Anda di halaman 1dari 7

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMP NEGERI 3 CUGENANG


Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas / Semester : VII /1
Materi Pokok : Teks Deskripsi
Alokasi Waktu : 6 JP ( 2 pertemuan)

1. Tujuan Pembelajaran
Dengan mendengarkan atau membaca teks deskripsi, siswa mampu mengidentifikasi informasi tentang
objek dan mampu menentukan isi teks deskripsi objek.

2. Kompetensi Dasar dan Indikator


3.2 Menelaah struktur dan kaidah 3.2.1 Mengenal struktur teks deskripsi.
kebahasaan dari teks deskripsi tentang 3.2.2 Menggunakan kata sinonim, kata sifat
objek (sekolah, tempat wisata, tempat dan majas dalam teks deskripsi.
bersejarah, dan atau suasana pentas seni
daerah) yang didengar dan dibaca. 3.2.3 Melengkapi teks deskripsi yang
rumpang.
4.2 Menyajikan data, gagasan, kesan dalam 4.2.1 Menulis teks deskripsi tentang
bentuk teks deskripsi tentang objek lingkungan rumah, sekolah atau hewan
(sekolah, tempat wisata, tempat peliharaan.
bersejarah, dan atau suasana pentas seni 4.2.2 Menceritakan tempat wisata yang
daerah) secara tulis dan lisan dengan pernah dikunjungi dengan
memperhatikan struktur, kebahasaan memperhatikan struktur teks deskripsi.
baik secara lisan dan tulis.

3. Materi Pembelajaran
a. Struktur teks deskripsi
- Identifikasi
- Deskripsi Bagian
- Simpulan/Kesan
b. Kebahasaan teks deksripsi
- sinonim
- Jenis kata
- Majas

4. Metode Pembelajaran
Demonstrasi
Tanya Jawab
Diskusi
Model Pembelajaran : Mind Mapping
Penugasan

4
5. Media , bahan dan alat
a. Media : Video
b. Bahan : Teks deskripsi
c. Alat : speaker, laptop

6. Sumber Belajar
a. Buku paket Bahasa Indonesia
b. Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)

7. Langkah-Langkah Pembelajaran
1. Pertemuan Pertama : 3JP
Pendahuluan (10 menit)
1. Guru memberi salam dan menunjuk ketua kelas untuk memimpin doa bersama.
2. Guru mengondisikan kelas, dengan cara mengajak ice breaking.
3. Guru melakukan presensi.
4. Guru mengecek pemahaman peserta didik tentang materi deskripsi.
5. Guru menyampaikan kompetensi, tujuan dan indikator yang akan dicapai.
6. Guru mengulas kembali materi teks deskripsi pertemuan sebelumnya.
7. Guru menyampaikan lingkup penilaian yaitu penilaian pengetahuan dalam bentuk soal uraian
dan penugasan.

Kegiatan Inti (100 menit)


1. Guru membagi siswa menjadi 6 kelompok secara heterogen.
2. Masing-masing kelompok diberikan satu teks deskripsi.
3. Kemudian, guru mengenalkan struktur teks deskripsi pada siswa.
4. Siswa memperhatikan dengan seksama setiap struktur dan penjelasannya.
5. Guru memberikan sebuah permasalahan kepada siswa, yaitu menentukan paragraf yang
termasuk bagian-bagian dari struktur teks tersebut.
6. Siswa membuat peta konsep struktur teks deskripsi secara berdiskusi.
7. Kemudian, setiap kelompok membacakan peta konsepnya.
8. Guru menjelaskan adanya ciri kebahasaan yang digunakan teks deskripsi.
9. Siswa memcermati ciri kebahasaan serti kata sinonim, kata sifat dan majas.
10. Guru menugaskan siswa untuk menemukan sinonim , kata sifat dan majas yang digunakan
dalam teks deskripsi yang dibaca.
11. Siswa berdiskusi kembali untuk menemukan ciri kebahasaannya.
12. Guru membimbing siswa yang sedang berdiskusi.
13. Siswa menyajikan secara berkelompok hasil diskusinya.

