Anda di halaman 1dari 3

Assalamualaikum

Alhamdulilah
Alloh masih memberikan kenikmatan sehat sampai saat ini.
Sebentar lagi bulan Ramadhan....

Kami dari SG 2 Aisyah punya tips2 lho untuk menjaga kebugaran di Bulan Puasa.

Simak ya......

TIPS PUASA BUGAR

1. NIAT PUASA Motivasi yang kuat untuk berpuasa menyebabkan fisik kita siap untuk
menghadapi sesuatu yang diakibatkan oleh puasa tersebut. Diketahui bahwa kadar asam
lambung orang yang niat puasa lebih rendah dari orang yang kelaparan. Hal ini karena
niat(motivasi) puasa menyebabkan penekanan pusat lapar di otak sehingga kita siap menahan
lapar sampai waktu berbuka.

2. TETAP MAKAN SAHUR Makan sahur penting bagi kita untuk memperoleh cadangan
energi dalam melakukan aktifitas keseharian. Bila tidak sahur seseorang akan mudah menjadi
hipoglikemia dimana kadar gula dalam darah turun. Hal ini menyebabkan tubuh cepat
menjadi lesu, loyo dan mengantuk, bahkan mudah marah.

3. HINDARI MAKANAN DAN MINUMAN YANG BANYAK MENGANDUNG GULA


SAAT SAHUR Makanan dan minuman yang terlalu banyak mengandung gula akan memacu
tubuh memproduksi insulin untuk segera menetralkan kadar gula dalam darah. Akibatnya
rasa lapar akan cepat timbul dan badanpun menjadi cepat lemas dan lesu. Perbanyak makanan
yang mengandung protein tinggi karena protein akan diolah lebih lambat disbanding jenis
makanan lain.

4. SEGERA BERBUKA PUASA PADA WAKTUNYA Segeralah berbuka dengan makanan


yang manis (korma) dan secukupnya, makanan yang manis lebih baik untuk usus yang
kosong dan lebih cepat diubah menjadi energi. "Makan dan minumlah kamu jangan
berlebihan" Al Quran.

5. BEROLAHRAGA DI BULAN RAMADHAN Salah satu penyabab cepat lelah ketika


puasa adalah kebiasaan yang salah ramai-ramai berolahraga sehabis sahur. Waktu yang tepat
untuk berolahraga di bulan Ramadhan adalah beberapa jam (1-2 jam) menjelang berbuka
puasa dan dianjurkan tidak melakukan olahraga yang terlalu berat.

6. MENJAGA KEBERSIHAN GIGI DAN MULUT SELAMA BERPUASA Ketika puasa


semua kegiatan makan dan minum berhenti total sehingga produksi kelenjar air liur mulut
berkurang dan mulut menjadi cepat asam dan berbau. Karena itu dianjurkan untuk segera
menggosok gigi sehabis makan sahur agar sisa-sisa makanan tidak membusuk di rongga
mulut.
TIPS SEHAT SAAT MAKAN SAHUR

Hal yang paling penting saat makan sahur adalah air. Ketika tidur tubuh kita kehilangan berat
1-2 kg, dan itu adalah air. Jadi memulai puasa dengan restorasi cairan adalah langkah yang
baik.

Jangan lupa, konsumsilah pula sayur-sayuran dan buah-buahan yang terbukti banyak
mengandung serat. Selain membersihkan usus, serat adalah sapu alami yang membantu
membersihkan sisa daging di sela- usus. Makan makanan berserat juga membuat proses
pencernaan lebih lambat dan membantu insulin dikeluarkan secara bertahap. Untuk membuat
energi dari sahur tahan lama, bersahurlah lebih akhir saat mendekati imsak.

Hindari terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang manis-manis. Banyak makan makanan
manis disaat sahur akan membuat Anda cepat lapar di siang hari. Makanan manis membuat
tubuh bereaksi melepaskan insulin secara cepat, insulin berfungsi memasukkan gula dari
dalam darah ke dalam sel-sel tubuh dan digunakan sebagai sumber energi.

Hindari pula makan berlebihan selama sahur agar kolesterol tidak melonjak tinggi. Untuk itu
sebaiknya hindari makanan gorengan karena makanan yang digoreng tidak memberi asupan
air yang cukup dan mengandung minyak yang tidak baik bagi kesehatan karena menimbulkan
radikal bebas di dalam tubuh.

Dan yang terakhir, jika timbul gejala sakit maag seperti : sendawa asam, mual, mulas, nyeri
ulu hati dan kembung, maka asam lambung dapat dinetralkan dengan minum obat maag
sebelum sahur, saat berbuka dan sebelum tidur malam.

TIPS BERBUKA SEHAT :

Nikmat nya orang bepuasa adalah ketika saat datang berbuka. Berikut tips berbuka puasa
sehat.

Minum yang manis sebaiknya alami kurangi gula. Air kelapa, jus buah melon atau
semangka dan buah lainnya. Hindari gula pasir berlebihan karena akan menyebabkan efek
yoyo pada timbangan nantinya di hari Raya, dan memberi dampak kesehatan yang kurang
baik.
Makanan atau minuman yang mengandung gula akan mampu memberi asupan nutrisi dan
energi dengan cepat sehingga tubuh akan kembali segar dalam waktu singkat.

Hindari cairan atau minuman yang terlalu dingin karena minuman yang terlalu dingin akan
membuat perut cepat kenyang sehingga mengurangi atau bahkan menghilangkan nafsu
makan makanan yang bergizi dan berguna bagi tubuh kita. Akibatnya tubuh akan cepat lemas
untuk berpuasa esok harinya.

Karbohidrat kompleks akan lebih baik plus makanan yang tidak digoreng. Nasi putih, dan
makanan gorengan akan membuat ngantuk saat tarawih. Gorengan mengikat oksigen darah
sampai 20%

Pasca buka puasa, konsumsi lagi air putih. Usahakan mulai buka puasa sampai tidur minimal
masuk air 1 liter.
Berbukalah puasa dengan porsi yang sedikit atau tidak terlalu banyak dan tidak terlalu
membuat terlalu kenyang. Berhenti makan saat mulai kenyang, jangan sampai kekenyangan
atau terlalu kenyang. Anda bisa selingi dengan mengemil dalam jangka waktu 2 sampai 3 jam
sekali.

Saat berbuka puasa dibiasakan makan secara perlahan jangan tergesa-gesa, dengan makan
dan mengunyah secara perlahan hingga lembut akan membantu sistem pencernaan anda
bekerja tidak terlalu berat dalam mencerna makanan sehingga metabolisme bisa berjalan
lancar tanpa membuat anda sakit.

Selamat menunaikan ibadah puasa

Sumber : AGUS SRI WARDOYO

Ketua DPD Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI) Jawa Timur

Anda mungkin juga menyukai