Anda di halaman 1dari 6

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Kerja praktek merupakan slah satu mata kuliah yang wajib ditempuh oleh

mahasisawa fakultas teknik program studi teknik sipil universitas muhammadyah

purwokerto , dalam memperoleh gelar sarajana teknik sipil.

Kerja praktek adalah penempatan sesorang pada suatu lingkngan pekerjaan

sebenarnya untuk meningkatkan ketrampilan, etika pekerjaan, disiplin dan

tanggung jawab yang merupakan kesempatan untuk menerapkan ilmu

pengetahuan dan ketrampilan yang dimiliki, dengan adanya kerja praktek

mahasiswa, mahasiswa memiliki kesempatan untuk mengamati kegiatan kontruksi

secara langsung serta mengasah kemampuan interpersonalnya. Dan diharapkan

mahasiswa dapat lebih siap untuk menjadi calon sarjana teknik sipil yang hanya

memiliki kemampuan teoritis, namun juga pemahaman dan kemampuan praktis

sebagai bekal mamasuki dunia kerja.

Pembangunan pada hakekatnya merupakan suatu kegiatan untuk

meningkatkan kesejahteraan manusia, yang dilakukan oleh manusia, atau dilaukan

oleh beberapa pihak saling terkait, sehingga pembangunan tersebut dapat berjalan

dengan lancar.

Jalan merupakan salah satu saran transportasi yang dibutuhkan sebagai

sarana untuk mengembangkan perekonomian dan pembangunan di Indonesia

secara lebih merata. Penyediaan bahan matrial yang memadai untuk pembangunan

suatu daerah tidak semua tersedia dan terpenuhi sehingga harus didatangkan dari

daerah lain bahkan dari negara lain.

1
Proyek Paket Pekerjaan Jasa Kontruksi Penataan Jalan Kawasan Kebun

Raya Baturraden Kab.Banyumas yang pelaksanannya telah dipercayakan kepada

PT. Telaga Pasir Kuta dengan surat perjanjian Nomor :

H.02.03/PPBLS/PPK.5/VI/2017163.

1.2 Tujuan Kerja Praktek

Setelah memperoleh ilmu dari perkuliahan perlu kiranya pematangan

akan kemampuan akademis mahasiaswa yang harus diterapkan atau dipraktekan

dilapangan karena pada pelaksanaan ada kemungkinan teoritis dan praktek

dilapangan.

Kerja praktek ini bertujuan mendidik mahasisawa untuk mendapatkan

pandangan nyata sesuai akademisnya yang dapat dijadikan modal berharga saat

kelak terjun di masyarakat dalam penerapan praktis tentang teknik pelaksanaan

suatu pekerjaan sipil yang menuntut mahasiswa selalu mengikuti perkembangan

iptek yang cepat dan pesat serta membiasakan berpikir analistis dan kritis dalam

memecahkan masalah-masalh pekerjaan sipil sehingga dapat mewujudkan karya

nyata yang berkualitas dan berdaya guna.

1.3 Manfaat Kerja Praktek

1. Bagi Mahasiswa

a. Mengaplikasikan teori yang telah diterima selama mengikuti

perkuliahan pada Program studi Teknik Sipil Fakultas Teknik

Muhammadiyah Purwokerto.

b. Mengetahui bagaimana sutu proyek itu dilaksanakan dan proses

suatu proyek.

2
c. Mendapatkan pengalaman yang sangat berguna, berharga, dan

bermanfaat untuk bekal masa depan kelak.

d. Membuka wawasan lebih luas lagi supaya setelah lulus jenjang S1

sudah ada gambaran kedepan apa yang akan dilakukan.

e. Melatih mental mahasiswa/i untuk bersifat lebih dewasa dan

bertanggung jawab dalam melaksanakan suatu tugas yang di

berikan kepadanya.

2. Bagi Program Studi

a. Diharapkan dapat menjadi masukan bagi Program Studi agar dalam

perkulian memberikan materi yang sesuai dengan keadaan di

lapangan.

1.4 Pelaksanaan Kerja Praktek (KP)

1.4.1. Waktu pelaksanaan Kerja Praktek (KP)

Waktu pelaksanaan Kerja Praktek berlangsung Selama 3 (tiga)

bulan, dimulai 5 Agustus 2017 s/d 5 November 2017,

1.4.2. Lokasi Proyek

Lokasi proyek pembangunan jalan baru Kawasan Baturrade

Kabupaten Banyumas.

3
Gambar 1.1 Peta Lokasi Proyek
(Sumber : Google Map)
Keterangan:

= Lokasi Proyek

1.5 Data Proyek

1. Nama Proyek : Pembanguna Jalan Kawasan Baturrden

2. Wilayah : Kabupaten Banyumas

3. Pelaksanaan : 2017

4. Nilai Kontrak :Rp12.972.000.000,00

5. Kontraktor : PT. Telaga Pasir Kuta

6. Konsultan Perencana :PT.Daya Cipta Dianrancana

7. Konsultan pengawas : CV. Monalisa Art

4
8. Panjang Jalan : 1,35 km

9. Lebar jalan : 3 Meter

10. Bahu Jalan Kanan Kiri : 1.5 Meter

1.6 Metode pengumpulan data

Dalam penulisan laporan Kerja Pratek ini data-data didapat dengan cara

sebagai berikut ini :

1. Pengamatan

Dalam metode ini dilakukan pengamatan langsung dilapangan

mengenai teknik pekerjaan yang sedang berlangsung dan didapat data-

data proyek seperti gambar rencana dan laporan prestasi pekerjaan.

2. Wawancara

Wawancara atau tanya jawab dilakukan langsung dengan semua pihak

yang terlibat dalam proyek, wawasan dengan pihak pengawas proyek,

kontraktor, mandor, maupun dengan tukang.

3. Studi Literatur

Studi literatur didapatkan dari buku-buku yang mempelajari tentang

contoh-contoh analisa yang digunakan dalam pemecahan-pemecahan

permasalahan yang di hadapi dalam pembuatan laporan kerja praktek.

1.7 Tujuan Proyek

Proyek pembanguna jalan Kawasan Baturraden Kabupaten Banyumas

mempunyai maksud dan tujuan antara lain:

5
a. Sebagai sarana untuk memerlancar perkembangan perekonomian

sosial budaya dan pariwisata.

b. Memperluas jangkauan terhadapa sumber daya alam yang di butuhkan

daerah dan mungkin digunakan sebagai tambahan, dimana barang

yang tersedia menjadi tersedia.

c. Untuk memudahkan masyarakat dalam tatanan kehiduan sosial,

budaya, baik dalam kawasan yang relatif jauh maupun dekat.

Anda mungkin juga menyukai