Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN

MONITORING EVALUASI
PELAKSANAAN PELAYANAN DAN UPAYA PUSKESMAS
======================================================================================

I. LATAR BELAKANG
Puskesmas adalah unit pelaksana teknis dinas kesehatan kabupaten/kota yang
bertanggungjawab menyelenggarakan pembangunan kesehatan di suatu wilayah kerja tertentu.
Puskesmas dibangun guna mewujudkan pemerataan pelayanan kesehatan dan berfungsi sebagai:
1) Pusat penggerak pembangunan berwawasan kesehatan; 2) Pusat pemberdayaan keluarga dan
masyarakat; 3) Pusat pelayanan kesehatan strata pertama.

Keberhasilan pelaksanaan manajemen puskesmas ditentukan oleh konsistensi dan kepatuhan


para pelaksana di puskesmas dalam melaksanakan kegiatan yang sudah direncanakan. Untuk
menjamin konsistensi dan kepatuhan para pelaksana manajemen puskesmas, maka dilakukan
kegiatan pengawasan melalui lokakarya mini puskesmas yang dilakukan setiap bulan dan enam
bulan, sehingga pada akhir tahun dilakukan penilaian terhadap hasil pencapaian kegiatan.
Monitoring program merupakan upaya supervisi dan review kegiatan yang dilaksanakan
secara sistimatis oleh pengelola program, untuk melihat apakah pelaksanaan program sudah
sesuai dengan yang direncanakan. Monitoring atau pemantauan seringkali disebut sebagai “
evaluasi proses”. Monitoring merupakan upaya untuk mengamati pelayanan dan cakupan
program. Mengamati cakupan berarti seberapa banyak target sasaran yang direncanakan sudah
terjangkau. Sedangkan mengamati pelayanan program artinya menentukan apakah program itu
sudah dilaksanakan sesuai yang diharapkan atau sesuai Standar Operasional Prosedur.
Monitioring bukan merupakan pengujian pihak luar terhadap pelaksanaan program atau kegiatan,
tetapi merupakan alat seperti daftar tilik yang dipergunakan untuk mengungkapkan hal - hal yang
tadinya tidak diperkirakan pada waktu membuat perencanaan dan memerlukan perbaikan.
Monitoring merupakan proses pengumpulan data dan menganalisis informasi dari penerapan
suatu program termasuk mengecek secara reguler, apakah kegiatan / program tersebut berjalan
sesuai rencana sehingga masalah-masalah yang ditemukan dapat diatasi ( WHO)

Evaluasi adalah suatu proses pengumpulan data dan analisis informasi mengenai efektifitas
dan dampak suatu program dalam tahap tertentu sebagai bagian atau keseluruhan termasuk
mengkaji pencapaian program (WHO).
Evaluasi proses adalah evaluasi terhadap suatu proses yang memberikan gambaran tentang apa
yang sedang berlangsung dalam suatu program dan memastikan ada dan terjangkaunya elemen-
elemen fisik dan structural dari pada program, apakah elemen-elemen spesifik seperti fasilitas,
staf, tempat atau pelayanan sedang dikembangkan atau diberikan sesuai rencana.
Evaluasi proses mencakup pencatatan dan penggambaran kegiatan-kegiatan program tertentu
yaitu tentang apa, seberapa banyak, untuk siapa, kapan dan oleh siapa.
II. TUJUAN

1. Tujuan Umum:
Meningkatkan produktivitas Para Penanggung Jawab Upaya Puskesmas dan Pelaksana
Pelayanan / Pelaksana Kegiatan agar mutu pelayanan kesehatan dapat ditingkatkan
secara optimum.

2. Tujuan Khusus:
a. Menemukan dan memperbaiki masalah dalam pelaksanaa program sedini mungkin.
b. Mengadakan perbaikan atau perubahan orentasi atau desain sistim pelayanan dan
untuk menyesuaikan strategi pelayanan
c. Menetukan apakah program dilaksanakan sesuai rencana
d. Menentukan kompetensi pekerjaan
e. Meningkatkan kinerjadengan cara menilai & mendorong hubungan baik di antara
staf
f. Menghargai perkembangan staf & memotivasi pencapaian kinerja yang berkualitas
tinggi
g. Menggiatkan konseling dan bimbingan dari para manager (menthorship)
h. Mengidentifikasi ketidakpuasan staf dalam pekerjaannya
i. Sebagai bahan pengambilan keputusan, coach, umpanbalik (feedback) dan
memberikan reward

III. PELAKSANA KEGIATAN


Tim Managemen Mutu Puskesmas

IV. METODE KEGIATAN

V. PEMBIAYAAN

VI. PENUTUP
Demikian Kerangka Acuan Kegiatan ini dibuat agar dapat dipedomani dalam pelaksanaan
kegiatan dan dasar pengajuan anggaran.
Lampiran 2

JADWAL PELAKSANAAN MONITORING EVALUASI


PUSKESMAS RITAEBANG
TAHUN 2015/2016

JADWAL KEGIATAN
Des Januari April Agustus Desember
NO NAMA KEGIATAN
2014 2015 2015 2015 2015

1. Penyusunan rencana kegiatan V


(kerangka acuan)
2. Penyusunan instrument V
3. Uji Coba lapangan V
4. Pelaksanan Survey V V
5. Pengolahan dan evaluasi data V V
6. Penyusunan laporan hasil V V

JADWAL KEGIATAN
Des Januari April Agustus Desember
NO NAMA KEGIATAN
2015 2016 2016 2016 2016

1. Penyusunan rencana kegiatan V


(kerangka acuan)
2. Penyusunan instrument V
3. Uji Coba lapangan V
4. Pelaksanan Survey V V
5. Pengolahan dan evaluasi data V V
6. Penyusunan laporan hasil V V

Anda mungkin juga menyukai