Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN SRAGEN

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH dr. SOERATNO GEMOLONG


Jln. Dr. Soetomo No. 792 Gemolong Telp. (0271) 6811839 Fax : (0271) 6811439
E-Mail : rsudgemolong@yahoo.com Sragen Kode Pos 57274

KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH dr. SOERATNO GEMOLONG


NOMOR : 800 / 824 / 040 / 2017

TENTANG

PENDAYAGUNAAN TENAGA MAGANG YANG TELAH DIPERPANJANG


SEBAGAI PEGAWAI HARIAN

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH dr. SOERATNO GEMOLONG

Menimbang : a. bahwa dalam upaya peningkatan mutu dan kelancaran pelayanan


Rumah Sakit Umum Daerah dr. Soeratno Gemolong, sementara belum
ada rekrutmen pegawai, maka perlu memperpanjang dan
mempekerjakan tenaga magang sebagai Pegawai Harian;

b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf


a, perlu menetapkan Keputusan Direktur tentang Pendayagunaan
Tenaga Magang yang telah Diperpanjang sebagai Pegawai Harian.

Mengingat : 1. Pasal 18 ayat (6) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia


Tahun 1945;

2. Undang-Undang Nomor 13 Tahun 1950 tentang Pembentukan Daerah-


daerah Kabupaten dalam Lingkungan Provinsi Jawa Tengah;

3. Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik Kedokteran;

4. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah


sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Undang-
Undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua atas Undang-
Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah;

5. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;

6. Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit;

7. Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 1996 tentang Tenaga


Kesehatan;

8. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Nomor 159.b/1988


tentang Rumah Sakit;
9. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 61 Tahun 2007 tentang
Pedoman Teknis Pengelola Keuangan Badan Layanan Umum Daerah;

10. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 772/Menkes/SK/VI/2002 tentang


Pedman Peraturan Internal Rumah Sakit (Hospital By Laws);

11. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor :


755/MENKES/PER/IV/2011 tentang Penyelenggaraan Komite Medik;

12. Peraturan Bupati Sragen Nomor 84 Tahun 2011 tentang Peraturan


Internal Rumah Sakit Umum Daerah dr. Soeratno Gemolong Kabupaten
Sragen.

13. Peraturan Bupati Sragen Nomor 10 Tahun 2015 tentang Pedoman


Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum Daerah Rumah Sakit
Umum Daerah dr. Soeratno Gemolong Kabupaten Sragen;

14. Peraturan Bupati Sragen Nomor 31 Tahun 2017 tentang Pedoman


Pengelolaan Pegawai Non Pegawai Negeri Sipil Badan Layanan Umum
Daerah Rumah Sakit Umum Daerah dr. Soeratno Gemolong.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN DIREKTUR TENTANG PENDAYAGUNAAN TENAGA


MAGANG YANG TELAH DIPERPANJANG SEBAGAI PEGAWAI HARIAN.

KESATU : Mendayagunakan tenaga magang yang telah diperpanjang sebagai


pegawai harian sebagaimana tersebut dalam Lampiran Keputusan
Direktur ini.

KEDUA Keputusan Direktur yang dimaksud pada DIKTUM KESATU bahwa


pegawai harian bisa diberhentikan sewaktu-waktu sesuai kebutuhan
rumah sakit dan tidak menuntut RSUD dr. Soeratno Gemolong
Kabupaten Sragen untuk menjadikan Tenaga Kontrak BLUD rumah
sakit maupun Pegawai Negeri Sipil

KETIGA : Memberikan honorarium bagi tenaga magang dimaksud pada diktum


KESATU sebesar Rp. 350.000,- (tiga ratus lima puluh ribu rupiah) setiap
bulan.

KEEMPAT : Pegawai harian yang ditugaskan tidak berhak mendapatkan jasa


pelayanan sesuai peraturan yang berlaku pada RSUD dr. Soeratno
Gemolong Kabupaten Sragen.

KELIMA : Pegawai harian dapat ditugaskan pada tugas pekerjaan yang berbeda
sesuai kebutuhan Rumah Sakit Umum Daerah dr. Soeratno Gemolong.
KEENAM : Pegawai harian dalam menjalankan tugas bertanggung jawab kepada
Direktur melalui Kepala Seksi/ Kepala Sub Bagian Tata Usaha.

KETUJUH : Pegawai harian wajib mematuhi peraturan yang berlaku di Rumah Sakit
Umum Daerah dr. Soeratno Gemolong.

KEDELAPAN : Semua biaya yang timbul sebagai akibat ditetapkannya Keputusan


Direktur ini dibebankan pada Anggaran Pendapatan Badan Layanan
Umum Daerah Rumah Sakit Umum Daerah dr. Soeratno Gemolong.

KESEMBILAN : Keputusan Direktur ini berlaku selama 1 (satu) tahun terhitung mulai
tanggal 1 September 2017 sampai dengan 31 Agustus 2018.

Ditetapkan di Gemolong

Pada tanggal 30 Agustus 2017

DIREKTUR RSUD dr. SOERATNO GEMOLONG


KABUPATEN SRAGEN
SELAKU PEMIMPIN BLUD

dr. AGUS TRIJONO, M.Kes


Pembina
NIP. 19700802 200501 1 011

Tembusan :

1. Bupati Sragen (sebagai laporan);


2. Kepala DPPKAD Kabupaten Sragen;
3. Inspektur Inspektorat Kabupaten Sragen.

Anda mungkin juga menyukai