Anda di halaman 1dari 3

PROPOSAL

PELAKSANAAN PELAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN


SENAT MAHASISWA AKPER PEMKAB.BUTON
PERIODE 2016 / 2017
Jalan, Balai Kota ,pasarwajo,Kabupaten Buton

A. Latar belakang
Perguruan tinggi sebagai lembaga pendidikan formal mempunyai tiga misi yang
diemban, yaitu pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat atau lebih dikenal dengan
Tri Dharma perguruan tinggi. Tiga misi yang diembannya tersebut bukanlah misi yang
ringan untuk direalisasikan. Misi pendidikan di perguruan tinggi merupakan proses
berlangsungnya pewarisan ilmu pengetahuan dari satu generasi ke generasi berikutnya, agar
dengan demikian proses alih generasi juga diikuti dengan proses alih ilmu pengetahuan
dalam arti luas. Kemudian untuk menghindari staknasi ilmu pengetahuan yang berorientasi
pada tuntutan zaman, maka dalam proses berlangsungnya pewarisan ilmu pengetahuan
membutuhkan pengembangan konsep atau teori kearah lebih baik. Usaha pengembangan
teori atau konsep dilaksanakan secara sistematis dan melalui prosedur ilmiah, kegiatan ini
disebut penelitian.
Badan Perwakilan Mahasiswa adalah lembaga kemahasiswaan ditingkatan fakultas yang
mempunyai legalitas untuk membangun aspirasi mahasiswa melalui serangkaian kegiatan
kemahasiswaan yang nantinya mampu membangun kapasitas sosial mahasiswa sebagai agen
perubahan ketika berada dilingkungan social masyrakat.
Badan Perwakilan Mahasiswa adalah lembaga kemahasiswaan di Akper Pemkab.Buton
yang turut adil dalam membangun kapasitas mahasiswa dalam pendidikan yang selalu intens
terhadap berbagai isu-isu pendidikan dipekalongan dan di Indonesia pada umumnya.
Dalam posisi ini, Badan Perwakilan Mahasiswa menjadi konseptor dalam mewujudkan
berbagai aspirasi mahasiswa dan masyarakat melalui berbagai kajian baik secara politik,
budaya dan social masyarakat. Sehingga melihat realitas yang berkembang, maka sudah
saatnya kita bersama-asam membangun dan bekerjasama untuk mewujudkan pendidikan
yang diimpikan oleh generasi bangsa.
B. Nama kegiatan
” PELAKSANAAN PELAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN SENAT MAHASISWA AKPER
PEMKAB.BUTON PERIODE 2016 / 2017”

C. Waktu dan tempat pelaksanaan kegiatan


Hari/tanggal : Rabu, 28 Maret 2018
Pukul : 10.00 s/d selesai
Tempat : Kampus Akper Pemkab.Buton

D. Tujuan kegiatan
1. Menjalin hubungan silatuhrahmi bersama keluarga besar mahasiswa Akper
Pemkab.Buton

E. Penutup
Demikian rencana kegiatan pelaksanaan pelaporan pertanggungjawaban senat mahasiswa
akper pemkab.buton periode 2016 / 2017 ini kami buat, semoga kegiatan ini dapat berjalan
dengan lancar dan dapat tercapainya tujuan yang telah diharapkan, serta kami berharap
kegiatan ini mendapat dukungan dari semua pihak yang terkait. Akhirnya kami
mengucapkan terima kasih atas partisipasi semua pihak yang telah membantu dalam
kegiatan ini.

Lampiran III
ANGGARAN PELAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN
SENAT MAHASISWA AKPER PEMKAB.BUTON
PERIODE 2016 - 2017

No Jenis pengeluaran Jumlah Total


1. Pembuatan proposal 30.000 Rp. 30.000,-
2. Perlengkapan
Spanduk 120.000 Rp 120.000,-
3. Konsumsi
Snack 1.500.000 Rp.1.613.000,-
Aqua Mini 50.000
Kotak kue 75.000
Teh kotak 120.000
Tissu kue 50.000
4. Transportasi Rp. 250.000,-
5. Lain –lain Rp. 200.000,-
Total Rp.2.333.000

Anda mungkin juga menyukai