Anda di halaman 1dari 8

PETUNJUK PELAKSANAAN

PERKEMAHAN KETANGKASAN DAN


KETERAMPILAN PRAMUKA PENGGALANG
(KETAPANG 2018)
KWARTIR CABANG LAMPUNG TENGAH
TAHUN 2018

GERAKAN PRAMUKA
KWARTIR CABANG LAMPUNG TENGAH
TAHUN 2018
KATA PENGANTAR KA.KWARCAB
LOMBA KETRAMPILAN DAN KETANGKASAN (KETAPANG)
GOLONGAN PENGGALANG SMP
TAHUN 2018

Keberhasilan untuk membentuk karakter anak bangsa dimulai dari sejak dini, sesuai dengan
Undang-Undang Gerakan Pramuka No 12 Tahun 2010 bahwa tujuan Gerakan Pramuka adalah
membentuk setiap pramuka agar memiliki kepribadian yang berakhlak mulia, berjiwa patriotik,
taat hukum, disiplin, menjunjung tinggi nilai-nilai luhur bangsa, dan memiliki kecakapan hidup
sebagai kader bangsa dalam menjaga dan membangun Negara Kesatuan Republik Indonesia,
mengamalkan Pancasila, serta melestarikan lingkungan hidup. Untuk mencapai tujuan tersebut
perlu diselenggarakan kegiatan bagi adik-adik pramuka Penggalang jenjang Sekolah Menengah
Pertama (SMP) pada kegiatan Lomba Ketangkasan dan Ketrampilan Pramuka Penggalang.

Dengan mengucap syukur Alhamdulillah segala puji bagi Tuhan seru sekalian alam, berkat kerja
keras kakak-kakak Pelatih Pembina Pramuka dan tim kerja Bidang Bina Muda Kwartir Cabang
Gerakan Pramuka Lampung Tengah akhirnya buku Petunjuk Pelaksanaan dan Petunjuk Teknis
Lomba Ketrampilan dan Ketangkasan (Ketapang) golongan Penggalang jenjang Sekolah
Menengah Pertama (SMP) dapat disusun sebagai pedoman bagi Andalan Kwartir Cabang, Kwartir
Ranting, Pelatih dan Pembina Gugus Depan se-Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Lampung
Tengah, pada kegiatan KETAPANG ke 1 (pertama) yang diselenggarakan di Kwarcab Lampung
Tengah.

Diharapkan dengan diterbitkannya buku Petunjuk Pelaksanaan dan Petunjuk Teknis Lomba
Ketrampilan dan Ketangkasan (Ketapang) selain sebagai pedoman kegiatan dapat menghasilkan
out put berkualitas dan daya saing yang kuat untuk mempertahankan prestasi Gerakan Pramuka
Lampung Tengah. Perkemahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang Kwartir
Cabang Lampung Tengah Tahun 2018 dimaksudkan sebagai wadah pembinaan bagi Pramuka
Penggalang dalam mengaktualisasikan dan mengekspresikan potensi potensi individu maupun
regu dalam meningkatkan kualitas menuju Pramuka Penggalang yang handal dalam upaya
mempersipkan diri untuk ikut serta membangun masyarakat, membentuk karakter anggota
Pramuka yang mempunyai jiwa kepemimpinan dan memiliki rasa tanggung jawab yang besar,
meningkatkan pengetahuan keterampilan dan kecakapan serta meningkatkan mental dan fisik
yang lebih mantap, diwujudkan dengan tercapainya Syarat Kecakapan Umum (SKU) Pramuka
Penggalang.

Demikian kata pengantar dari kami dan sekaligus mengucapkan terima kasih kepada semua pihak
yang telah membantu diterbitkannya Panduan ini. Semoga bermanfaat.

Gunung Sugih, 26 April 2018


Kwartir Cabang
Gerakan Pramuka Lampung Tengah
Ketua

ABDULHAK, SH,MM
BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Gerakan Pramuka adalah organisasi pendidikan non formal yang memiliki Prinsip Dasar
Kepramukaan. Selain itu keberadaan dan kontribusi dari Gerakan Pramuka sudah cukup besar dalam
hal pembentukan karakter pemuda sesuai dengan tujuan awal dibentuknya gerakan kepanduan. Dalam
hal ini, Pramuka sebagai pendidikan diluar sekolah menjadi satu poros penting untuk mencetak
generasi masa depan yang berkualitas demi pembangunan bangsa. Namun perlu diingat dalam
operasional kegiatan antara Pramuka puteri dan putera terdapat istilah satuan terpisah yang lebih
mengarah kepada penciptaan sikap kemandirian dan lebih menuntut adanya kreatifitas yang tinggi
oleh masing-masing satuan pandu tersebut dalam menjalankan aktifitas latihan, pembinaan dan
pengembangannya.

