Anda di halaman 1dari 2

PENYUSUNAN LAPORAN KKN-PPM 2016

1. Mahasiswa melakukan sosialisasi diri dan tema kegiatan KKN-PPM kepada


masyarakat dan berbagai fihak terkait. Selanjutnya mahasiswa melakukan observasi
untuk pemutakhiran data dan menggali informasi terkini. Pada tahap selanjutnya,
mahasiswa bersama masyarakat dan mitra kerja terkait melakukan analisis
permasalahan dan potensi (identifikasi masalah dan alternatif solusi), dan pengambilan
keputusan mengenai rancangan penyelesaian masalah atau pengembangan
berkelanjutan melalui program pemberdayaan masyarakat. Kegiatan ini dapat
dilakukan dalam bentuk diskusi yang dikoordinir oleh Kormanit dan Kormater.
Mahasiswa membuat susunan program dalam satu Unit KKN dalam bentuk U-1.
2. Setiap mahasiswa di setiap sub-unit menyusun laporan rencana kegiatan (LRK)
individu sesuai kesepakatan dengan masyarakat sasaran, mitra kerja, dan mahasiswa
peserta KKN-PPM yang lain. Selanjutnya di bawah koordinasi Koordinator Sub-unit,
setiap sub-unit membuat LRK sub-unit yang memuat LRK individu setiap mahasiswa
peserta KKNPPM di sub-unit yang bersangkutan. Penyusunan LRK dilakukan dengan
Format yang telah ditentukan Pengelola KKN-PPM
3. Setiap sub-unit membuat satu tabulasi keseluruhan kegiatan yang memuat rencana
waktu dan pelaksanaan setiap kegiatan
4. Mahasiswa melaksanakan kegiatan yang telah disepakati bersama masyarakat dan
berbagai pihak yang terkait sesuai dengan prinsip-prinsip KKN-PPM dan ketentuan
yang berlaku.
5. Setiap mahasiswa mencatat setiap kegiatan harian dengan menggunakan Form I-1.
6. Mahasiswa mengisi presensi setiap hari selama periode KKN-PPM dan bilamana cuti
meninggalkan lokasi harus mengisi dan mengajukan surat ijin cuti dengan
menggunakan blanko yang telah disediakan
7. Mahasiswa menjaga ketertiban pelaksanaan KKN-PPM dan kehidupan masyarakat di
lokasi KKN-PPM dengan menerapkan dan mentaati Tata Tertib KKN-PPM dan
normanorma kehidupan masyarakat.
8. Pada akhir pelaksanaan kegiatan KKN-PPM setiap unit (dikoordinasikan oleh kormanit
dan kormasit) membuat rekapitulasi kegiatan dengan menggunakan Form U-2.
9. Pada akhir periode KKN-PPM seluruh mahasiswa bersama masyarakat dan mitra kerja
yang terkait melakukan evaluasi pelaksanaan kegiatan.
10. 10)Setiap mahasiswa menyusun laporan pelaksanaan kegiatan (LPK) individu
berdasarkan I-1 masing-masing mahasiswa.
11. 11)Kormanit mengkoordinasikan penyusunan executive summary sesuai dengan
format disediakan oleh DPkM dan kemudian disampaikan kepada para fihak/mitra
terkait sebelum mahasiswa ditarik dari lokasi KKN-PPM.
12. 12)Kormanit menyusun laporan pelaksanaan kegiatan unit yang berisi executive
summary dengan dilampiri U-1 dan U-2 dan diserahkan kepada DPkM dalam bentuk
softcopy dan hardcopy.
13. 13)Kormasit membuat rekapitulasi kegiatan dengan menggunakan Form S1 dan sistem
yang telah ditetapkan oleh DPKM.
14. 14)Kormanit dibantu Kormater membuat rekapitulasi kegiatan satu unit dengan
menggunakan Form U-2, S1, B-1 dan sistem yang telah ditetapkan oleh DPKM.
15. 15)Kormanit menyelesaikan SPPD mahasiswa KKN-PPM yang ditandatandatangani
dan distempel oleh Kecamatan/Desa pada kolom datang dan pergi
16. 16)Kormanit menyelesaikan kuitansi penerimaan biaya hidup mahasiswa KKN-PPM
dan menyerahkannya kepada Kormanit
17. 17) Kormanit menyerahkan LPK dan dokumen-dokumen lain yang telah ditentukan
kepada Pengelola KKN-PPM DPKM.

Anda mungkin juga menyukai