Penutup ( 10 menit )
1. Siswa dan guru bersama-sama menyimpulkan materi mengenal struktur teks deskripsi dan ciri
kebahasaanya.
2. Peserta didik dan guru bersama-sama melakukan refleksi terhadap kelebihan dan kekurangan
proses dan hasil belajar.
3. Siswa melakukan tes pengetahuan dengan melengkapi teks deskripsi yang rumpang secara
individu.
4. Guru menyampaikan materi apa pada pertemuan berikutnya.
5. Menutup pelajaran dengan doa dan salam.

5
2. Pertemuan kedua ( 3 JP)
Pendahuluan (10 menit)
1. Guru memberi salam dan menunjuk ketua kelas untuk memimpin doa bersama.
2. Guru mengondisikan kelas, dengan cara mengajak ice breaking.
3. Guru melakukan presensi
4. Guru mengecek pemahaman peserta didik tentang materi deskripsi pertemuan sebelumnya.
5. Guru menyampaikan kompetensi, tujuan dan indikator yang akan dicapai.
6. Guru memberi penjelasan tentang cakupan materi yang akan dipelajari yaitu teks deskripsi.
7. Guru menyampaikan lingkup penilaian yaitu penilaian pengetahuan dalam bentuk soal uraian
dan penugasan.

Kegiatan Inti (100 menit)


1. Pada pertemuan kedua ini, indikator pencapaian siswa adalah menulis teks deskripsi
berdasarkan objek orang, tumbuhan dan hewan serta menceritakan keadaan tempat wisata
yang pernah dikunjungi.
2. Guru membagi dua kelompok terdiri dari 16 orang/kelompok.
3. Kelompok pertama akan mengamati teman sebangkunya, atau hewan peliharaan yang
dimiliki serta tumbuhan atau tanaman yang ada di sekitar lingkungan sekolah.
4. Siswa yang termasuk kelompok pertama mengamati objek yang disukai untuk diamati.
5. Guru membimbing siswa di luar kelas dan yang di kelas.
6. Siswa dari kelompok pertama menulis deskripsi sesuai struktur teks deskripsi yang sudah
dipahami sebelumnya.
7. Setiap siswa mengerjakan secara individu, ditulis dalam kertas HVS.
8. Kemudian, guru menugaskan kelompok kedua untuk menggambarkan situasi/keadaan tempat
wisata yang pernah di kunjungi.
9. Siswa dari kelompok dua mencatat gambaran tersebut di buku catatan untuk di ceritakan
secara lisan secara individu di depan kelas.
10. Guru membimbing siswa dari kelompok dua untuk tetap bercerita sesuai struktur teks.
11. Siswa dari kelompok pertama mengumpulkan hasil menulis deskripsinya, sedangkan
kelompok kedua secara individu bercerita hasil deskripsinya.

Kegiatan Penutup (20 menit)


Guru bersama peserta didik baik secara individual maupun kelompok melakukan refleksi untuk:
1. Guru memfasilitasi peserta didik membuat butir-butir simpulan mengenai penyajian gagasan
setiap siswa dalam menggambarkan suatu objek.
2. Guru bersama peserta didik melakukan identifikasi kelebihan dan kekurangan kegiatan
pembelajaran materi isi teks deskripsi.
3. Mengevaluasi seluruh rangkaian aktivitas pembelajaran dan hasil-hasil yang diperoleh
tentang identifikasi informasi teks deskripsi dan isi teks deskripsi.
4. Guru memberi umpan balik peserta didik dalam proses dan hasil pembelajaran dengan cara
tanya jawab.
5. Guru menyampaikan kegiatan belajar yang akan disampaikan pertemuan berikutnya yaitu
mengidentifikasi informasi dalam teks laporan hasil observasi.

8. Penilaian
1. Teknik Penilaian
a. Penilaian pengetahuan dilakukan dengan teknik tes tulis.
b. Penilaian keterampilan dilakukan dengan teknik tes tulis dan lisan.
2. Instrumen Penilaian
a. Pertemuan pertama
Instrumen Uraian

6
 Soal (Tugas kelompok)
1. Bacalah teks deskripsi yang sudah disediakan!
2. Tentukan struktur teks deskripsi dari setiap paragraf dengan tepat !
3. Buatlah peta konsep dari struktur teksnya !
4. Temukan ciri kebahasaan dari teks tersebut, sinonim, kata sifat dan majas yang
digunakan !
Struktur Teks Deskripsi

Identifikasi Simpulan/Kesan
Deskripsi Bagian

................................ ................................
................................