Menyikapi hal tersebut, Pramuka Penggalang dalam pelaksanaan pendidikannya mengacu kepada
Syarat Kecakapan Umum sesuai dengan tingkatannya yaitu Ramu, Rakit dan Terap perlu dipacu
secara maksimal sehingga kegiatannya tidak membosankan. Dan deperlukan suatu kegiatan yang
dapat memacu para Anggota Pramuka Penggalang. Sebagai perwujudannya maka Kwartir Cabang
Gerakan Peramuka Lampung Tengah mengadakan Kegiatan Perkemahan Ketangkasan dan
Keterampilan Pramuka Penggalang yang bertujuan memacu para pramuka penggalang dalam dalam
penyelesaian SKU nya.

B. DASAR PENYELENGGARAAN
1. Undang-undang Nomor 12 Tahun 2010, tentang Gerakan Pramuka;
2. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka;
3. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 130/KN/76 Tahun 1976,tentang Petunjuk
Penyelenggaraan Pertemuan pramuka;
4. Keputusan Kwarnas Gerakan Pramuka Nomor 033/KN/78 Tahun 1978, tentang Petunjuk
Penyelenggaraan Lomba Tingkat Regu pramuka penggalang
5. Program Kerja Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Lampung Tengah Tahun 2018;
6. Hasil musyawarah Korp Pelatih Pusdilatcab Eka Pura Lampung Tengah Tahun 2018.

C. MAKSUD
Penyelenggaraan Tujuan umum Perkemahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang
Kwartir Cabang Lampung Tengah Tahun 2018 dimaksudkan sebagai wadah pembinaan bagi Pramuka
Penggalang dalam mengaktualisasikan dan mengekspresikan potensi potensi individu maupun regu
dalam meningkatkan kualitas menuju Pramuka Penggalang yang handal dalam upaya mempersipkan
diri untuk ikut serta membangun masyarakat.

D. TUJUAN UMUM
Tujuan umum Perkemahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang Kwartir Cabang
Lampung Tengah Tahun 2018 adalah untuk membentuk karakter anggota Pramuka yang mempunyai
jiwa kepemimpinan dan memiliki rasa tanggung jawab yang besar, meningkatkan pengetahuan
keterampilan dan kecakapan serta meningkatkan mental dan fisik yang lebih mantap untuk bekal
bargaul dan mengintegrasikan diri kelak dalam masyarakat

E. TUJUAN KHUSUS
Perkemahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang Kwartir Cabang Lampung Tengah
Tahun 2018, mengarah pada tujuan Gerakan Pramuka melalui:
1. Pembinaan Mental dan spiritual
2. Persaudaraan dan kekerabatan
3. Wawasan kebangsaan, kebudayaan, ilmu pengetahuan dan teknologi
4. Peningkatan Ketangkasan dan Keterampilan

F. RUANG LINGKUP
Sistematika Petunjuk Pelaksanaan meliputi :
1. Pendahuluan
2. Penyelenggaraan
3. Organisasi Penyelenggaraan
4. Kegiatan
5. Administrasi
6. Pengawasan, Penelitian dan Evaluasi
7. Penutup

BAB II
PENYELENGGARAAN

A. NAMA KEGIATAN
Kegiatan ini diberi nama Perkemahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang Kwartir
Cabang Lampung Tengah Tahun 2018, selanjutnya disebut “KETAPANG 2018”

B. WAKTU PELAKSANAAN
Adapun waktu pelaksanaan Kegiatan Perkemahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka
Penggalang Kwartir Cabang Lampung Tengah Tahun 2018 dilaksanakan secara bertingkat.
- Tingkat Kwarran dilaksanakan bulan Juni s.d Agustus 2018
- Tingkat Kwarcab dilaksanakan bulan September 2018

C. TEMPAT
Adapun tempat pelaksanaan Kegiatan Perkemahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka
Penggalang Kwartir Cabang Lampung Tengah Tahun 2018 dilaksanakan sbb.
- Tingkat Kwarran dilaksanakan di kwarran masing-masing
- Tingkat Kwarcab ditentukan kemudian

