Anda di halaman 1dari 10

PETUNJUK TEKNIS

“IKAHIMKI CARNIVAL 2013”


LOMBA KARYA TULIS ILMIAH MAHASISWA
TINGKAT NASIONAL

KETENTUAN UMUM
Karya tulis ilmiah ini merupakan hasil karya orisinil dan belum pernah
dipublikasikan. Karya ilmiah berupa karya kreatif, hasil praktikum, dan lain-lain yang
dituangkan dalam bentuk karya tulis ilmiah.

TEMA “IKAHIMKI CARNIVAL 2013”


”Menggali Potensi Menulis untuk Perbaikan Alam dengan Metode Kimia”

SUBTEMA LOMBA KARYA TULIS ILMIAH


“Aplikasi Kimia untuk Lingkungan Hijau dan Sehat”

PESERTA
Peserta Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) pada kegiatan “IKAHIMKI CARNIVAL 2013”
adalah:
1. Mahasiswa di Perguruan Tinggi se-Indonesia, mempunyai Kartu Tanda Mahasiswa
(KTM) dan terdaftar sebagai peserta.
2. Mahasiswa di Perguruan Tinggi se-Indonesia dengan membentuk tim maksimal terdiri
dari 3 (tiga) mahasiswa atau perorangan dengan 1 (satu) orang dosen pendamping dari
perguruan tinggi yang sama.
3. Karya tulis masing-masing tim akan diseleksi pada tahap penjurian awal untuk
menentukan “The Best Ten” karya tulis ilmiah yang akan lolos ke babak grandfinal
pada tanggal 16 Juni 2013 dan akan dipilih Juara I, Juara II, Juara III, Juara Harapan I,
dan Juara Harapan II.
4. Peserta wajib mematuhi seluruh tata tertib yang telah ditetapkan oleh pantia
penyelenggara.
KRITERIA PENILAIAN
1. Kesesuaian dengan tema
2. Sistematika penulisan naskah karya tulis
3. Orisinilitas ide
4. Aplikasi ilmu kimia dalam karya tulis ilmiah
5. Kreativitas karya ilmiah
6. Kelayakan implementasi untuk lingkungan
7. Manfaat bagi masyarakat
8. Sumber Informasi

SISTEMATIKA PENULISAN
Pengetikan
1. Tata Letak
a. Karya tulis diketik 1.5 spasi pada kertas berukuran A4, (font 12, Times New Roman
style).

