memiliki pengahasilan.
3. Jelaskan usaha apa yang akan menjadikan saudara senang dan semangat bila
membangun usaha tersebut ?
Seorang Entrepreneur biasanya membuka usaha atau perusahaan karena menyukai atau
senang pada pekerjaan tersebut. Juga bisa membuka usaha karena hobi sehingga senang
pada pekerjaan tersebut. Bisa juga karena sesuai kompetensi yang ia miliki sehingga ia
melakukan aktivitas bisnisnya tersebut tanpa beban dan menjadikan aktivitas bisnisnya
tersebut sebagi hal yang menyenangkan.
4. Bila Saudara mendirikan usaha baru, apa target utama yang ingin Saudara capai
?
Target awal yang saya inginkan adalah usaha saya dapat diterima dan mendapatkan
respon dengan baik di pasaran oleh para konsumen. Kemudian setelah itu saya
menargetkan untuk mempunyai cabang baru di beberapa daerah/tempat lainnya.
Setelah target kedua tercapai saya ingin menjadikan usaha saya merupakan usaha yang
dapat menolong orang lain mungkin dengan membuka lapangan lebih banyak lagi. Dan
dapat bersaing di pasar global atau internasional.

5. Sebutkan tiga Entrepreneur Indonesia dari tiga sektor berbeda yang Saudara
idolakan dan jelaskan alasan Saudara memilih ketiga Tokoh tersebut sebagai
idola Saudara ?

1. Reza Nurhilman (Presiden Keripik Pedas Maicih)

2. Peter Firmansyah (Pemilik Brand petersaysdenim)

3. Andrew Darwis (Pendiri dan Pemilik Kaskus)

Alasan saya adalah memilih ketiga tokoh diatas adalah karena meraka para pengusahaa
muda Indonesia yang sukses di bidangnya masing-masing dengan kisah yang menarik
dan mengharukan. Itu yang membuat saya termotivasi bahwa anak muda juga bisa
menjadi pengusahaan yang sukses.

6. Sebutkan tiga Entrepreneur kelas Dunia yang Saudara kagumi dan jelaskan
alasan Saudara memilih ketiga Tokoh tersebut ?
1. Larry Page dan Sergey Brin (Google)
2. Howard Schultz (Starbucks)
3. John Mackey (Whole Foods)
Mungkin alasan saya masih sama dengan pertanyaan sebelumnya yaitu di usia muda
mereka sudah bisa mencapai kesuksesan yang luar biasa.