D. MOTTO, TEMA, SEMBOYAN


Motto
“Satyaku Kudarmakan, Dharmaku Kubaktikan”

Tema
“ Berkarakter bangsa, Mandiri dan Berprestasi”

Semboyan
“ Ikhlas Berkarya, Prestasi Terima”

E. PESERTA
1. Peserta
Peserta Kegiatan Perkemahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang
Kwartir Cabang Lampung Tengah Tahun 2018 sbb.
- Tingkat Kwarran.
Peserta adalah Regu terbaik (Putra dan Putri) utusan dari masing-masing Gugus Depan tingkat
SLTP. Dalam setiap regu berjumlah 8 orang anggota
- Tingkat Kwarcab
Peserta adalah Regu terbaik (Putra/Putri) hasil KETAPANG di Kwarran utusan dari masing-
masing Kwarran tingkat SLTP berjumlah 28 kwarran.

2. Persayaratan Peserta
a. Umum
- Aktif di gugus depan SLTP
- Berusia 12 s.d 15 tahun
- Sehat jasmani dan rohani
- Telah mencapai tingkatan minimal Penggalang Rakit
- Sanggup mematuhi peraturan Peserta Kegiatan Perkemahan Ketangkasan dan Keterampilan
Pramuka Penggalang Kwartir Cabang Lampung Tengah Tahun 2018
- Peserta merupakan perwakilan dalam satu Regu terbaik dari setiap Kwarran yang terdiri dari 8
orang dalam setiap regunya..

b. Administrasi
- Mengisi fomulir pendaftaran
- Mengisi formulir biodata
- Pas foto berpakaian pramuka ukuran 3X4 sebanyak 2 lembar
- surat mandat dari gugus depan
- surat keterangan dokter
- copy Ansuransi diri
- Camp Fee
- Berkas Administrasi di scen dan di masukkan kedalam 1 cd dalam file Pdf. Per regu
beserta data Pembina Pendamping

c. Perlengkapan Pribadi
- Membawa perlengkapan harian dan lapangan
- Membawa obat-obatan pribadi yang deperlukan

F. PEMBINA PENDAMPING
1. Pembina pendamping (Bindamping)
Pembina pendamping( Bindamping) adalah Pembina yang yang mendampingi dan mengawasi
peserta kegiatan Perkamahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang tahun 2018

2. Persyaratan Pembina Pendamping.


- fomulir pendaftaran
- formulir biodata
- Pas foto berpakaian pramuka ukuran 3X4 sebanyak 2 lembar
- Surat mandat dari gugus depan

H. TAHAPAN-TAHAPAN PENYELENGGARAAN
1. Tahap Pelaksanaan
a. Pendaftaran Peserta
b. Upacara Pembukaan
c. Kegiatan Hari Pertama (jadwal terlampir)
d. Kegiatan Hari Kedua (jadwal terlampir)
e. Kegiatan Hari Ketiga (jadwal terlampir)
f. Upacara Penutupan

2. Tahap Evaluasi
a. Pertemuan Evaluasi
b. Penilaian Kegiatan
c. Pembuatan Laporan
d. Pembubaran Panitia

G. STRUKTUR ORGANISASI
1. Panitia Penyelenggara
a. Panitia Penyelenggara terdiri dari unsur Kwartir Cabang Lampung Tengah
b. Panitia Penyelenggara bertugas memberikan dukungan dan bantuan baik moril maupun materiil
kepada Panitia Pelaksana Perkamahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang
tahun 2018
c. Keanggotaan, tugas, wewenang dan tanggung jawab Panitia Penyelenggara disesuaikan dengan
tugas dan fungsi lembaga, badan, dan instansi yang diwakilinya, serta sesuai dengan kebutuhan
pelaksanaan Perkamahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang tahun 2018.

2. Panitia Pelaksana
a. Panitia pelaksana terdiri dari unsur Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Lampung Tengah, Tim
Pelatih dan Dewan Kerja Cabang Lampung Tengah
b. Panitia pelaksana bertugas menyusun Program Kerja Kegiatan, Melaksanakan secara tehnis
kegiatan dan membuat laporan kepada panitia penyelenggara.

H. KEGIATAN
Secara umum kegiatan Perkamahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang tahun 2018
mengacu kepada kegiatan Lomba Tingkat Penggalang yang bertujuan untuk memotivasi Peserta
dalam menyelesaikan SKU tingkat penggalang sehingga kegitan dilaksanakan dalam bentuk
perlombaan.
A. Kegiatan Umum.
1. Ibadah Keagamaan
2. Upacara pembukaan
3. Senam Pagi
4. Upacara Pembukaan Latihan
5. Upacara Penutupan Latihan
6. Anjang sana
7. Korve Tenda
8. Upacara Penutupan.