Sinonim …………..

Kata Sifat ……………


Ciri Kebahasaan

Majas …………..

 Kriteria Penilaian
Struktur Ukuran Penilaian Skor
Identifikasi  Jawaban tepat 30
 Jawaban kurang tepat 20
Deskripsi Bagian  Jawaban tepat 40
 Jawaban kurang tepat 20
Simpulan/Kesan  Jawaban tepat 30
 Jawaban kurang tepat 10
Jumlah 50-100

Ciri Kebahasaan Ukuran Penilaian Skor


Sinonim  Menemukan jawaban lebih dari 5 30
kata.
 Menemukan jawaban 3-4 kata 20
 Menemukan jawaban 1-2 kata 10
 Jawaban kurang tepat 5
Kata Sifat  Menemukan jawaban lebih dari 5 30
kata.
 Menemukan jawaban 3-4 kata 20
 Menemukan jawaban 1-2 kata 10
 Jawaban kurang tepat 5

7
Ciri Kebahasaan Ukuran Penilaian Skor
Majas  Menemukan jawaban lebih dari 2 40
kata.
 Menemukan jawaban 1 kata 20
 Jawaban kurang tepat 10
Jumlah Skor 20-100

 Soal (Tes Individu)


Lengkapilah teks deskripsi rumpang berikut ini !
Rumah Makan Nyampleng
Rumah makan “ Nyampleng” (1).............. di sebelah selatan alun-alun Kota Malang. Rumah makan ini
(2)................... dengan masakan tradisionalnya. Nama rumah makan ini (3)................ dari bahasa Jawa yaitu
nyampleng yang berarti enak sekali. Sesuai dengan namanya rumah makan ini menyediakan masakan Jawa
dengan cita rasa tinggi. Bangunan rumah makan ini beraksitektur Jawa. (4)............... semua peralatan dan
ornamen di rumah makan ini (5).............. dengan nuansa Jawa. Memasuki rumah makan ini, kita disambut
gapura bernuansa Jawa yang berdiri kokoh di pintu masuk. Di bagian (6)......... rumah makan ini terpasang
gapura yang indah bertuliskan huruf Jawa dengan warna alami. Begitu memasuki pintu utama kita akan
disambut ruangan yang sejuk dengan estetika tinggi. Lantai rumah makan ini terbuat dari kayu berwarna coklat
tua. Dinding berwarna putih bersih. Hiasan etnik Jawa ditata melengkung (7)............. di (8).......... dinding
ruangan. Warna keemasan dipilih untuk menunjukkan kebesaran tempat ini. Hiasan batik sogan yang(9) .......
pada bagian (10)......... dinding menambah kekentalan suasana tradisi Jawa.
Di (11)......................... rumah makan ini diletakkan gamelan Jawa yang tertata rapi lengkap dengan
niyaganya. Warna gamelan keemasan dengan bingkai kayu warna coklat gelap sangat (12).............dan
(13).......... Di samping gamelan di tata meja kursi antik dengan warna legam. Di pojok ruangan diletakkan
lampu hias coklat dengan ornamen kuning keemasan. Di bagian (14) ........... terdapat kolam ikan nila. Warna
merah yang mendominasi kolam nampak seperti kain indah yang sedang dimainkan seorang penari. Kolam itu
tidak terlalu luas, tetapi (15)............. Di pinggir kolam dihias beragam bunga. Warna warni bunga dengan
(16).......... wanginya menambah keasrian rumah makan ini. Aroma gorengan tempe merambah semua ruangan.
Gurihnya aroma tempe tergambar dari bau yang ditimbulkannya. (17)...... sambal terasinya juga merangsang
orang segera mencicipinya. Alunan lagu Jawa yang syahdu menambah (18)........ penyet tempe yang telah
dihidangkan di atas meja.

