Anda di halaman 1dari 6

PEMBAHASAN

A. Simple Past Tense


1. Pegertian Simple Past Tense
Simple past tense merupakan jenis tenses yang digunakan untuk menyatakan
kejadian yang telah terjadi pada waktu tertentu di masa lalu. Jenis kejadian bisa pendek
atau panjang. Juga bisa menjadi beberapa kejadian terjadi satu demi persatu.

2. Rumus Simple Past Tense dan Contoh


Berikut ini rumus simple present tense yang terbagi dalam 3 bentuk :
(+) Bentuk Positif : Subject + was/were + complement (pelengkap)/ Subject + Verb II +
Object
Contoh :
I saw a movie yesterday
Last year, Daniel was here

(-) Bentuk Negatif: Subject + to be (was/were) + not + complement/ Subject + did not +
Verb I + Object
Contoh :
I did not see him yesterday
She was not here yesterday

Bentuk did not atau was/were not bisa disingkat menjadi didn’t atau wasn’t dan weren’t
( ? ) Bentuk Interrogative : Did + Subject + Verb I + Object + ?
Contoh :
Did you play football yesterday ?

3. Ada beberapa fungsi dari simple past tense yaitu :


1. Menyatakan kegiatan / aktivitas yang sudah terjadi di waktu lampau. Biasanya si
pelaku dalam kalimat tidak menyatakan kapan aktivitas tersebut berakhir.
Contoh :
I saw a movie yesterday.

1
Did you have your dinner last night?
He did not wash his car.

2. Menyatakan beberapa kegiatan yang sudah terjadi di waktu lampau.


Contoh :
I finished work, walked to the beach, and found a nice place to swim
He arrived from the airport at 08.00 Am, checked into the hotel at 09.00 Am, and
met others at 10.00 Am
Did you add flour, pour in the milk, and then eggs?

3. Menyatakan jangka waktu dari kegiatan yang sudah terjadi di waktu lampau.
Contoh:
I lived in Brazil for two years
Shauna studied Japanese for five years.

4. Menyatakan kebiasaan yang terjadi dan sudah berhenti di waktu lampau.


Contoh :
I studied Japanese language when I was child.
She worked at movie theater, when she was in junior high school.

5. Menyatakan kebenaran umum yang pernah terjadi di masa lampau yang sudah tidak
terjadi lagi.
Contoh :
She was shy as a child , but now she is easy going
He did not like tomatoes before.

B. Simple Present tense

1. Pengertian Simple Present Tense

Simple Present Tense adalah salah satu jenis tense, secara garis besar simpleartinya
“Sederhana” dan Present artinya “ Sekarang”. Jadi, Simple Present Tense yaitu kalimat
yang menyatakan suatu perbuatan atau kegiatan yang berlangsung/terjadi pada waktu
sekarang dalam bentuk sederhana atau pekerjaan yang dilakukan berulang-ulang,

2
kebiasaan sehari-hari, peristiwa atau perbuatan yang tidak ada kaitannya dengan waktu.
Simple Present Tense juga digunakan untuk menyatakan suatu fakta atau sesuatu yang
terjadi secara berulang ulang dimasa kini/sekarang. Dikatakan present karena terjadi
saat ini.

2. Ciri ciri Simple Present Tense

Ada beberapa ciri ciri dalam kalimat Simple Present Tense, yaitu : Menunjukan
kegiatan yang menjadi kebiasaan, menyatakan kebenaran yang tidak dapat dibantah,
menyatakan permintaan maaf, menyarankan, membuat perjanjian, dan lain lain.

3. Fungsi Simple Present Tense

Fungsi Simple Present Tense dalam penggunaanya, yaitu : Untuk mengekspresikan


kebiasaan, kebenaran, kebenaran umum, mengulangi tindakan atau situasi yang tidak
berubah, emosi dan keinginan. Untuk memberikan instruksi atau arah.
Mengekspresikan pengaturan tetap, sekarang atau masa depan. Untuk mengungkapkan
masa depan setelah beberapa kata sambung : Setelah, ketika, segera, sampai. Bercerita
untuk membuat pembaca dan pendengar merasa terlibat dalam cerita tersebut.

4. Jenis Jenis Simple Present Tense & Contohnya

a). Kalimat Nominal (Nominal Sentence)


Kalimat Nominal adalah kalimat yang predikatnya atau kata kerjanya tidak
menyatakan suatu tindakan (action) melainkan menyatakan nama, status, sifat,
keadaan, dan tempat. Biasanya dalam penerapanya, kalimat Nominal ini
menggunakan To be (Lingking To Be) yang berupa is, am, are (dalam bentuk
Present).
Untuk selengkapnya lihat table berikut =
Subjek To be
I
Am You Are We They
He
Is
She
It
Rumus Simple Present Tense (Kalimat Nominal) =

