Anda di halaman 1dari 5

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Rumah merupakan salah satu macam bangunan yang digunakan sebagai

tempat tinggal dalam jangka waktu tertentu. Rumah merupakan salah satu

kebutuhan primer dalam kehidupan manusia,karena manusia memerlukan

papan ( rumah) untuk tinggal. Rumah merupakan salah satu komponen

penting dalam kehidupan,oleh karena itu sangatlah penting dalam memilih

rumah yang nyaman dan sesuai dengan keluarga yang akan tinggal. Dalam

menentukan rumah tersebut nyaman atau tidak dapat dilihat dari berbagai

aspek seperti aspek lokasi dan konstruksi bangunan itu sendiri. Pada aspek

lokasi,tentu akan sangat baik jika dapat memilih lokasi yang nyaman dalam

membangun rumah,seperti sejuk,jauh dari kebisingan,keamanan terjaga,dekat

dengan infrastruktur dan sebagainya. Sedangkan dalam aspek

infrastruktur,seperti ventilasi yang cukup,pencahayaan yang cukup,ruangan

tidak terlalu lembab dan kering, material bangunan tidak menganggu

kesehatan,atap rumah yang memadai sehingga tidak bocor,dan lain

sebagainya.

Rumah biasanya memiliki berbagai model dan tipe yang berbeda,

sepertirumah tradisional dan rumah modern,dalam rumah modern biasanya

cenderung pada rumah minimalis seperti type 36, type 45, type 54 dan

lainnya. Demi memenuhi kebutuhan akan rumah yang nyaman sesuai dengan

kebutuhan konsumen,maka solusi yang ditawarkan adalah dengan


membangun sebuah perumahan. Perumahan dianggap menguntungkan karena

selain lokasi yang nyaman,keamanan juga terjaga, selain itu juga konsumen

tidak perlu pusing memikirkan hal yang berkaitan dengan konstruksi karena

perumahan yang ditawarkan telah siap huni.

Dari latar belakang diatas maka penulis berkesempatan mengikuti Kerja

Praktek (KP) secara nyata pada PT. BOGOWONTO MULTI KARYA

dalam pekerjaan ....

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan kerja praktek pada PT. BOGOWONTO MULTI KARYA,

masalah yang dapat dikaji adalah :

1. Bagaimana pelaksanaan pekerjaan pembangunan perumahan pada PT.

BOGOWONTO MULTI KARYA ?

1.3 Manfaat Kerja Praktek

1. Memberi pengalaman mahasiswa tentang kendala-kendala dalam

pelaksanaan pekerjaan pembangunan perumahan.

2. Menambah referensi bagi pembaca/pengamat tentang setiap langkah-

langkah dalam pelaksanaan pembangunan perumahan.


1.4 Tujuan Kerja Praktek

1. Mengetahui dan memahami pelaksanaan pekerjaan perumahan.

1.5 Lingkup Kerja Praktek

Dalam proyek pembangunan perumahan sistem yang digunakan adalah

pengamatan langsung di lapangan sebagai data primer, peninjauan,

pengumpulan data proyek baik itu bersifat teknis maupun administrasi, yang

dapat menunjang lingkup laporan yang bersifat normative.

1.5.1 Lokasi dan Situasi Proyek

Proyek pembangunan perumahan

1.5.2 Data Proyek

a. Data-data umum proyek

Nama Proyek : Proyek Perumahan Bukit Elang Residence.

Lokasi Proyek : JL. Elang Raya Mangunharjo, Tembalang –

Semarang.

Pemilik : PT. Warna Alam Indonesia.


Kontraktor : PT. Warna Alam Indonesia.

Biaya/harga rumah : Rp. 466.240.000.

b. Spesifikasi Bangunan

Luas bangunan : Type 45

Pondasi : Pondasi pasangan batu kali

Struktur Bangunan : Beton bertulang

Dinding : Bata diplester,diaci,dan dicat Ex Mowilex,tampak depan

kombinasi batu alam

Lantai : Teras dan lantai utama : Granite Tile 60 x 60

Konstruksi Atap : Rangka atap baja ringan

Penutup Atap : Penutup atap genteng beton flat

Kusen Pintu & Daun Jendela : Alumunium, Kaca bening

Pintu : Daun pintu double takewood

Plafond : Rangka plafon hollow,penutup plafon gypsum board

Sanitair : Kloset duduk, washtafel, shower

Daya listrik dan air : PLN 1300 watt, air setara PDAM
1.5.3 Ruang Lingkup Proyek

Pekerjaan penyusunan laporan Struktur Bangunan 1 dalam


pengamatan proyek perumahan Bukit Elang Residence meliputi :
A. Pekerjaan persiapan,meliputi pembersihan lahan, pengadaan
dan penyimpanan peralatan dan bahan bangunan yang
diperlukan.
B. Pekerjaan pengukuran dan pemasangan bowplank.
C. Pekerjaan pondasi.
D. Perkerjaan struktur bangunan, beton bertulang, sloof, kolom,
plat lantai, balok, dan tangga.
E. Perkerjaan struktur atap menggunakan rangka baja ringan
galvalum.

Anda mungkin juga menyukai