Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

Yenni Kristiwati Saragih 012015029


Kunjungan Pasien ke Poli Saraf Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan Tahun 2017

Program Studi D3 Keperawatan Stikes Santa Elisabeth Medan


Kata Kunci : Kunjungan, Poli Saraf
Jumlah : ( + +Lampiran)

Latar belakang : Poli saraf merupakan rawat jalan yang memberikan pelayanan
kesehatan di bidang persarafan atau neurologi. Penyakit neurologi merupakan
kelainan pada sistem saraf, termasuk pada sistem saraf pusat (otak, batang otak,
dan otak kecil), sistem saraf tepi. Salah satu penyakit neurologi yang paling sering di
jumpai ialah penyakit stroke sebesar 15,4%. Kunjungan merupakan kedatangan
pasien ke setiap rumah sakit untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Faktor yang
mempengaruhi jumlah kunjungan pasien ke poli saraf diantaranya mutu pelayanan,
kepatenan pengobatan dan persepsi tarif (murah atau mahal biaya).
Tujuan : untuk mengetahui Gambaran Kunjungan Pasien ke Poli Saraf Rumah Sakit
Santa Elisabeth Medan Tahun 2017
Metode : Jenis penelitan ini adalah deskriptif. Metode pengambilan data sekunder
dengan total sampel menggunakan tabel induk yang diperoleh dari Rekam Medis.
Hasil : Hasil penelitian yang diperoleh bahwa jumlah kunjungan pasien ke poli saraf
dari tahun 2016 mengalami peningkatan padan tahun 2017 dimana pada poli saraf 1
sebanyak 3384 orang dan pada poli saraf 2 sebanyak 1221 orang. Jenis penyakit yang
paling banyak berkunjung adalah stroke (47,6%) dan (50,7%), jenis kelamin yang
paling banyak menderita penyakit saraf yaitu perempuan (57,9%) dan (68,3%), pasien
yang paling banyak menderita penyakit saraf yaitu usia 56-65 tahun (30,1%) dan
(37,3%), pasien yang paling banyak menderita penyakit saraf berdasarkan pekerjaan
yaitu wiraswasta (26%) dan (28,6%).
Kesimpulan : Hasil penelitian yang didapatkan dari rumah Sakit Santa Elisabeth
Medan dengan kunjungan pasien ke poli saraf Tahun 2017 mengaami kenaikan dari
tahun sebelumnya, dimana jenis penyakit yang paling banyak berkunjung adalah
stroke, jenis kelamin perempuan, usia 56-65 tahun dan pekerjaan wiraswasta.

Daftar pustaka : (2007-2016)

Anda mungkin juga menyukai