Anda di halaman 1dari 9

LAPORAN HASIL KEGIATAN PENYULUHAN

PENGELOLAAN SAMPAH
DI BANJAR KUTRI, DESA BURUAN, KECAMATAN BLAHBATUH, KABUPATEN
GIANYAR

TANGGAL 07 MARET 2018


Nama Kegiatan : Penyuluhan Pengelolaan Sampah

Hari/Tanggal : Rabu 7 Maret 2018

Tempat : Di Banjar Kutri, Desa Buruan, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar

Waktu : 08.00 - selesai WITA

I. Acara dihadiri oleh :

a. Pembimbing : Ni Nyoman Ariani

b. Bidan pustu

c. Masyarakat : klian adat

Klian dinas

d. Mahasiswa : Mahasiswa Program Profesi Ners Stikes Wira Medika PPNI Bali

e. Peserta : Masyarakan di Banjar Kutri


II. Hasil Evaluasi

A. Evaluasi Struktur
Kegiatan penyuluhan dimulai pada pukul 08.00-09.00 WITA di Di Banjar Kutri, Desa
Buruan, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar
Anggota kelompok hadir dibalai banjar 2 jam sebelum kegiatan dimulai, kelompok juga
menyiapkan segala peralatan, media penyuluhan dan materi peyuluhan yang akan di berikan,
menyiapkan peserta penyuluhan dengan melakukan pengumpulan warga setelah melakukan jalan
sehat.

B. Evaluasi Proses
1. Sebanyak 50 peserta yang terdiri dari undangan, masyarakat dan mahasiswa. masyarakat
hadir sebanyak 50 orang dan undangan hadir 4 orang. Semua peserta aktif mengikuti
kegiatan penyuluhan kesehatan lingkungan tentang pengelolaan sampah
2. Sebanyak 50 peserta mengikuti penyuluhan dari awal sampai akhir acara
3. Sebanyak 2 peserta aktif berpartisipasi pada saat sesi diskusi
4. Kegiatan penyuluhan berlangsung lancar sesuai dengan rencana
5. Terdapat interaksi yang baik antara penyuluh dan peserta selama penyuluhan
berlangsung,.
6. Peserta yang hadir aktif dalam bertanya.
7. peserta sudah memahami pengertian Sampah.
8. peserta sudah memahami jenis-jenis Sampah.
9. peserta sudah mengetahui tujuan dan manfaat pengelolaan sampah.
10. peserta sudah mengetahui dampak negative dari pengelolaan sampah yang tidak baik.
11. peserta sudah menjelaskan cara pengelolaan sampah.

C. Evaluasi Hasil
a. Dari pelaksanaan penyuluhan yang telah dilakukan sebanyak 3 peserta aktif dalam sesi
diskusi tentang pengolahan sampah.
Proses diskusi pada saat penyuluhan tentang pengelolaan sampah adalah sebagai berikut :
1. Bpk. W memperhatikan dan menyimak kegiatan penyuluhan dengan baik, kontak
mata selama penyuluhan baik. Bpk. W bertanya tentang Bagaimana cara saya untuk
mengolah atau mendaur ulang sampah B3 ?
2. An. I memperhatikan dan menyimak kegiatan penyuluhan dengan baik, kontak mata
selama penyuluhan baik. An. I mengajukan pertanyaan,Bagaimana cara menyadarkan
masyarakat yang masih membuang sampah ke sungai dan apakah membakar
nsampah plastik berbahaya?.
b. Fase akhir kegiatan berakhir pada pukul 09.00 Wita dan sesuai dengan waktu yang telah
ditentukan
c. Pelaksanaan penyuluhan berjalan baik dan lancar serta peserta penyuluhan aktif di dalam
mengikuti jalannya penyluhan.

D. Saran

1. Bagi Masyarakat

Diharapkan masyarakat dapat mendukung kegiatan penyuluhan kesehatan lingkungan


yang bersifat positif seperti memberikan informasi kepada masyarakat yang tidak
menghadiri penyuluhan tentang pengelolaan sampah. Sehingga informasi tentang
pengelolaan sampah ini dapat diketahui oleh seluruh masyarakat di Br.Kutri, Desa Buruan

2. Tindak lanjut

a. Bagi Kepala Puskesmas

Diharapkan bagi Kepala Puskesmas agar senantiasa memantau dan mendukung


program penyuluhan kesehatan lingkungan, seperti kegiatan penyuluhan kesehatan
lingkungan tentang pengelolaan limbah.

b. Bagi Kepala Desa

Diharapkan agar Kepala Desa meningkatkan dan mempertahankan tentang program


pendidikan kesehatan lingkungan, memfasilitasi tempat sampah besar untuk
memudahkan petugas mengangkut sampah dan senantiasa mandorong masyarakat
untuk hidup sehat.

c. Bagi Masyarakat
Diharapkan agar masyarakat lebih sering melakukan kegiatan-kegiatan postif
khususnya tentang pendidikan kesehatan lingkungan seperti kegiatan penyuluhan di
lingkungan banjar kawan serta lebih meningkatkan partisipasi dan kesadaran akan
pentingnya kesehatan lingkungan, sehingga menambah pengetahuan dan wawasan
bagi masyarakat, serta diharapak masyarakat lebih menyadari tentang pentingnya
pengelolaan sampah seperti mengurangi penggunaan benda yang sekali pakai untuk
mengurangi jumlah sampah.

Blahbatuh, Maret 2018

Mengetahui,

Pembimbing Akademik Ketua,


Ns. Ni Putu Wiwik Oktaviani, M.Kep Ni Luh Putu Diyah Agustini ,S.Kep
NIK. 2. 04.11.429 NIM : 17.901.1904

Mengesahkan,

UPT Kesmas Blahbatuh II Gianyar

dr. Made Intan Ayurini


NIP. 197605312006042005

DOKUMENTASI

Anda mungkin juga menyukai