Anda di halaman 1dari 3

Alur Pendaftaran Ujian/ Tes TOEFL

UPT Pusat Bahasa Universitas Andalas

Calon Peserta Tes


TOEFL

Tidak
Pendaftaran member :
Member? - E-mail yang masih aktif
- Foto digital ukuran maksimal 100 kb
Ya

Login Member :
Username : email/ member ID
Password : <password anda>

Member mendaftar ujian/ tes


TOEFL sesuai jadwal yang Bukti Pendaftaran
tersedia.
(Lihat Menu Jadwal Ujian)

Member membayar biaya


pendaftaran ke Bank Nagari Bukti Pembayaran
sesuai dengan tagihan yang Bank
tertera pada
Bukti Pendaftaran

Member memilih jadwal ujian Kartu Peserta


(Lihat Menu Status  Pilih Jadwal)

Member Mengikuti
Ujian/ Tes

Sistem Informasi Manajemen Tes Bahasa Versi 1.0


Petunjuk Pendaftaran Online Ujian/ Tes TOEFL
UPT Pusat Bahasa Universitas Andalas

A. Pendaftaran Member
1. Calon peserta yang ingin mengikuti ujian/ tes bahasa wajib menjadi member UPT
Pusat Bahasa Universitas Andalas.
2. Calon peserta yang belum memiliki akun member UPT Bahasa Universitas
Andalas silahkan mendaftar terlebih dahulu dengan persyaratan :
 Memiliki akun email yang aktif;
 Memiliki pas foto digital dengan ukuran maksimal 100 kb;
3. Pendaftaran member dilakukan secara online di http://simtb.lc.unand.ac.id
dengan cara :
 Klik pendaftaran member;
 Lengkapi biodata diri calon member UPT Pusat Bahasa Universitas
Andalas;
 Klik kirim maka informasi member langsung dikirim ke email dan akun
member UPT Pusat Bahasa Universitas Andalas langsung aktif dan bisa
anda gunakan E-mail dan password anda untuk login;
 Setelah login silahkan upload file foto;

B. Pendaftaran Ujian
1. Login member UPT Pusat Bahasa Universitas Andalas.
2. Klik menu jadwal ujian maka akan muncul daftar jadwal ujian yang tersedia di
UPT Pusat Bahasa Universitas Andalas.
3. Klik daftar dari salah satu jadwal yang tersedia.
4. Mengisi form pendaftaran ujian dan kemudian klik kirim
5. Cetak bukti pendaftaran dan lakukan pembayaran ke teller bank yang tertera
pada bukti pendaftaran tersebut, kecuali calon peserta yang mendapati biaya
pendaftarannya free (Gratis) pada bukti pendaftaran tersebut.
6. Setelah itu login kembali klik menu status maka muncul daftar riwayat
pendaftaran.
7. Klik pilih jadwal maka muncul jadwal dan sesi/ jam ujian dilaksanakan sesuai
dengan jenis ujian yang diambil.
8. Klik ambil pada salah satu sesi/ jam yang ingin diambil untuk memilih jadwal ujian,
maka muncul dialog konfirmasi dan klik “Ya” jika menyetujui konfirmasi tersebut.
9. Cetak kartu peserta dan ikutilah ujian sesuai dengan jadwal yang diambil dan
ketentuan yang berlaku.

Sistem Informasi Manajemen Tes Bahasa Versi 1.0


C. Permohonan Cetak Sertifikat
1. Setelah mengikuti ujian/ tes member dapat mengajukan permohonan cetak
sertifikat secara online dengan cara login sebagai member.
2. Klik menu status, kemudian klik detail dari salah satu riwayat ujian yang telah
diikuti sebelumnya.
3. Setelah itu klik “Ajukan Permohonan Cetak Sertifikat” maka muncul dialog
konfirmasi, kemudian klik “Ya” jika menyetujui konfirmasi tersebut maka
permohonan akan dikirim dan selanjutnya cetak bukti permohonan cetak
sertifikat.
4. Bagi peserta mahasiswa Unand dapat mengajukan permohonan cetak sertifikat
apabila score TOEFL mencapai batas score minimum yang ditetapkan oleh
masing – masing fakultas.
5. Kemudian lakukan pembayaran biaya cetak sertifikat ke teller bank yang tertera
pada bukti permohonan cetak sertifikat tersebut.
6. Selanjutnya sertifikat dapat diambil ke UPT Pusat Bahasa Universitas Andalas 2
(dua) hari kerja setelah tanggal pembayaran cetak sertifikat dengan menunjukkan
bukti permohonan cetak sertifikat dan bukti pembayaran dari bank.

Sistem Informasi Manajemen Tes Bahasa Versi 1.0

Anda mungkin juga menyukai