Anda di halaman 1dari 2

1

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Fobia berasal dari kata Phobos, nama salah satu Dewa Yunani yang dapat
menimbulkan rasa takut. Sang Dewa digambarkan sebagai satu lukisan memakai
kedok/topeng dan pelindung untuk menakuti lawan dalam peperangan. Kata
“phobia” berasal dari namanya yang diartikan dengan kekhawatiran, ketakutan,
atau kepanikan. Fobia sosial (social phobia) dalam DSM IV-R disebut juga
gangguan ansietas sosial (social anxiety disorder).1
Fobia social adalah adanya rasa takut yang kuat dan menetap akan situasi
yang dapat menimbulkan rasa malu. Orang dengan fobia social (disebut juga
gangguan ansietas social) memiliki rasa takut yang berlebihan akan rasa malu di
berbagai lingkungan social, seperti berbicara didepan umum, buang air kecil di
WC umum dan berbicara dengan seorang kencan. 2
Fobia sosial merupakan salah satu di antara jenis gangguan cemas
(neurosis-cemas) dengan gelaja utama perasaan takut yang disertai keinginan
untuk menghindar. Karakteristik temperamen seseorang seperti rasa malu,
behavioral inhibition, selfconsciousness, embarrassment dan keturunan (heredity)
merupakan faktor predisposisi terjadinya fobia sosial. Prevalensi fobia sosial pada
kelompok eksekutif di Indonesia besarnya antara 9,6 -16%, yang timbul sejak usia
muda dan terus berlangsung sampai pada usia dewasa. Di negara maju prevalensi
fobia sosial besarnya 2-13%, dan secara bermakna mengganggu pekerjaan, status
akademik dan hubungan seseorang. 3
Perhatian terhadap fobia sosial masih kurang, dan sering dinyatakan
sebagai “gangguan cemas yang terabaikan”. Kurangnya perhatian terhadap fobia
sosial disebabkan oleh sedikitnya penderita yang mencari pengobatan untuk
gangguan fobia yang dideritanya. Penderita berobat bukan untuk fobia sosial
tetapi untuk keluhan lain.

1.2 Rumusan Masalah


Bagaimana definisi, etiologi, gambaran klinis, cara penegakan diagnosa,
dan penatalaksanaan fobia social.
2

1.3 Tujuan
Mengetahui definisi, etiologi, gambaran klinis, cara penegakan diagnosa,
dan penatalaksanaan fobia social.

Anda mungkin juga menyukai