Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH KABUPATEN KEDIRI

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS KANDANGAN
Jl. Malang No. 109. Kandangan :(0354) 326230
:pkmkandangan@gmail.com
KEDIRI

KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS KANDANGAN


NOMOR : 800/ /418.48.3.98/2015
TENTANG
JENIS- JENIS PELAYANAN
PADA UPTD PUSKESMAS KANDANGAN

KEPALA UPTD PUSKESMAS KANDANGAN


Menimbang : a. bahwa Puskesmas sebagai penyedia pelayanan kesehatan dasar perlu
menetapkan jenis-jenis pelayanan yang disediakan bagi masyarakat
sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan permasalahan kesehatan
yang ada di wilayah kerjanya;
b. bahwa untuk menunjang hal tersebut di atas perlu adanya kebijakan
Kepala UPTD Puskesmas Kandangan sebagai landasan bagi
penentuan jenis pelayanan yang disediakan;

c. bahwa untuk maksud tersebut di atas dipandang perlu ditetapkan


dengan keputusan Kepala Puskesmas Kandangan.

Mengingat : 1. Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang


Kesehatan;
2. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014 Tentang Pusat
Kesehatan Masyarakat;
3. Pedoman Manajemen Puskesmas sebagai tindak lanjut dari
Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
128/MENKES/SK /II/2004 tentang Kebijakan Dasar Puskesmas;
4. Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor
KEP/25/M.PAN/2/2004 tentang Pedoman Umum Penyusunan Indeks
Kepuasan Masyarakat Unit Pelayanan Instansi Pemerintah;
5. Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor
63/KEP/M.PAN/ 2003 tentang Pedoman Umum Penyelenggaraan
Pelayanan Publik;
6. Standar Akreditasi Puskesmas, Direktorat Bina Upaya Kesehatan
Dasar, Direktorat Jenderal Bina Upaya Kesehatan Kementerian
Kesehatan RI Tahun 2014;
7. Pedoman Penyusunan Dokumentasi Akreditasi Fasilitas Kesehatan
Tingkat Pertama, Dirktorat Jenderal Bina Upaya Kesehatan, Bina
Upaya Kesehatan Dasar Tahun 2015.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : JENIS-JENIS PELAYANAN UPTD PUSKESMAS KANDANGAN


KESATU : Jenis-jenis pelayanan sebagaimana dimaksud pada diktum pertama
sebagaimana terlampir dalam keputusan ini.
KEDUA : Di setiap jenis pelayanan yang diberikan, petugas :
a. mempersiapkan perlengkapan sesuai dengan jenis pelayanan yang
diberikan;

b. memberikan pelayanan sesuai dengan kompetensi dan SOP yang ada;

c. memberikan pelayanan yang tepat, cepat dan memuaskan;

d. memberikan informasi yang dibutuhkan pelanggan;

e. memberikan pelayanan dengan hak yang sama.

KETIGA : Jenis pelayanan yang diberikan sebagaimana dimaksud Diktum


PERTAMA dalam melaksanakan tugas bertanggung jawab dan
melaporkan pelaksanaanya kepada Kepala Puskesmas.
KEEMPAT : Segala biaya yang timbul sebagai akibat dalam keputusan ini
dibebankan kepada Anggaran rutin Puskesmas.
KELIMA : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.
Ditetapkan di : Kandangan
Pada Tanggal : Desember 2015
KEPALA UPTD PUSKESMAS KANDANGAN

LINDA TJAHJONO
Pembina TK I /IVb
NIP. 196108051989012003

LAMPIRAN
KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS
KANDANGAN
NOMOR : 440/……../……
TANGGAL :

JENIS-JENIS PELAYANAN DI UPTD PUSKESMAS KANDANGAN

1. Loket Pendaftaran
2. Poli Umum melayani :
- Pelayanan kesehatan dasar
- Konseling kesehatan
- Rujukan rawat jalan dari Puskesmas ke Rumah Sakit
- Pelayanan surat keterangan sehat
3. Poli gigi melayani :
- Pengobatan gigi dan mulut
- Penambalan gigi
- Pencabutan gigi
- Scaling gigi
- Konsultasi kesehatan gigi dan mulut
4. Poli KIA/KB melayani :
- Pemeriksaan kehamilan, nifas
- Pelayanan KB : suntik, implant/susuk, kondom, pil, IUD
- Deteksi Dini Tumbuh Kembang Balita
- Imunisasi Ibu Hamil
- Tindik telinga bayi
- Konsultasi :
 Kesehatan calon pengantin
 Kesehatan reproduksi remaja
 Asuhan pasca keguguran
 Wanita menopause
 Kesehatan usia lanjut
 Tumbuh kembang balita

5. Pelayanan Imunisasi melayani :


- Imunisasi dasar pada bayi ( HB,DPT HIB,Polio)
- Imunisasi lanjutan DT
- Imunisasi TT

6. Pelayanan Penunjang :
a. Pelayanan Laboratorium
b. Pelayanan USG Ginekologi
c. Pelayanan ECG

7. Pelayanan Klinik Konsultasi :


a Klinik Pojok gizi
b Klinik Sanitasi
c Klinik Kesehatan Remaja
d Klinik Konseling IMS-HIV/AIDS

8. Pelayanan rawat Inap


Jumlah tempat tidur : 14 tempat tidur
( Rintisan Rawat Inap )
9. Pelayanan UGD
Melayani UGD 24 jam dan tindakan medik ringan-sedang
Telp (0354) 326230
10. Pelayanan Persalinan 24 Jam
Puskesmas PONED ( Pelayanan Obstetri Neonatal Emergensi Dasar)
11. Apotek 24 Jam
12. Pelayanan Jemput bola ( Pusling / Puskesmas keliling, Posyandu, PHN )
13. Pelayanan Kesehatan program lain :
1. Program Pokok :
a Program Promosi Kesehatan (Promkes)
b Program Kesehatan Lingkungan (Kesling)
c Program Perbaikan Gizi Masyarakat
d Program Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) & Keluarga Berencana (KB)
e Program Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit Menular (P2M) mencakup :
(1) Program Imunisasi
(2) Program P2 TBC
(3) Program P2 Kusta
(4) Program P2 DBD
(5) Program P2 Diare
(6) Program P2 ISPA
(7) Program Surveilans
(8) Program HIV dan Malaria
2. Upaya Kesehatan Pengembangan
a Program Kesehatan Gigi dan Mulut
b Program Usaha Kesehatan Sekolah (UKS)
c Program Kesehatan Usia Lanjut
d Program Kesehatan Jiwa
e Program Perawatan Kesehatan Masyarakat / Publik Health Nurse (PHN)
Ditetapkan di : Kandangan
Pada Tanggal : Desember 2015
KEPALA UPTD PUSKESMAS KANDANGAN

LINDA TJAHJONO
Pembina TK I /IVb
NIP. 196108051989012003

Anda mungkin juga menyukai