Anda di halaman 1dari 5

TERM OF REFERENCE

LOMBA MEWARNAI
TUMBUH KEMBANG BALITA
A. PENDAHULUAN
Bina Keluarga Balita merupakan salah satu kegiatan yang sangat strategis dalam
mengupayakan terwujudnya Sumber Daya Manusia (SDM) melalui peningkatan
pengetahuan dan keterampilan orang tua dalam mengasuh dan membina tumbuh
kembang balita.

Dalam membina tumbuh kembang balita, para orangtua perlu mengetahui cara memantau
perkembangan balita dengan memahami tia-tiap fase umur perkembangan buah hatinya.
Oleh karena itu sebagai orangtua perlu memiliki pengetahuan, acuan dalam upayanya
memonitoring tumbuh kembang balita, mulai dari gerakan kasar, gerakan halus,
komunikasi pasif, komunikasi aktif, kecerdasan, menolong diri sendiri serta tingkah laku
sosial.

Guna menarik minat perhatian para orangtua yang memiliki anak balita untuk lebih
memahami sejak dini tumbuh kembang balita, sosialisasi melalui lomba tumbuh kembang
anak balita dianggap akan menarik perhatian bagi orangtua untuk mencari tahu informasi
lengkap tentang tumbuh kembang balita, melalui kelompok kegiatan Bina Keluarga Balita
(BKB) yan telah terbentuk beberapa wilayah pemukiman warga didaerah.

B. TUJUAN
1. Meningkatkan pemahaman orangtua terhadap tumbuh kembang balita khusunya di
kota Batam.
2. Upaya meningkatkan serta menumbuhkan minat, kesadaran, dan perilaku masyarakat
untuk lebih memahami pentingnya masa pertumbuhan balita yang disebut dengan
“golden age”.
3. Upaya meciptakan sumber daya manusia yang sehat, cerdas serta memiliki
keterampilan hidup dengan pola tingah laku sosial yang positif.
4. Sosialisasi Program Ketahanan Keluarga khususnya Program Bina Keluarga Balita di
Kota Batam.
5. Memperluas informasi dan edukasi tentang ketahanan keluarga melalui Program BKB
kepada orangtua yang memiliki anaka balita.
6. Mengajak peran orangtua untuk benar-benar mengetahui, memahami setiap pertumbuhan
balita dimulai dari pertumbuhan gerakan kasar, gerakan halus, komunikasi pasif, komunikasi
aktif, kecerdasan, menolong diri sendiri, dan tingkah laku sosial.

C. SASARAN SOSIALISASI
Seluruh orangtua anak yang mengikuti kegiatan.

D. OUTPUT KEGIATAN
1. Meningkatnya pemahaman orangtua peserta terhadap program tumbuh kembang
balita melalui kelompok kegiatan bina keluarga balita.
2. Munculnya kelompok kegiatan (poktan) Bina Keluarga Balita di wilayah pemukiman
warga yang belum terbentuk.
3. Meningkatkan peran orangtua yang memiliki balita untuk mengetahui tumbuh kembang
balita, dengan bergabung menjadi anggota aktif kelompok BKB.
4. Sosisialisasi secara luas tentang Program Ketahanan Keluarga.

E. JENIS LOMBA
1. Lomba Mewarnai

F. SYARAT PELAKSANAAN LOMBA


1. Lomba Mewarnai
a. Usia peserta 4 - 6 tahun
b. Print out dan mengisi Form Pendaftaran Peserta Lomba Mewarnai. (formulir
dapat diunduh melalui kepri.bkkbn.go.id/infoprogram atau dapatkan di kantor
BKKBN Provinsi Kepulauan Riau (alamat: Komplek Raffles City Blok D No. 2A-C
Batam Centre)
c. Formulir pendaftaran peserta paling lambat diterima oleh panitia pada tanggal 10
Desember 2015 (jumlah peserta terbatas yakni 200 peserta).

G. KETENTUAN LOMBA
Lomba Mewarnai
a. Peserta lomba mewarnai membawa peralatan mewarnai dan meja sendiri.
b. Peserta lomba akan diberikan kertas gambar bertemakan 8 fungsi keluarga.
c. Peserta lomba diberi waktu selama 1 (satu) jam untuk mewarnai seluruh kertas gambar.
d. Peserta wajib hadir 1 (satu) jam sebelum lomba mewarnai dilaksanakan untuk
pendaftaran ulang.
e. Keputusan juri mutlak.
f. Orangtua peserta harus membawa seluruh kebutuhan anaknya, seperti susu, obat (bagi
anak yang membutuhkan obat khusus) dan kebutuhan lain.
g. Peserta wajib menjaga ketertiban dan kebersihan di area lomba.

H. TAHAPAN LOMBA MEWARNAI


a. Pendaftaran ulang peserta.
b. Pengambilan nomor urut peserta.
c. Peserta lomba akan dibagi beberapa kelompok, karena keterbatasan tempat lomba.
(seluruh peserta lomba akan diberi waktu selama 1 (satu) jam).
d. Juri akan menilai dan menentukan pemenang lomba.
e. Penyerahan Piala dan Piagam penghargaan kepada pemenang.

I. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN LOMBA


Pelaksanaan lomba tumbuh kembang balita akan dilaksanakan pada:
Hari/tanggal : Minggu, 13 Desember 2015
Pukul : 13.00 Wib s/d selesai
Tempat : Kepri Mall/TOP 100 Batu Aji
J. Jadwal Pelaksanaan Lomba Mewarnai (Tumbuh Kembang Balita) 2015
Waktu Pelaksanaan
No Rangkaian Kegiatan Penanggungjawab
Tanggal Jam
1 Pendaftaran peserta 13 Desember 10.00 Wib
lomba mewarnai dan 2015 (di lokasi
lomba merangkak Batita. (batas terakhir lomba) Panitia pelaksana
Mulai tanggal 30 penyerahan
Oktober 2015 formulir)
LOMBA MEWARNAI
2 Pendaftaran ulang
peserta sekaligus
10.00–11.30 Panitia pelaksana
pengambilan nomor urut
peserta
3 Persiapan pelaksanaan
11.30-12.00 Panitia pelaksana
lomba
4 Ishoma 12.00-12.30 Panitia pelaksana
5 Mengatur peserta sesuai
12.30-13.00 Panitia pelaksana
no urut peserta 13 Desember
6 Pelaksanaan lomba 2015
13.00-14.00 Panitia pelaksana
mewarnai
7 Sosialisasi program BKB Psikolog anak dan
bagi orangtua peserta 13.00-14.00 Kasubid Ketahanan
Keluarga
8 Penilaian juri 14.00-14.30 Dewan juri
10 Pengumuman pemenang
14.30 s.d
sekaligus pemberian Pantia pelaksana
selesai
penghargaan

K. INFORMASI LENGKAP HUBUNGI


Kontak panitia:
- Mila (0813.64081161)
- Dwi (0812.75804777)

L. PENUTUP
Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Provinsi Kepulauan
Riau sebagai institusi yang memiliki fungsi sosialisasi tentang ketahanan keluarga guna upaya
pembangunan sumber daya manusia melalui Program Bina Keluarga Berencana (BKB) diharapkan
mampu memberi kontribusi dalam meningkatkan pemahaman dan pengetahuan bagi keluarga
khususnya orangtua yang memiliki anak balita.
pentingnya kesehatan reproduksi bagi remaja dalam upaya mempersiapkan kehidupan
berkeluarga melalui program Generasi Berencana.
Ketua Panitia

Sitti Jamilah, SKM

Anda mungkin juga menyukai