 Kriteria Penilaian
Jumlah Jawaban Benar Skor
18 100
17-16 90
15-13 80
12-10 71
9-7 60
8-5 50
4-1 40
Jumlah Skor 40-100

b. Pertemuan Kedua
Instrumen Uraian (Penilaian keterampilan)
 Soal (Individu)
Menulis teks deskripsi dan Menceritakan situasi/kondisi tempat wisata

8
1. Tentukan objek yang akan kamu gambarkan (teman (orang), tumbuhan atau hewan
peliharaan, situasi tempat wisata yang dikunjungi) !
2. Buat sebuah judul untuk teks deskripsi kamu!
3. Buatlah kerangka bagian-bagian struktur teks!
4. Carilah data mengenai objek sesuai pengamatan!
5. Tatalah kalimat-kalimat menjadi sebuah paragraf!

 Kriteria Penilaian (Tulis )


Kriteria Skor
- Judul 4= jika ada keempat unsur
 Mengungkap objek khusus 3= jika ada ketiga unsur
 Bukan berupa kalimat 2= jika ada kedua unsur
 Menggunakan huruf capital dan kecil 1= jika ada satu unsur
 Tanpa diberikan tanda titik
- Identifikasi 4= jika ada keempat/lebih unsur
 Terdapat pengenalan objek yang dideskripsikan. 3= jika ada ketiga unsur
 terdapat informasi umum tentang objek. 2= jika ada kedua unsur
 tidak terdapat kesalahan struktur kalimat. 1= jika ada satu unsur
 tidak terdapat kesalahan tanda baca.
- Deskripsi Bagian 4= jika ada keempat/lebih unsur
 terdapat penjelasan terperinci fisik objek 3= jika ada ketiga unsur
 terdapat perincian beberapa bagian dari objek 2= jika ada kedua unsur
 tidak terdapat kesalahan struktur kalimat 1= jika ada satu unsur
 pilihan kosakata yang segar dan bervariasi
 tidak terdapat kesalahan tanda baca
- Simpulan/Kesan 4= jika ada keempat/lebih unsur
 terdapat simpulan tanggapan terhadap objek. 3= jika ada ketiga unsur
 terdapat kesan terhadap hal yang dideskripsikan 2= jika ada kedua unsur
 pilihan kosakata yang segar dan bervariasi 1= jika ada satu unsur
 tidak terdapat kesalahan tanda baca

Skor akhir = Skor yang diperoleh x 100


Dibagi Skor Maksimal

 Kriteria Penilaian (Lisan)

Kriteria Skor
- Judul 4= jika ada keempat unsur
 Mengungkap objek khusus 3= jika ada ketiga unsur
 Artikulasi jelas 2= jika ada kedua unsur
 Volume suara lantang 1= jika ada satu unsur
 Intonasi tepat
- Identifikasi 4= jika ada keempat/lebih unsur
 Terdapat pengenalan objek yang dideskripsikan. 3= jika ada ketiga unsur
 terdapat informasi umum tentang objek. 2= jika ada kedua unsur
 Artikulasi jelas 1= jika ada satu unsur
 Volume suara lantang
 Intonasi tepat

9
Kriteria Skor
 Penjedaan yang tepat
- Deskripsi Bagian 4= jika ada keempat/lebih unsur
 terdapat penjelasan terperinci fisik objek 3= jika ada ketiga unsur
 terdapat perincian beberapa bagian dari objek 2= jika ada kedua unsur
 Artikulasi jelas 1= jika ada satu unsur
 Intonasi tepat
 Penjedaan yang tepat
 Volume suara lantang
- Simpulan/Kesan 4= jika ada keempat/lebih unsur
 terdapat simpulan tanggapan terhadap objek. 3= jika ada ketiga unsur
 terdapat kesan terhadap hal yang dideskripsikan 2= jika ada kedua unsur
 Artikulasi jelas 1= jika ada satu unsur
 Intonasi tepat
 Penjedaan yang tepat
 Volume suara lantang

Skor akhir = Skor yang diperoleh x 100


Dibagi Skor Maksimal

Cianjur, …… Juli 2017


Mengetahui, Guru Mata Pelajaran
Kepala SMPN 3 Cugenang Bahasa Indonesia

Dra. Heny Mulyani, M.Pd. Retno Yulianingsih, S.Pd.


NIP. 19601110 198803 2 004 NIP. -

10

Anda mungkin juga menyukai