Anda di halaman 1dari 9

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMA


Mata Pelajaran : Matematika-Wajib
Kelas/Semester : XI/2
Materi Pokok : Statistika
Alokasi Waktu : 2 × 45 menit

A. Kompetensi Inti (KI)


1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
2. Mengembangkan perilaku (jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli, santun, ramah
lingkungan, gotong royong, kerjasama, cinta damai, responsif dan proaktif) dan
menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan bangsa
dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam
menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, dan
prosedural dalam ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan
wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait fenomena
dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang
spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, menyaji, dan mencipta dalam ranah konkret dan ranah abstrak
terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan
mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.
B. Kompetensi Dasar dan Indikator
2.1 Memiliki motivasi internal, kemampuan bekerjasama, konsisten, sikap disiplin, rasa
percaya diri, dan sikap toleransi dalam perbedaan strategi berpikir dalam memilih
dan menerapkan strategi menyelesaikan masalah.
2.2 Mampu mentransformasi diri dalam berpilaku jujur, tangguh mengadapi masalah,
kritis dan disiplin dalam melakukan tugas belajar matematika.
Indikator:
1. Siswa terlibat aktif dalam kegiatan mandiri dan kegiatan kelompok.
2. Siswa toleran terhadap proses pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif.
3. Siswa bekerjasama dan bertanggungjawab atas keberhasilan teman.
3.12 Mendeskripsikan dan menggunakan berbagai ukuran pemusatan, letak dan
penyebaran data sesuai dengan karakteristik data melalui aturan dan rumus serta
menafsirkan dan mengkomunikasikannya
Indikator:
Siswa dapat menentukan median dan modus dari data berkelompok
4.9 Menyajikan dan mengolah data statistik deskriptif kedalam tabel distribusi dan
histogram untuk memperjelas dan menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan
kehidupan nyata
Indikator:
Siswa terampil dalam menerapkan rumus median dan modus data berkelompok

1
C. Tujuan Pembelajaran
1. Tujuan Aspek Sikap
Dengan mengikuti kegiatan pembelajaran pada pertemuan ini diharapkan siswa:
a. Memiliki motivasi untuk selalau aktif belajar dan mengembangkan
pengetahuannya.
b. Memiliki kemampuan bekerja sama, kemauan menyampaikan ide dan
memberikan penjelasan atas ide yang ia sampakan.
c. Memiliki tanggung jawab sosial, seperti bertanggungjawab atas keberhasilan
teman mereka.
2. Tujuan Aspek Pengetahuan
Dengan mengikuti kegiatan pembelajaran pada pertemuan ini diharapkan siswa
mampu untuk menentukan median dan modus data berkelompok yang disajikan
dalam bentuk tabel maupun diagram

D. Metode Pembelajaran
Metode yang digunakan adalah kombinasi tanya jawab, diskusi dan penugasan. Model
yang digunakan STAD

E. Media Pembelajaran
Laptop, LCD, Spidol dan Papan Tulis.

F. Sumber Belajar
Buku Matematika Kelas XI (Kemendikbud RI) dan LKS

G. Langkah-langkah Pembelajaran
Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi
Waktu

Pendahuluan 1. Guru mengucapkan salam pembuka dan memeriksa 10 menit


keadaan kelas serta menyiapkan peserta didik secara
psikis dan fisik untuk mengikuti proses pembelajaran
2. Guru membahas PR tentang nilai rata-rata (mean) yang
telah dikerjakan oleh siswa

Inti Fase 1: Menyampaikan tujuan dan memotivasi siswa 75 menit


1. Guru menjelaskan maksud dan tujuan pembelajaran yang
ingin dicapai, yaitu siswa diharapkan mampu memahami
tentang median dan modus serta menerapkannya dalam

2
kehidupan sehari-hari
2. Guru memberikan motivasi pentingnya memahami
median dan modus dalam kehidupan sehari-hari
(motivasi)
Fase 2: Menyajikan informasi
3. Siswa diminta mengamati tabel data berkelompok yang
ada pada masalah yang diberikan oleh guru (mengamati)

4. Siswa diminta mengajukan pertanyaan (Menanya)


tentang hal-hal atau istilah yang belum dipahami terkait
median dan modus data berkelompok

