Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

Infeksi jaringan tulang disebut sebagai osteomyelitis dan dapat timbul akut

atau kronik. Bentuk akut dicirikan dengan adanya awitan demam sistemik maupun

manifestasi local yang berjalan dengan cepat. Pada anak-anak infeksi tulang

seringkali timbul sebagai komplikasi dari infeksi pada tempat-tempat lain seperti

infeksi faring (faringitis), telinga (otitis media) dan kulit (impetigo).

Bakterinya (Staphylococcus aureus, Streptococcus, Haemophylus influenzae)

berpindah melalui aliran darah menuju metafisis tulang didekat lempeng

pertumbuhan dimana darah mengalir ke dalam sinusoid. Akibat perkembang biakan

bakteri dan nekrosis jaringan, maka tempat peradangan yang terbatas ini akan terasa

nyeri dan nyeri tekan.

Osteomielitis adalah suatu bentuk proses inflamasi pada tulang danstruktur-

struktur disekitarnya akibat infeksi dari kuman-kuman piogenik.

Infeksimuskuloskeletal merupakan penyakit yang umum terjadi; dapat melibatkan

seluruh strukturdari sistem muskuloskeletal dan dapat berkembang menjadi penyakit

yang berbahaya bahkanmembahayakan jiwa. Dalam dua puluh tahun terakhir ini telah

banyak dikembangkan tentangbagaimana cara menatalaksana penyakit ini dengan

tepat. Seringkali usaha ini berupa suatutim yang terdiri dari ahli bedah ortopedi, ahli

bedah plastik, ahli penyakit infeksi, ahlipenyakit dalam, ahli nutrisi, dan ahli
fisioterapi yang berkolaborasi untuk menghasilkanperawatan multidisiplin yang

optimal bagi penderita. Infeksi dalam suatu sistemmuskuloskeletal dapat berkembang

melalui dua cara, baik melalui peredaran darah maupunakibat kontak dengan

lingkungan luar tubuh. Referat ini berusaha merangkum mengenaipatogenesis,

diagnosis, dan tatalaksana dari infeksi muskuloskeletal tersebut.

Pasien yang beresiko tinngi mengalami osteomielitis adalah mereka

yang status nutrisinya buruk, lansia, kegemukan atau pennderita diabetes mellitus.

Anda mungkin juga menyukai