Anda di halaman 1dari 2

FORMULASI SEDIAAN KRIM PELEMBAB KULIT DARI SARI DAUN

SELADA BOKOR (LACTUCA SATIVA L.)


ABSTRAK

Penelitian ini mempergunakan metode eksperimental dengan memakai


bahan uji daun selada bokor (Lactuca sativa L.) yang diperoleh dengan cara
maserasi menggunakan penyari air. Pembuatan sediaan krim pelembab kulit
Smenggunakan sari daun selada bokor (Lactuca sativa L.) dalam konsentrasi 2,5%,
konsentrasi 5%, konsentrasi 7,5% dan konsentrasi 10%. Serta Sebagai bahan
pembanding dipergunakan krim yang mengandung gliserin 2%. Adapun
pemeriksaan mutu fisik sediaan meliputi uji penentuan uji homogenitas,
pengukuran pH, tipe emulsi, uji penentuan kemampuan sediaan untuk
melembabkan kulit menggunakan alat skin moisture Analyzer¸ uji stabilitas sediaan
meliputi pemeriksaan bentuk, warna dan bau sediaan, serta uji iritasi pada kulit
sukarelawan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa sari daun selada bokor (Lactuca sativa
L.) dapat diformulasikan dalam bentuk sediaan krim pelembab dengan tipe emulsi
M/A, Hasil uji homogenitas menunjukkan sediaan homogen, mempunyai rentang
pH 6,4- 6,7 dan stabil pada penyimpanan selama 12 minggu. Hasil penelitian yang
diperoleh menunjukkan bahwa sediaan krim pelembab kulit sari daun selada bokor
(Lactuca sativa L.) dengan konsentrasi 2,5% sampai 10% memberikan kemampuan
melembabkan kulit pada level sangat lembab, semua konsentrasi telah
menunjukkan kemampuan melembabkan kulit yang lebih besar dari pada blanko
maupun sediaan krim pelembab kulit yang mengandung gliserin 2%. Konsentrasi
maksimun sari daun selada bokor (Lactuca sativa L.) memberikan formula terbaik
dalam penelitian adalah konsentrasi 10% dan tidak menimbulkan iritasi pada kulit.

Kata kunci : selada bokor (Lactuca sativa L.), sari,krim, pelembab kulit

Anda mungkin juga menyukai