Anda di halaman 1dari 2

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Keperawatan komunitas adalah pelayanan keperawatan profesional yang

ditujukan pada masyarakat dengan penekanan kelompok risiko tinggi dalam

upaya pencapaian derajat kesehatan yang optimal melalui peningkatan

kesehatan, pencegahan penyakit, pemeliharaan rehabilitasi dengan menjamin

keterjangkauan pelayanan kesehatan yang dibutuhkan dan melibatkan klien

sebagai mitra dalam perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pelayanan

keperawatan (CHN, 1977).

Setelah dilakukan asuhan keperawatan komunitas maka dapat

disimpulkan bahwa :

1. Hasil pengkajian/pendataan ditemukan prioritas masalah yaitu Hipertensi.

2. Diagnosa keperawatan komunitas adalah terjadinya penyakit hipertensi di

antara masyarakat dusun Siholung.

3. Rencana tindakan keperawatan adalah penyuluhan kesehatan tentang

Hipertensi.

4. Berdasarkan rencana tindakan keperawatan yang telah direncanakan maka

implementasi keperawatan komunitas yaitu memberikan penyuluhan

kesehatan tentang Hipertensi.

5. Setelah dilaksanakan implementasi kegiatatan maka didapatkan hasil yaitu

keluarga dapat mengetahui tentang Hipertensi.

46
B. Saran

Berdasarkan hasil analisa dan implementasi yang telah dilaksanakan

maka kami memberikan saran kepada masyarakat di Dusun Siholung Desa

Harapan Kecamatan Bontosikuyu Kabupaten kepulauan Selayar, untuk

mempertahankan serta meningkatkan status kesehatan dengan cara :

1. Puskesmas

Diharapkan kepada pihak puskesmas agar senantiasa memberikan

penyuluhan, atau kesehatan keliling pada masyarakat di Dusun Siholung

Desa Harapan dan dapat bekerja sama dengan kader yang ada di Desa

Harapan.

2. Perawat

Tenaga kesehatan (perawat) di Dusun Siholung Desa Harapan agar dapat

melanjutkan intervensi yang sudah dilakukan oleh Mahasiswa

3. Masyarakat

Kader-kader di Dusun Siholung Desa Harapan sebaiknya melibatkan diri

secara aktif bersama masyarakat untuk menjaga kesehatan baik secara

individu atau kesehatan lingkungan.

47

Anda mungkin juga menyukai