Anda di halaman 1dari 2

REZKY ARISANTI PUTRI || 15051204037 || S1 TEKNIK INFORMATIKA 15

Skripsi 1 : Evaluasi efektifitas temu kembali informasi pada system digital library di perpustakaan UIN
Sunan Kalijaga.

Kesimpulan : Penerapan system digital library EPrints pada beberapa perpustakaan yang menjadi
dampak keberlangsungan kegiatan utama di sebuah perpustakaan. Seperti yang terjadi di
perpustakaan UIN Sunan Kalijaga. Penerapan sistem temu kembali informasi dalam upaya
menciptakan sarana mempermudah proses pencarian koleksi buku berdasar judul, subjek, dan
pengarang. Dalam skripsi ini penulis berupaya untuk mengkaji lebih dalam untuk mengetahui
efektivitas software Eprints dalam STKI dengan mempertimbangkan pada precision (ketepatan) untuk
mengevaluasi efektivitas software tersebut.

Skripsi 2 : Sistem Temu Kembali Dengan Metode Vector Space Model Pada Pencarian File Dokumen
Berbasis Teks.

Kesimpulan : Pencarian dokumen dengan jumlah yang banyak dan tipe yang beragam mengakibatkan
kesulitan untuk mengakses dokumen tersebut jika dibutuhkan. Sehingga dikembangkan teknik sistem
temu kembali informasi yang berkaitan dengan representasi penyimpanan, struktur, dan akses untuk
mempermudah pencarian dokumen. Representasi dalam bentuk indexing yang terdiri dari beberapa
tahap yaitu parsing, penghilangan stopwords dan penghitungan bobot.

Skripsi 3 : Rancang bangun aplikasi pencarian resep masakan menggunakan metode boolean retrieval.

Kesimpulan : Aplikasi pencarian resep masakan (PRM) ini akan mempermudah pengguna dalam
menentukan resep makanan yang sesuai jika sang pengguna sedang kehabisan ide untuk memasak
masakan. Aplikasi ini memberikan masukan kepada pengguna untuk menemukan menu yang cocok
dengan cara pengguna menginputkan bahan masakan yang tersedia, lalu sistem akan menggunakan
metode pencarian dan perankingan menu masakan untuk mendapatkan menu masakan yang sesuai.
Sistem pencarian menggunakan model sistem temu kembali informasi dengan keyword bahan
masakan dari pengguna. Sistem perankingan untuk mendapatkan resep masakan yang cocok.

Skripsi 4 : Pengembangan Sistem Temu Kembali Informasi berbasis agent untuk pencarian berita
online.

Kesimpulan : Aplikasi penyaringan berita berdasarkan topik yang diinginkan menggunakan kata kunci
yang bisa diakses melalui smartphone berbasis Android. Aplikasi ini menggunakan konsep agen, agen
bekerja mencari berita dari situs penyedia berita kemudian memproses sesuai dengan kata kunci
menggunakan konsep information retrieval dengan metode TF-IDF dan Vector Space Model. Hasil
keluarannya berupa daftar berita yang diinginkan sesuai dengan kata kunci yang dimasukkan.

Skripsi 5 : Information Retrieval Tugas Akhir dan Perhitungan Kemiripan Dokumen Mengacu pada
Abstrak menggunakan Vector Space Model

Kesimpulan : Untuk menentukan kemiripan dokumen satu dengan dokumen yang lain tidak bisa hanya
dari beberapa kata kunci saja, namun konsep sistem temu kembali informasi juga diperlukan. Sistem
akan melakukan indexing secara offline dan retrieval real time. Proses retrieval dimulai dengan
mengambil query pengguna, menerapkan stop word removal sehingga dihasilkan keyword yang
diwakili term dalam index. Dokumen akan ditampilkan berdasarkan urutan kemiripannya, misal
dengan keyword android, maka ada beberapa dokumen yang tampil urut sesuai kemiripannya dengan
keyword tersebut lengkap dengan tingkat kemiripannya.

Berdasarkan kelima judul skripsi dengan topik yang sama yaitu Sistem Temu Kembali Informasi
(Information Retrieval) saya lebih tertarik dengan penjelasan Bab 1 dari skripsi ketiga, karena dalam
REZKY ARISANTI PUTRI || 15051204037 || S1 TEKNIK INFORMATIKA 15

bahasanya lebih mudah dipahami oleh orang awam. Untuk penjelasannya singkat, padat, dan lumayan
jelas sehingga saya sebagai pembaca mampu menangkap langsung topik yang diangkat dalam
penelitiannya, karena telah dijelaskan juga secara singkat.

Kelemahannya : Penjelasan dari metode penyelesaian masalah dalam topik skripsi kurang mendetail,
hanya gambaran umumnya saja.

Anda mungkin juga menyukai