b. Batas pengetikan :
1) Samping kiri 4 cm
2) Samping kanan 3 cm
3) Batas atas dan bawah masing-masing 3 cm
c. Jarak pengetikan, Bab, Sub-bab dan perinciannya
1) Jarak pengetikan antara Bab dan Sub-bab adalah 3 spasi.
2) Judul Bab diketik di tengah-tengah menggunakan huruf kapital dengan font style
bold dan dengan jarak 4 cm dari tepi atas tanpa garis bawah.
3) Judul Sub-bab ditulis di sebelah kiri, huruf pertama setiap kata ditulis menggunakan
huruf kapital kecuali kata-kata preposisi, seperti yang, dari, antara, pada serta kata
sambung, seperti dan, atau, karena, dengan font style bold (cetak tebal).
4) Judul anak Sub-bab ditulis di sebelah kiri, huruf pertama setiap kata ditulis dengan
huruf kapital kecuali kata-kata preposisi, seperti yang, dari, antara, pada serta kata
sambung, seperti dan, atau, karena, dengan font style italic (cetak miring).
5) Jika masih terdapat sub judul dalam tingkatan yang lebih rendah, ditulis seperti pada
butir (3) di atas, lalu diikuti oleh kalimat berikutnya.
d. Jarak spasi antara Bab dengan Sub-bab adalah 1.5 spasi dan line spacing 0 pt.
2. Pengetikan Kalimat
Alinea baru diketik sebaris dengan baris di atasnya dengan jarak 2 spasi. Pengetikan
kutipan langsung yang lebih dari 3 baris diketik 1 spasi menjorok ke dalam dan semuanya
tanpa diberi tanda petik.
3. Penomoran Halaman
a. Bagian pendahuluan yang meliputi halaman judul, nama/daftar anggota kelompok, kata
pengantar dan daftar isi memakai angka romawi kecil dan diketik sebelah kanan bawah
(i, ii dan seterusnya).
b. Bagian tubuh/pokok sampai dengan bagian penutup memakai angka arab (1,2,3 dan
seterusnya) serta diketik dengan jarak 3 cm dari tepi kanan dan 1,5 cm dari tepi atas
(1,2,3 dan seterusnya).
c. Nomor halaman pertama dari tiap Bab tidak ditulis tetapi tetap diperhitungkan.
4. Format Penulisan
Naskah diketik di kertas A4 minimal 10 lembar dan maksimal 15 lembar (noncover)
dan sesuai sistematika penulisan dengan format sebagai berikut:
I. Bagian Awal
1. Halaman Judul
a. Judul diketik dengan huruf kapital, huruf Times New Roman ukuran 14, hendaknya
ekspresif, sesuai dan tepat dengan masalah yang ditulis dan tidak menimbulkan
penafsiran ganda.
b. Nama penulis dan nomor induk siswa ditulis dengan jelas.
c. Menyertakan logo sekolah dengan ukuran 3x3 cm.
d. Nama dan alamat sekolah ditulis dengan jelas.
e. Tahun penulisan.
f. Untuk poin nomor b, d, dan e diketik dengan huruf Times New Roman ukuran 12.
g. Kulit muka luar menggunakan plastik transparan tidak berwarna.
h. Jarak pengetikan 4 cm dari samping kiri, 3 cm dari samping kanan, 3 cm dari batas
atas, dan 3 cm dari batas bawah.
2. Lembar Pengesahan
a. Lembar pengesahan memuat judul, nama penulis, dan nomor induk siswa.
b. Lembar pengesahan ditandatangani oleh Guru Pendamping, dan Kepala Sekolah
lengkap dengan stempel sekolah.
c. Lembar pengesahan diberi tanggal sesuai dengan tanggal pengesahan.
3. Kata Pengantar dari penulis
4. Daftar Isi dan daftar lain yang diperlukan seperti daftar gambar, daftar tabel, dan
daftar lampiran.
5. Ringkasan (bukan abstrak) karya tulis disusun maksimal 2 halaman dengan huruf
Times New Roman ukuran 12 spasi single yang mencerminkan isi keseluruhan karya
tulis yang membahas mengenai daur ulang, mulai dari latar belakang, tujuan, landasan
teori yang mendukung, metode penulisan, pembahasan, kesimpulan, dan
rekomendasi.
II. Bagian Inti (Isi)
1. Pendahuluan
Bagian Pendahuluan berisi hal-hal sebagai berikut :
a. Perumusan masalah yang mencakup latar belakang tentang alasan mengangkat
masalah tersebut menjadi karya tulis ilmiah (dilengkapi dengan data atau
informasi yang mendukung) dan penjelasan tentang makna penting serta
menariknya masalah tersebut untuk ditelaah.
b. Uraian singkat mengenai gagasan kreatif yang ingin disampaikan.
c. Tujuan dan manfaat yang ingin dicapai melalui karya tulis ilmiah.
2. Telaah Pustaka
Telaah Pustaka berisi, antara lain :
a. Uraian yang menunjukkan landasan teori dan konsep-konsep yang relevan dengan
masalah yang dikaji.
b. Uraian mengenai pendapat terdahulu yang berkaitan dengan masalah yang dikaji.
c. Uraian mengenai pemecahan masalah yang pernah dilakukan.
3. Metode Penulisan
Penulisan dilakukan mengikuti metode yang benar dengan menguraikan secara
cermat:
a. cara/prosedur pengumpulan data
b. pengolahan data dan informasi
4. Analisis dan Sintesis
a. Analisis permasalahan didasarkan pada data dan/atau informasi serta telaah
pustaka.
b. Sintesis untuk menghasilkan alternatif model pemecahan masalah atau gagasan
yang kreatif.
5. Simpulan dan Saran
a. Simpulan harus konsisten dengan analisis permasalahan dan menjawab tujuan.
b. Saran yang disampaikan berupa kemungkinan atau prediksi transfer gagasan dan
adopsi teknologi.
III. Bagian Akhir
1. Daftar Pustaka
Daftar pustaka ditulis untuk memberi informasi sehingga pembaca dapat dengan
mudah menemukan sumber yang disebutkan. Penulisan daftar pustaka untuk buku
dimulai dengan nama pengarang, tahun penerbitan, judul buku, tempat terbit, dan
nama penerbit. Penulisan daftar pustaka untuk jurnal dimulai dengan nama penulis,
tahun, judul tulisan, nama jurnal, volume dan nomor halaman. Penulisan daftar
pustaka yang diperoleh dari internet ditulis alamat website-nya. Format perujukan
pustaka mengikuti cara Hardvard.
Contoh :
Grispoon L, Bakalakar Jb.1993.Marijuana: The Forbidden Medicine. Cambridge:
Cambridge Univ Press.
2. Daftar Riwayat Hidup
Daftar riwayat hidup (biodata atau curriculum vitae) peserta dan guru pembimbing,
minimal mencakup nama lengkap, tempat dan tanggal lair, karya-karya ilmiah yang
pernah dibuat, penghargaan-penghargaan ilmiah yang pernah diraih (jika ada).
3. Lampiran
Lampiran dicantumkan jika diperlukan, seperti foto/dokumentasi, data dan informasi
lainnya yang mendukung isi tulisan.

