Anda di halaman 1dari 1

Lampiran : 3 halaman Padang, 3 Maret 2018

Perihal : Permohonan Untuk Meniadakan


Kegiatan Kemah Bakti Mahasiswa (KBM)
Dikarenakan Adanya Persyaratan Yang Memberatkan
Peserta.

Kepada Yth.
Bapak Prof. Dr. H. Auzal Halim, Apt.
Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Padang

Dengan Hormat,

Berhubungan dengan akan diadakannya kegiatan Kemah Bakti Mahasiswa (KBM),


yang akan diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Sekolah Tinggi Ilmu
Farmasi Padang. Kami dari mahasiswa Transfer (Reguler-D) merasa keberatan dengan
persyaratan yang telah ditetapkan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM). Salah satu
dari persyatan tersebut yaitu :
 Setiap peserta yang akan mengikuti kegiatan Kemah Bakti Mahasiswa (KBM),
khususnya laki-laki harus memotong rambutnya dengan ketentuan berikut:
panjang rambut bagian kiri dan kanan adalah 1 cm dan rambut bagian atas adalah
2 cm. Tanpa terkecuali untuk mahasiswa Transfer (Reguler-D).

Dari persyaratan tersebut di atas, kami mahasiswa Transfer (Reguler-D) merasa


keberatan untuk memenuhinya. Kami memohon kepada Bapak Prof. Dr. H. Auzal Halim,
Apt. selaku Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Padang untuk meninjau kembali
penyelenggaran kegiatan Kemah Bakti Mahasiswa (KBM) yang akan diadakan oleh
Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM). Demikianlah surat permohonan ini kami buat, atas
perhatian Bapak kami ucapkan Terima Kasih.

Ketua Kelas Transfer Angkatan 2016 Ketua Kelas Transfer Angkatan 2017

............................................................. ...........................................................

Anda mungkin juga menyukai