7. Apa pandangan Saudara terhadap para Entrepreneur di tanah air ?


Entrepreneur Indonesia saat ini sudah bisa dikatakan sukses atau berhasil dalam
bidangnya masing-masing. Beberapa diantara sudah dapat dijajarkan dengan para
entrepreneur kelas dunia. Terlebih sekarang sudah mulai bermunculan para pengusaha
muda yang memiliki kemampuan berbisnis yang cukup baik dan bisa bersaing dengan
para seniornya.
8. Pelajaran apa yang dapat Saudara ambil dari para Entrepreneur sukses ?
Pelajaran yang sangat berkesan bagi saya adalah tidak ada kata menyerah, hanya
semangat yang tinggi yang diperlukan untuk menjadi pengusahaan sukses, serta
bagimana mereka memaintanice usaha mereka.
9. Kemajuan suatu Bangsa antara lain ditentukan oleh seberapa banyak jumlah
Entrepreneur yang dimiliki negara tersebut. Mengapa ?
Karena Untuk menjadi negara ekonomi maju minimal dibutuhkan 2 persen
enterpreuner dari populasi penduduk suatu negara. Untuk menjadi negara maju perlu
membangun ekonomi berbasis Sumber Daya Manusia(SDM) dan teknologi berbasis
inovasi, strateginya yakni dengan mengurangi ketergantungan pada ekploitasi Sumber
Daya Alam(SDA), meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia(SDM) dan
meningkatkan jumlah entrepreneur.
10. Sebutkan lima jenis pilihan bisnis yang akan Saudara pertimbangkan secara
serius bila akan membuka usaha baru dan jelaskan mengapa memilih kelima jenis
bisnis tersebut .
1. Bisnis Kuliner
2. Bisnis Pakaian
3. Bisnis Website
4. Bisnis Property
5. Bisnis Alat Transportasi
Saya memilih kelima usaha tersebut karena saya menyukai di bidang tersebut, selain
itu kelima jenis bisnis diatas saya kira tidak akan pernah mati karena semua orang
membutuhkan itu dan mereka saling berkaitan terlebih di jaman serba modern dan
praktis.
11. Bila seseorang yang bekerja di Pemerintahan menjadi kaya-raya maka
masyarakat akan mempertanyakan sumber kekayaannya tersebut. Jika
seseorang Entrepreneur yang menjadi kaya-raya justru orang akan mengagumi
atas kesuksesannya tersebut. Jelaskan Analisis Saudara terhadap hal tersebut.
Karena memiliki sebuah perusahaan pada dasarnya merupakan idaman setiap orang.
Pemilik perusahaan berkonotasi dengan orang kaya, terpandang, disegani dikenal
banyak orang. Punya banyak karyawan. Punya banyak asset, dekat dengan penguasa,
dapat menjadi penguasa dan berbagi hal menarik lainnya. Serta sudah jelas sumber
penghasilannya.
12. Dunia telah berubah sedemikian pesatnya sehingga tidak ada lagi batasan negara
dari sisi informasi karena peran Telematika. Sejauh mana peran Entrepreneur
bagi kemajuan di bidang IPTEK, Humaniora, dan Lingkungan ? Jelaskan alasan
Saudara !
Peran entrepreneur sangat penting bagi kemajuan IPTEK, humaniora dan lingkungan
karena para entrepreneur ini juga memiliki kepedulian yang sangat tinggi untuk bidang-
bidang diatas. Selain itu pasti diperusahaan juga menggunakan iptek dan
memperhatikan humaniora serta lingkungan. Selain itu para pengusaha juga ikut serta
menjaga agar informasi yang di dapatkan sesuai porsi.
13. Mengapa banyak para Entrepreneur yang telah sukses di bidangnya masing-
masing kemudian dipilih rakyat untuk menjadi Bupati, Wali Kota, Gubernur,
Menteri, Wakil Presiden ? Jelaskan penilaian Saudara terhadap fenomena
tersebut.
Karena meraka dianggap mempunyai kemampuan untuk memimpin negara seperti
memimpin perusahaannya dan para pengusahan dapat dikatakan bisa mengatur dan
membangun negara menjadi lebih baik. Jauh dari tindak korupsi karena sumber
penghasilannya pun jelas.
14. Indonesia termasuk negara yang sangat tinggi tingkat Korupsinya Menurut
Saudara apa yang harus dilakukan oleh seorang Entrepreneur dalam ikut
berperan memberantas korupsi tersebut ? Jelaskan !
Yang seharusnya dilakukan seorang entrepreneur adalah melaporkan hasil kekayannya
kepada direktorat pajak agar usaha mereka terbebas dari korupsi. Dari pajak mereka,
mereka juga ikut berperan serta membangun infrastruktur di negara ini.
15. Buat kesimpulan Saudara terhadap materi bahasan dalam Bab-1 ini !
Kesimpulannya, Bila anda berhasil membangun, mengembangkan, dan memajukan
usaha maka anda layak disebut sebagai seorang entrepreneur atau pengusaha. Ukuran
sederhananya adalah seorang yang memulai usaha dari usaha kecil alalu berkembang
menjadi usaha besar. Banyak orang belum menyadari pekerjaan mulia, menyenangkan,
menciptakan lapangan kerja, mengurangi pengangguran, mengurangi kemiskinan,
berperan pada perkembangan ekonomi negara, berperan pada kemajuan suatu bangsa,
mencerdaskan bangsa, membuatnya menajdi kaya, menjadi komponen pemabngunan
bangsa, dikenal banyak orang, dapat mengantarkannya menjadi pemimpin partai
politik, dapat menjadi pemimpin negara, serta pahlawan pembangunan.

Anda mungkin juga menyukai