PENDAFTARAN
1. Pendaftaran calon peserta LOMBA KARYA TULIS ILMIAH (LKTI) MAHASISWA
TINGKAT NASIONAL akan dibuka mulai Senin, 22 April 2013 s/d Jum’at, 17 Mei
2013.
2. Persyaratan Pendaftaran:
 Mengisi formulir pendaftaran Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) yang dapat diunduh
di website http://www.hmkum.blogspot.com.
 Pas foto formal berwarna ukuran 4x6 sebanyak 2 lembar.
 Fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) sebanyak 1 lembar.
 Membayar biaya pendaftaran Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI)
3. Biaya pendaftaran dikirim melalui BANK BRI dengan nomor 1229-01-002544-53-0 atas
nama “Yopi Ariska Devi” dengan ketentuan sebagai berikut:
 Setiap tim membayar biaya pendaftaran sebesar Rp100.000,-
 Pendaftaran secara kolektif mendapatkan potongan biaya pendaftaran sebesar Rp
5.000,-untuk setiap tim.

4. Setelah melakukan pembayaran harap konfirmasi kepada panitia dengan mengirimkan


pesan ke nomor 085608688553 atas nama “Yopi Ariska Devi” dengan mengetik (NAMA
KETUA TIM_ASAL UNIVERSITAS_KOTA ASAL).
5. Setiap tim wajib membuat dan mengirimkan karya tulis ilmiah yang orisinil.
6. Setiap tim wajib mengirimkan soft file karya tulis, formulir pendaftaran yang telah diisi,
hasil scan pas foto formal berwarna ukuran 4x6, hasil scan Kartu Tanda Mahasiswa
(KTM), dan hasil scan bukti pembayaran biaya pendaftaran Lomba Karya Tulis Ilmiah
(LKTI) dari bank ke alamat email hmkoksigen@gmail.com.
7. Setiap tim wajib mengumpulkan:
 4 (empat) eksemplar karya tulis (satu naskah asli dan tiga fotokopi) yang akan
diserahkan kepada 3 (tiga) orang juri penilai dan 1 (satu) sebagai arsip panitia.
 Formulir pendaftaran yang telah diisi.
 Pas foto formal berwarna ukuran 4x6 sebanyak 2 lembar (yang sudah bertuliskan nama
peserta di bagian belakang.
 Fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) masing-masing peserta sebanyak 1 lembar.
 Fotokopi bukti pembayaran biaya pendaftaran Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) dari
bank.
Semua berkas dapat dikirimkan melalui pos atau dikumpulkan secara langsung di
kesekretariatan Himpunan Mahasiswa Jurusan Kimia (HMK) “OKSIGEN”,
Gedung O-8 Lt.1 Jalan Semarang No.5 Malang kode pos 65145.
8. Batas Pengumpulan karya tulis ilmiah paling lambat tanggal 24 Mei 2013 cap pos.
9. Karya tulis masing-masing tim akan diseleksi pada tahap penjurian awal untuk
menentukan “The Best Ten“ karya tulis ilmiah yang akan lolos ke babak grand final.
10. Setiap tim yang lolos ke babak grand final wajib memiliki berkas karya tulis dan
membuat poster mengenai karya tulis yang telah dibuat dan di bawa untuk
dipresentasikan pada saat grand final. Pelaksanaan presentasi mengacu pada ketentuan
sebagai berikut:
1. Presentasi karya tulis ilmiah yang disajikan dalam waktu 10 menit.
2. Tanya jawab dilakukan selama maksimal 10 menit.
3. Pertanyaan hanya dilakukan oleh dewan juri.
4. Selama presentasi semua peserta diwajibkan untuk berada dalam ruangan presentasi.
5. Dewan juri merupakan dosen dari Jurusan Kimia FMIPA Universitas Negeri Malang.
6. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
11. Peserta yang diundang ke babak final nasional diwajibkan menyerahkan satu buah bahan
tayangan presentasi dalam format power point.
12. Keterangan lebih lanjut dapat dilihat di website http://www.hmkum.blogspot.com.

