Laporan Akhir

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 3

C.

LAPORAN SUMBER DAYA MANUSIA

Organisasi Usaha

3. Organisasi

Ketua : Syahid Iskandar

Anggota 1 : Galih Rosandy

Anggota 2 : Galih Putra Sandy

Anggota 3 : Azhar Khoiri Ulfah

Anggota 4 : M William Yoga P

Hambatan dan inisiatif solusi

Dalam Pelaksanaan usaha, jam kerja yang dilaksanakan kadang tidak sesuai dengan Standard
Operasional bahkan melebihi dari waktu yang telah di tentukan sebelumnya, yang mana dalam 1x
praktek ditentukan 3-5 jam. Namun, pelaku usaha yang pada umumnya adalah mahasiswa sulit
dalam mengatur waktu kerja operasional. Sehingga, pada pelaksanaan kegiatan operasional
perusahaan dibentuk tim untuk menyelesaikan setiap hambatan dalam setiap aspek manajerial
perusahaan.

Kesibukan masing-masing personal dalam mengurus bidangnya menyebabkan kurang


tersampaikannya dengan jelas komunikasi antar tingkat manajer. Sehingga, praktek bisnis yang telah
direncanakan sebelum nya mengalami kendala atau pun perubahan waktu. Dalam hal ini, kelompok
mengatur ulang jadwal praktek ataupun melakukan penjualan online sehingga praktek penjualan
tetap berjalan tanpa harus membuka lapak.
LAPORAN teknik dan OPERASI

A. Evaluasi Lokasi

Lokasi penjualan yang berada pada di lingkungan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta khususnya
di AMOR ( Ahad Morning ) yang menurut kami sangat mendukung karena disana terdapat banyak
banyak mahasiswa yang memerlukan makanan praktis, murah dan mengenyangkan, sesuai dengan
analisis SWOT dan target pasar.

B. Sarana dan Prasarana

Adanya sarana untuk berjualan nantinya di tempatkan di AMOR Universitas Muhammdiyah


Yogyakarta.

C. Alat dan Bahan-Bahan MOZZATO :

• Kentang

• Keju Mozzarela

• Garam

• Sosis

• Nugget

• Minyak Goreng

• Saos

• Mayo

Alat-alat

• Kompor

• Gas

• Wajan

• Spatula

• Saringan

• gas torch (penyemprot api)

• kemasan/packaging

Cara Membuatnya

1. Siapkan penggorangan terlebih dahulu

2. Tuangkan minyak kedalam penggorengan, lalu nyalakan kompor untuk memanaskan


minyak di dalam penggorengan
3.Setelah minyak panas, masukan sosis dan nugget terlebih dahulu

4. Masak hingga keduanya matang, lalu di tiriskan menggunakan saringan minyak

5. Setelah itu letakkan nugget dan sosis ke tempat yang sudah disediakan

6. Langkah selanjutnya adalah memasak kentangnya

7. Masukan kentang kedalam minyak yang panas, tunggu hingga kentang matang

8. Setelah kentang matang lalu ditiriskan minyaknya menggunakan saringan minyak

9. Lalu taruh kentang yang sudah masak di tempatnya, agar bisa meletakan keju mozzarella
diatasnya

10. Setelah diletakkan keju diatas kentangnya kemudian bakar hingga keju meleleh menggunakan
Fire Starter

11. Setelah itu letakan potongan kentang dan keju kedalam packaging yang sudah disediakan

12. Langkah terkahir masukan juga sosis ataupun nugget ke dalamnya, dan tidak lupa juga saos dan
mayo sesuai selera

13. Hidanganpun siap disajikan

Hambatan dan inisiatif dan solusi

pada praktek pertama tidak banyak pelanggan yang menunggu lama akibat proses pemasakan
kentang yang terlalu lama, kemudian anggota berinisiatif menggoreng kentang terlebih dahulu atau
menyiapkan stock kentang yang sudah di goreng dengan tujuan agar pelanggan tidak menunggu
terlalu lama.

setiap lokasi yang telah direncanakan banyak mengalami kendala terhadap perizinan lokasi, yang
membuat perusahaan mengalami kendala tempat ataupun lokasi. Sehingga perusahaan lebih sering
menggunakan lokasi Ahad Morning sebagai tempat praktik dengan alasan mudah nya perizinan dan
lokasi yang strategis dan dekat dengan jangkauan seluruh anggota kelompok perusahaan.

Sulitnya mendapatkan lokasi yang strategis dan juga waktu sibuk kuliah antar anggota kelompok
yang berbeda beda membuat perusahaan membuka praktik online,tetapi praktik online tidak
terhitung atau tidak dianggap sebagai waktu praktik,dengan demikian perusahaan tetap melakukan
praktik online dengan waktu yang fleksibel dan penjualan tetap dihitung

Anda mungkin juga menyukai