Anda di halaman 1dari 3

PPATK E-LEARNING

ANTI PENCUCIAN UANG DAN PENCEGAHAN PENDANAAN TERORISME


Bagian 6: Kewajiban Lain Terkait Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan Teroris

Modul E-Learning 2

PRINSIP MENGENALI PENGGUNA JASA DAN PELAPORAN


BAGI PIHAK PELAPOR DAN PIHAK LAINNYA

Bagian Keenam, Kewajiban Lain Terkait Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan
Teroris

2.6 Kewajiban Lain Terkait Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan Teroris

2.6.1 Record Keeping

Gambar 1 Ilustrasi Record Keeping

Seluruh dokumen dan catatan terkait identitas pengguna jasa harus disimpan sampai jangka waktu 5 (lima)
tahun setelah hubungan usaha dengan pengguna jasa tersebut berakhir. Di samping itu, catatan terkait
seluruh transaksi yang dilakukan oleh pengguna jasa juga harus disimpan dalam jangka waktu yang sama.

2.6.2 Due Diligence Terhadap Pegawai


Identifikasi, verifikasi, serta pemantauan terhadap aktivitas transaksi tidak hanya dilakukan terhadap
pengguna jasa, namun juga harus dilakukan terhadap pegawai dari Pihak Pelapor. Terdapat risiko dimana

PPATK - Pusat Pelaporan Analisis & Transaksi Keuangan Hal 1 dari 3


Jl.Ir.H.Djuanda No.35, Jakarta 10120, Indonesia
Telepon +6221-3850455, +6221-3853922, Faksimili +6221-3856809, +6221-3856826
Email: contact-us@ppatk.go.id, website: http://elearning.ppatk.go.id
PPATK E-LEARNING
ANTI PENCUCIAN UANG DAN PENCEGAHAN PENDANAAN TERORISME
Bagian 6: Kewajiban Lain Terkait Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan Teroris

tindakan fraud dan pencucian uang yang dilakukan oleh pegawai akan berakibat lebih besar daripada yang
dilakukan oleh Pengguna Jasa.
2.6.3 Employee Training

Gambar 2 Ilustrasi Employee Training

Pegawai Pihak Pelapor harus memiliki pengetahuan yang memadai mengenai penerapan program anti
pencucian uang dan pencegahan pendanaan teroris (APU dan PPT) pada perusahaannya. Di sisi lain, Pihak
Pelapor harus memastikan seluruh pegawainya telah mendapatkan pelatihan-pelatihan yang diperlukan.
Program pelatihan khusus harus diterapkan bagi pegawai yang bertanggung jawab terhadap fungsi
identifikasi dan verifikasi pengguna jasa, fungsi pemantauan transaksi, serta fungsi pelaporan transaksi
kepada PPATK.
2.6.4 Penunjukan Penanggung Jawab Program Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan
Teroris
Pihak Pelapor harus menunjuk pegawai atau unit kerja yang bertanggung jawab dalam pelaksanaan
kewajiban Prinsip Mengenali Pengguna Jasa dan Pelaporan transaksi sesuai dengan Undang-Undang No. 8
Tahun 2010 serta ketentuan lain. Tugas utama dari pegawai atau unit kerja ini adalah untuk memastikan
atau menjalankan proses identifkasi terhadap Pengguna Jasa, melakukan verifikasi terhadap informasi
Pengguna Jasa, memantau transaksi, serta melaporkan kepada PPATK apabila terdapat transaksi yang
termasuk kriteria wajib dilaporkan.

PPATK - Pusat Pelaporan Analisis & Transaksi Keuangan Hal 2 dari 3


Jl.Ir.H.Djuanda No.35, Jakarta 10120, Indonesia
Telepon +6221-3850455, +6221-3853922, Faksimili +6221-3856809, +6221-3856826
Email: contact-us@ppatk.go.id, website: http://elearning.ppatk.go.id
PPATK E-LEARNING
ANTI PENCUCIAN UANG DAN PENCEGAHAN PENDANAAN TERORISME
Bagian 6: Kewajiban Lain Terkait Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan Teroris

2.6.5 Pengawasan Aktif Direksi atau Pengurus dan Dewan Komisaris


Direksi atau Pengurus dan Dewan Komisaris dari Pihak Pelapor harus secara aktif melakukan pengawasan
terhadap pelaksanaan program anti pencucian uang dan pencegahan pendanaan teroris di perusahaannya.
Mengingat peranan Direksi dan Dewan Komisaris akan mempengaruhi tingkat pencapaian tujuan organisasi
dalam penerapan Program APU dan PPT. Selain itu, peranan Direksi dan Dewan Komisaris juga dapat
memotivasi karyawan dan unit kerja dalam mendorong terbentuknya budaya kepatuhan di seluruh jajaran
organisasi.

PPATK - Pusat Pelaporan Analisis & Transaksi Keuangan Hal 3 dari 3


Jl.Ir.H.Djuanda No.35, Jakarta 10120, Indonesia
Telepon +6221-3850455, +6221-3853922, Faksimili +6221-3856809, +6221-3856826
Email: contact-us@ppatk.go.id, website: http://elearning.ppatk.go.id

Anda mungkin juga menyukai