3
a. Kalimat Positif : SUBJECT + TO BE (IS, AM, ARE) + ANA (Adjective, Noun,
Adverb)
b. Kalimat Negatif : SUBJECT + TO BE (IS, AM, ARE) + NOT + ANA (Adjective,
Noun, Adverb)
c. Kalimat interrogative : TO BE + SUBJECT + ANA (Adjective, Noun, Adverb) ?
Contoh Kalimat Nominal =
a) Kalimat Positif : SUBJECT + TO BE (IS, AM, ARE) + ANA (Adjective, Noun,
Adverb)
a. I am a Student
b. We are hungry
c. She is beautiful
b) Kalimat Negatif : SUBJECT + TO BE (IS, AM, ARE) + NOT + ANA (Adjective,
Noun, Adverb)
a. I am not Student
b. We are not hungry
c. She is not beautiful
c) Kalimat interrogative : TO BE + SUBJECT + ANA (Adjective, Noun, Adverb)
a. A : Are you student ?
B : Yes, I am / No, I am not
b. A : Are they hungry ?
B : Yes, They are / No, They are not
c. A : Is She Beautiful ?
B : Yes, She Is / No, she is not
Dari contoh kalimat di atas semua kalimat tidak mengandung kata kerja melainkan
menggunakan tobe yang disesuaikan dengan tensesnya dan subjek dalam
kalimatnya. Dan biasanya tobe diikuti kata selain kata kerja (verb) contohnya: kata
benda (noun) seperti student, soldier; kata sifat (adjective) seperti: beautiful, clever
dankata keterangan (adverb) seperti: the classroom, the kitchen. Sehingga dengan
demikian kalimat tersebut disebut kalimat nominal (nominal sentence).
b) Kalimat Verbal (verval Sentence)
Kalimat Verbal adalah kalimat yang menyatakan suatu peristiwa yang menjadi
kebiasaan atau dilakukan pada waktu waktu tertentu, dengan kata lain kalimat yang
mengandung kata kerja (Verb I) / Predikatnya adalah kata kerja.
Rumus Simple Present Tense (Kalimat Verbal) =

4
a. Kalimat Positif : SUBJECT + VERB (I) + OBJECT
b. Kalimat Negatif : SUBJECT + DO/DOES NOT + VERB (I) + OBJECT
c. Kalimat interrogative : DO/DOES + SUBJECT + VERB (I) ?
Contoh Kalimat Verbal :
a) Kalimat Positif : SUBJECT + VERB (I) + OBJECT
a. They Play football
b. She speaks English fluently
c. I drink Coffee
b) Kalimat Negatif : SUBJECT + DO/DOES NOT + VERB (I) + OBJECT
a. We don’t play football
b. She doesn’t speak English fluently
c. I don’t drink coffee
c) Kalimat interrogative : DO/DOES + SUBJECT + VERB (I) ?
a. A : Do they play football ?
B : Yes, they do / No, They do not
b. A : Does She Speak English fluently ?
B : Yes, She does / No, She does not
c. A : Do you drink coffee ?
B : Yes, I do / No, I do not
Dari contoh kalimat diatas dapat kita simpulkan bahwa semua kalimat diatas
menggunakan kata kerja (verb I ) sebagai predikatnya yaitu: Play, Speak, Drinks,
dst. Sehingga dengan demikian kalimat tersebut disebut kalimat verbal (verbal
sentence).
Hal hal yang perlu diperhatikan dalam membuat kalimat Simple Present Tense
bentuk Kalimat Verbal =
a. s/es untuk subject “ He, She, It” dan untuk Subject “I, You, we, They” tidak
menggunakan akhiran e/es.
b. Do digunakan jika subjectnya “I, You, We, They”
c. Does digunakan jika subjectnya “ He, She, It”
d. Dalam bentuk kalimat Verbal negatif, tambahan e/es pada kalimat kerja
dihilangkan.
Penjelasan :
Pada umumya kata kerja dalam kalimat Verbal langsung ditambah dengan akhiran “-
s”, contohnya:

5
Work – Works
Write – Writes
Speak – Speaks
Kata kerja yang berakhiran huruf “ch, o, s, sh, x” ditambah akhiran “-es”,
contohnya:
Pass - Passes
Finish - Finishes
Teach - Teaches
Go - Goes
Fix – Fixes
Kata kerja yang berakhiran dengan huruf “-y” dan dimulai dengan huruf mati,
akhiran “-y” diubah menjadi “-i” kemudian ditambah “-es”, contohnya:
Study - Studies
Carry - Carries
Cry - Cries
Sedangkan kata kerjanya berakhiran dengan huruf “-y” yang diawali dengan huruf
hidup, cukup ditambah dengan akhiran “-s” saja, contohnya:
Buy - Buys
Play - Plays
Say - Says
Apabila kata kerjanya diawali dengan huruf kata kerja bantu (Modal Auxiliaries),
maka tidak mendapatkan tambahan “s/es”,contohnya:
He Will work
She Can open
He Must close
Untuk Kalimat waktu yang digunakan dalam pembuatan kalimat Simple Present
Tense adalah :
Every hour (setiap jam), every minute (setiap menit), every morning (setiap pagi),
everyday (setiap hari), always (selalu), as a rule (pada lazimnya), at night (pada
malam hari), sometime (kadang-kadang), usually (biasanya), often (seringkali),
seldom (jarang).

Anda mungkin juga menyukai