FASILITAS
1. Setiap peserta Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) mendapatkan sertifikat.
2. Peserta grandfinal “The Best Ten“ mendapatkan fasilitas :
 Makan siang
 Snack
 Map
 Bolpoint
 Stiker
 Pin
 Blocknote
3. Pemenang akan mendapatkan penghargaan berupa :
 Juara pertama : sertifikat, trophy dan uang tunai senilai Rp 2.000.000,-
 Juara kedua : sertifikat, trophy dan uang tunai senilai Rp 1.500.000,-
 Juara ketiga : sertifikat, trophy dan uang tunai senilai Rp 1.000.000,-
 Juara harapan I : sertifikat dan trophy penghargaan
 Juara harapan II : sertifikat dan trophy penghargaan
4. Peserta grandfinal “The Best Ten” akan mendapatkan cinderamata
4,5 cm
Format Cover:

JUDUL 2,5 cm

2 cm

KARYA TULIS ILMIAH 1,7 cm

2 cm

NAMA NIM (Ketua Tim)


2,5 cm
NAMA NIM (Anggota)
NAMA NIM (Anggota)

3 cm

LOGO
Logo
3 cm
Universitas

3 cm

NAMA PERGURUAN TINGGI


ALAMAT PERGURUAN TINGGI 2,5 cm

3 cm
TAHUN

Format halaman Pengesahan

HALAMAN PENGESAHAN

1. Judul :

2. Ketua
a. Nama Lengkap :
b. NIM :
d. Alamat Rumah :
e. No Telp./HP :
f. Alamat email :
3. Jumlah anggota :
4. Asal Perguruan Tinggi :
5. Dosen Pendamping
a. Nama Lengkap dan Gelar :
b. NIP :
c. Alamat Rumah dan No Telp/HP :

...........................,.......................................2013

Dosen Pendamping Ketua

(__________________________) (_________________________)
NIP. NIM
Format Surat Pernyataan:

SURAT PERNYATAAN
Kami yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama (ketua tim) :
NIM :
Asal Sekolah :
Menyatakan bahwa karya tulis yang kami sertakan dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah
pada kegiatan ”IKAHIMKI CARNIVAL 2013” adalah benar hasil karya tim kami dan belum
pernah diikutsertakan dalam kompetisi karya tulis ilmiah yang lain. Kami dapat menjamin
orisinalitas karya yang telah kami buat untuk diikutsertakan dalam kegiatan ini.
Demikian surat pernyataan ini kami perbuat dengan sebenar-benarnya. Apabila
dikemudian hari ditemukan ketidaksesuaian dengan persyaratan, kami siap
mempertanggungjawabkannya.

Kami yang menyatakan,

(Nama Terang)
NIM

Anda mungkin juga menyukai