Anda di halaman 1dari 1

KEPUTUSAN MENTERI NEGARA PEKERJAAN UMUM

NOMOR: 11/KPTS/2000
TENTANG
KETENTUAN TEKNIS MANAJEMEN PENANGGULANGAN KEBAKARAN
DI PERKOTAAN
MENTERI NEGARA PEKERJAAN UMUM,
Menimbang : a. bahwa perkembangan penyelenggaraan bangunan di perkotaan
dewasa ini semakin kompleks baik dari segi intensitas, teknologi,
maupun kebutuhan prasarana dan sarananya;
b. bahwa keselamatan masyarakat yang berada di dalam bangunan dan
lingkungannya harus menjadi pertimbangan utama khususnya terhadap
bahaya kebakaran, agar dapat melakukan kegiatannya, dan
meningkatkan produktivitas serta kualitas hidupnya;
c. bahwa untuk memberikan jaminan tersebut pada butir b perlu
penerapan ketentuan-ketentuan teknis tentang manajemen
penanggulangan kebakaran, baik pada bangunan gedungnya,
lingkungannya, maupun keseluruhan kotanya;
d. bahwa untuk itu dipandang perlu menerbitkan Keputusan Menteri
Negara Pekerjaan Umum yang menetapkan mengenai Ketentuan
Teknis Manajemen Penanggulangan Kebakaran di Perkotaan.
Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 16 Tahun 1985 tentang Rumah Susun
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1985 Nomor 75,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3317);
2. Undang-undang Nomor 4 Tahun 1992 tentang Perumahan dan
Permukiman (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1992
Nomor 23, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
3469);
3. Undang-undang Nomor 24 Tahun 1992 tentang Penataan Ruang
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1992 Nomor 115,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3501);
4. Undang-undang Nomor 22 Tahun 1999 tentang Pemerintahan Daerah
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1999 Nomor 60,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia 3839);
5. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 355/M Tahun 1999
tentang Pembentukan Kabinet Persatuan Nasional;
6. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 134 Tahun 1999
tentang Kedudukan, Tugas, Fungsi, Susunan Organisasi, dan Tata
Kerja Menteri Negara;
7. Keputusan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 441/KPTS/1998 tentang
Persyaratan Teknis Bangunan Gedung

Anda mungkin juga menyukai