5. Guru menyajikan informasi terkait materi median dan


modus dari data berelompok

Fase 3: Mengorganisasikan siswa ke dalam kelompok-


kelompok belajar
6. Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok yang
heterogen
7. Setiap kelompok diberikan beberapa permasalahan terkait
median dan modus
Fase 4: Membimbing kelompok belajar
8. Guru menyampaikan aturan diskusi. Diskusi dimulai
setelah masing-masing kelompok mendapatkan soal.
Setelah diskusi kelompok, akan diberikan tes individu
untuk mngetahui sejauh mana pemahaman setiap siswa.
Kelompok yang paling aktif dan menyelesaikan masalah
paling benar mendapat skor kelompok terbaik. Yang
menjadi pemenang adalah kelompok yang mendapat skor
terbaik dan jumlah skor dari tes individu masing-masing
kelompok
9. Siswa diminta mendiskusikan masalah yang diberikan
dengan kelompoknya masing-masing (mengeksplorasi)
10. Siswa diminta berpikir serta menalar tentang cara
penyelesaian masalah yang diberikan oleh guru dengan

3
menghubungkan pengetahuan yang telah diterima
(Mengasosiasi)
11. Guru berkeliling mencermati siswa bekerja, mencermati
dan menemukan berbagai kesulitan yang dialami siswa,
serta memberikan kesempatan kepada siswa untuk
bertanya hal-hal yang belum dipahami
Fase 5: Evaluasi
12. Guru memberi kesempatan pada setiap kelompok yang
ingin mempresentasikan hasil diskusinya didepan kelas,
dan kelompok lain diperbolehkan bertanya atau
menanggapi (mengkomunikasikan)
13. Guru mengevaluasi jalannya diskusi selama pembelajaran
14. Guru memberikan soal untuk dikerjakan secara individu
15. Guru membahas jawaban dari soal tes individu. Jawaban
tiap individu ditukarkan ke kelompok lain untuk
dicocokkan
Fase 6: Memberikan penghargaan
16. Guru memberikan reward pada kelompok pemenang

Penutup 1. Siswa diminta menyimpulkan tentang materi yang 5 menit


diajarkan pada hari itu

2. Guru meminta siswa belajar dirumahnya masing-masing


pada pertemuan selanjutnya

3. Guru mengakhiri kegiatan pembelajaran

H. Penilaian
1. Prosedur Penilaian:
No Aspek yang dinilai Teknik Penilaian Waktu Penilaian
1. Sikap Pengamatan Selama pembelajaran dan
a. Terlibat aktif dalam saat diskusi
kegiatan mandiri dan
kegiatan kelompok.
b. Toleran terhadap
proses pemecahan

4
No Aspek yang dinilai Teknik Penilaian Waktu Penilaian
masalah yang berbeda
dan kreatif.
c. Bekerjasama dan
bertanggungjawab
atas keberhasilan
teman.
2. Pengetahuan
Dapat menyelesaikan Tes (Kuis berbentuk Penyelesaian tugas
masalah yang berkaitan soal uraian) individu/kuis
dengan penerapan rumus
median dan modus data
berkelompok.

2. Instrumen Penilaian.
Instrumen tes:
Perhatikan data yang disajikan pada tabel berikut:
Skor Frekuensi
1 – 10 2
11 – 20 4
21 – 30 5
31 – 40 10
41 – 50 25
51 – 60 40
61 – 70 50
71 – 80 35
81 – 90 20
91 – 100 9
Carilah modus dari data tersebut!
Kunci Jawaban dan Rubrik Penilaian

LANGKAH-LANGKAH SKOR

Dengan memperhatikan tabel yang diberikan, maka


kelas modus adalah kelas 61 – 70, sehingga:
10
L1 = 60,5 d1 = 10 d2 = 15 l = 10
Jadi, modus = 60,5 + (10/10+15) x 10
= 60,5 + 4

5
= 64,5

JUMLAH 10

6
LEMBAR PENGAMATAN PENILAIAN SIKAP

Nama Sekolah : SMA


Mata Pelajaran : Matematika-Wajib
Kelas/Semester : XI/2
Materi Pokok : Statistika
Alokasi Waktu : 2 × 45 menit

Indikator sikap aktif dalam pembelajaran statistika.