B. Kegiatan lomba–lomba
1. Lomba Tari Kreasi Lampung
2. Lomba Karnaval pakaian Khas Daerah Lampung
3. Lomba Mendirikan Tenda
4. Lomba Pionering
5. Lomba Sandi dan Isyarat
6. Lomba Yel-yel
7. Lomba Tehnologi Tepat Guna
8. Lomba Design Poster
9. Lomba Halang Rintang
10. Lomba Administrasi Regu.
11. Lomba Koloni Tongkat
12. Lomba Forum Galang.
I. PELAKSANAAN KEGIATAN
Kegiatan yang diadakan pada Perkamahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang tahun
2018 diselenggarakan dengan pola pergerakan yang didasarkan pada jumlah peserta jumlah kegiatan
dan waktu pelaksanaan kegiatan. Pola pergerakan yang digunakan dalam bentuk matriks Pergerakan
Peserta pada Petunjuk Pelaksanaan (Juknis).

J. MEKANISME MENGIKUTI KEGIATAN


Peserta Perkamahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang tahun 2018 akan mengikuti
kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan oleh Panitia Pelaksana dengan system pilihan kegiatan yang
dibagi oleh seluruh peserta dan terpola dengan baik. Adapun mekanismenya sebagai berikut :
1. Setiap regu membagi angggota regu untuk mengikuti kegiatan yang telah ditentukan
2. Peserta mengikuti kegiatan berdasarkan matriks kegiatan yang telah dibagikan.
3. Peserta mengikuti kegiatan sampai dengan selesai
4. Peserta kembali dan melaporkan kegiatan ke Regu masing-masing.

K. SARANA PENDUKUNG
Guna mendukung kegiatan Perkamahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang tahun
2018 diperlukan
a. Sarana:
1. Bumi perkemahan yang dapat menampung seluruh warga perkemahan
2. Lapangan Utama
3. Tribun dan Panggung Utama Pertunjukan (2 buah)
4. Kantor dan Sekretariat Kecamatan Perkemahan
5. Lapangan Parkir

b. Prasana
1. Kesehatan
2. Listrik, Penerangan dan Sound System (2 set)
3. MCK untuk semua warga perkemahan
4. Keamanan
5. Bendera Merah Putih, Bendera Tunas dan WOSM ( 3 Set)
6. Bendera Reward tiap Cabang Lomba
7. Piala tiap cabang lomba

L. PENGAWASAN, PENELITIAN, EVALUASI DAN MANAJEMEN RESIKO


a. Umum
Bidang pengawasan, penelitian, evaluasi dan manajemen resiko merupakan organ fungsional
dalam Panitia Pelaksana Perkemahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang tahun
2018 yang independen dalam melaksanakan tugas-tugasnya. Tim pengawasan, penelitian,
evaluas dan manajemen resiko akan melakukan pengawasan, penelitian dan evaluasi hal-hal
sebagai berikut :
1. Kelancaran dan kesuksesan penyelenggaraan kegiatan
2. Kekurangan, hambatan dan tantangan dalam pelaksanaan kegiatan untuk kepentingan
pengembangan dan perbaikan pada kegiatan-kegiatan mendatang
3. Disiplin dan aktivitas baik peserta, maupun penyelenggara

b. Lain-lain
Hal-hal yang belum diatur dalam petunjuk pelaksanaan ini akan diatur lebih lanjut
BAB III. PENUTUP

Demikian Petunjuk Pelaksanaan Perkemahan Ketangkasan dan Keterampilan Pramuka Penggalang tahun
2018 (KETAPANG KE-1) ini dibuat sebagai pedoman awal dalam menentukan kebijakan -
kebijakan selanjutnya. Merupakan tanggung jawab kita bersama untuk mensukseskan kegiatan ini.
Kami sangat mengharap dukungan baik moril maupun materil dari semua pihak dalam
pelaksanaan kegiatan ini. Semoga Allah, TuhanYang Maha Esa meridhoi langkah-langkah kita.
Amin.

Gunung Sugih, 26 April 2018


Kwartir Cabang
Gerakan Pramuka Lampung Tengah
Ketua

ABDULHAK, SH,MM

Anda mungkin juga menyukai