1. Kurang baik jika menunjukkan sama sekali tidak ambil bagian dalam pembelajaran
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha ambil bagian dalam pembelajaran tetapi belum
ajeg/konsisten
3. Sangat baik jika menunjukkan sudah ambil bagian dalam menyelesaikan tugas
kelompok secara terus menerus dan ajeg/konsisten
Indikator sikap bekerjasama dalam kegiatan kelompok.
1. Kurang baik jika sama sekali tidak berusaha untuk bekerjasama dalam kegiatan
kelompok.
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk bekerjasama dalam kegiatan kelompok
tetapi masih belum ajeg/konsisten.
3. Sangat baik jika menunjukkan adanya usaha bekerjasama dalam kegiatan kelompok
secara terus menerus dan ajeg/konsisten.
Indikator sikap toleran terhadap proses pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif.
1. Kurang baik jika sama sekali tidak bersikap toleran terhadap proses pemecahan masalah
yang berbeda dan kreatif.
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk bersikap toleran terhadap proses
pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif tetapi masuih belum ajeg/konsisten.
3. Sangat baik jika menunjukkansudah ada usaha untuk bersikap toleran terhadap proses
pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif secara terus menerus dan ajeg/konsisten.

Bubuhkan tanda √ pada kolom-kolom sesuai hasil pengamatan.


Sikap
Aktif Bekerjasama Toleran
No Nama Siswa
KB B SB K B SB KB B SB
B
1
2
3
.
.
.
32

Keterangan:
KB : Kurang baik B : Baik SB : Sangat baik

7
LEMBAR PENGAMATAN PENILAIAN KETERAMPILAN

Nama Sekolah : SMA


Mata Pelajaran : Matematika-Wajib
Kelas/Semester : XI/2
Materi Pokok : Statistika
Alokasi Waktu : 2 × 45 menit

Indikator terampil menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan
yang berkaitan dengan median dan modus data berkelompok
1. Kurang terampil jika sama sekali tidak dapat menerapkan konsep/prinsip dan strategi
pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan median dan modus data
berkelompok
2. Terampil jika menunjukkan sudah ada usaha untuk menerapkan konsep/prinsip dan
strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan median dan modus data
berkelompok
3. Sangat terampill, jika menunjukkan adanya usaha untuk menerapkan konsep/prinsip dan
strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan median dan modus data
berkelompok
Bubuhkan tanda √ pada kolom-kolom sesuai hasil pengamatan.
Keterampilan
Menerapkan konsep/prinsip
No Nama Siswa dan strategi pemecahan
masalah
ST T C K
1
2
3
.
.
.
.
.
.

32

Keterangan:
ST : Sangat terampil
T : Terampil
C : Cukup
K : Kurang

8
LEMBAR KERJA SISWA

Mata Pelajaran : Matematika-Wajib


Kelas/Semester : XI/2
Materi Pokok : Statistika
Alokasi Waktu : 2 × 45 menit
Nomor Kelompok : ………………….
Nama Anggota : 1. ………………. 4. ……………….
2. ………………. 5. ……………….
3. ………………. 6. ……………….

I. Tujuan Pembelajaran Aspek Pengetahuan


Dengan mengikuti kegiatan pembelajaran pada pertemuan ini diharapkan siswa mampu
untuk:
1. Menentukan nilai median yang disajikan dalam bentuk tabel maupun diagram
2. Menentukan nilai modus yang disajikan dalam bentuk tabel maupun diagram
J. Petunjuk:
1. Berdiskusilah dalam kelompok Kalian dengan saling memberikan masukan dan saran
dalam menyelesaikan soal-soal berikut.
2. Bertanyalah kepada guru jika Kalian mengalami kesulitan.
3. Kerjakan dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab.

K. Lembar Kerja Siswa

Perhatikan data yang disajikan pada tabel berikut:


Skor Frekuensi
1 – 10 2
11 – 20 4
21 – 30 5
31 – 40 10
41 – 50 25
51 – 60 40
61 – 70 50
71 – 80 35
81 – 90 20
91 – 100 9
Carilah median dan modus dari data tersebut!

Anda mungkin juga menyukai