Anda di halaman 1dari 5

TUGAS MATA KULIAH PENGANTAR BISNIS

Usaha Laundry & Dry


Cleaning

NAMA : ARIE NUGROHO


NPM : 11.11.32202.7205
JURUSAN : AKUNTANSI
SEMESTER : I (SATU) – TRANSFER
2

PENDAHULUAN
Perkembangan permintaan jasa laundry & dry cleaning di Kota Banjarbaru
sangat tinggi. Hal ini seiring dengan.pesatnya pertumbuhan Kota Banjarbaru yang
diproyeksikan sebagai ibu kota Provinsi Kalimantan Selatan. Selain itu, banyaknya
Perguruan Tinggi baik negeri maupun swasta membuat permintaan jasa laundry,
khususnya dari segmentasi mahasiswa semakin besar.

Struktur Usaha
Usaha Laundry & Dry Cleaning ini merupakan usaha perorangan, dimana
pengurus usaha adalah:
1. Pemilik Usaha/Pimpinan
2. Karyawan, yang terbagi menjadi
a. Bagian Cuci dan dry cleaning
b. Bagian Setrika dan Finishing
c. Penjaga Counter

PEMASARAN
Analisa Produk dan Segmentasi
Pencucian laundry & dry cleaning merupakan sistim pencucian khusus.
Dengan menggunakan sistim ini pakaian atau busana tidak gampang rusak,
mengingat beberapa harga busana tertentu sangat mahal.
- Laundry adalah pencucian basah dengan menggunakan mesin cuci khusus;
dimana dalam pencucian tidak ada penyikatan, penarikan, pelintiran dan juga
setiap bahan pakaian mempunyai cara pencucian yang berbeda.
- Dry Cleaning adalah pencucian kering. Hal ini dilakukan dengan cara
penyemprotan uap panas beserta obatnya yang kemudian dikeringkan dengan
cara penyedotan. Pencucian kering dilakukan untuk jenis bahan yang tidak
boleh terkena air, misalnya; karpet, lapisan jas, atau bahan pakaian tertentu.
Sedangkan segmentasi usaha ini adalah :
a. Masyarat umum/pegawai/karyawan
b. Mahasiswa

Pesaing
Di Kota Banjarbaru sudah ada beberapa usaha laundry ataupun dry cleaning.
Dengan strategi pemasaran dengan pendekatan segmentasi akan secara efektif
menjaring pasar.

2
3

Harga jual produk


Dengan strategi pendekatan segmentasi, maka harga jual produk secara umum
diproyeksikan sebagai berikut :
Kategori I : Masyarakat Umum/Pegawai/Karyawan
Jenis produk yang ditawarkan adalah sebagai berikut :
- Laundry Kiloan paket reguler (3 hari) : Rp. 6.000/kg
- Laundry Kiloan paket ekspress (1 hari) : Rp. 8.500/kg
- Dry Clean : Rp. 15.000/pcs
- Karpet dsb. : Rp. 7.500/m² dengan minimal Rp. 15.000
Kategori II : Mahasiswa
Jenis produk yang ditawarkan adalah :
- Laundry kiloan paket mahasiswa reguler : Rp. 4.000/kg
- Laundry kiloan paket mahasiswa ekspres : Rp. 6.000/kg
- Jasa cuci tanpa setrika : Rp. 3.000/kg
- Jasa setrika : Rp. 2.000/kg

Strategi dan Promosi Pemasaran


Kategori I :
- Diskon 5% bagi pelanggan yang dalam 1 bulan secara akumulasi telah
menggunakan jasa 20 kg
- Cash Back 5-15% plus Diskon 5% bagi perusahaan/instansi yang secara
kolektif menggunakan jasa minimal 50 kg/bulan selama 6 bulan berturut-
turut
- Khusus Karpet dan produk yang menggunakan jasa dry cleaning, diberikan
fasilitas jemput antar dengan biaya tambahan Rp.2.500/jemputan
Kategori II :
- Bonus 1 kg tiap menggunakan jasa 25kg
- Program undian bagi pelanggan dengan hadiah voucher cuci (1kg, 5kg,
10kg) dan voucher pulsa (Rp. 5rb/10rb/20rb/25rb) per 3 bulan dimana 1
kupon undian setara dengan 5kg cucian
Langkah strategis dalam pemasaran adalah sebagai berikut :
1. Pemisahan tempat kerja (Workshop) dengan Counter. Counter dibuka secara
tersebar di beberapa lokasi berbasis segmentasi, misalnya di kawasan
perkantoran dan tempat kost mahasiswa. Counter berfungsi sebagai tempat

3
4

terima-serah produk jasa layanan. Sedangkan proses pengerjaan dilakukan di


workshop.
2. Pelanggan mendapatkan kartu pelanggan sebagai register sesuai kategori
3. Media promosi melalui pamflet dan media cetak per 3 bulan

PROYEKSI INVESTASI
Perlengkapan usaha yang diperlukan dalam membangun usaha ini adalah:
- Kontrak Tempat Usaha @ Rp 10 000.000/tahun Rp 10.000.000
- Renovasi Rp 2.500.000
- Lemari 3 unit x @ Rp 500.000 Rp 1.500.000
- Mesin Cuci 2 unit x @ 5.000.000 Rp 10.000.000
- Steam Mechine 2 unit x @ 500.000 Rp 1.000.000
- Mesin Penyedot 2 unit x @ 1.250.000 Rp 2.500.000
- Mobil minibus (Second) Rp 50.000.000
- Lain-lain Rp 500.000
Total Rp 78.000.000

Modal Kerja operational bulan pertama Rp 11.725.000


Grand Total RP 89.725.000

SUMBER DANA INVESTASI


Kebutuhan dana dalam pembangunan usaha ini berasal dari dana sendiri dan
dana pinjaman dari bank. Yaitu:
Modal sendiri
- Investasi Tetap Rp 31.200.000 (40%)
- Modal Kerja Rp 5.863.000 (50%)
- Total Rp 37.063.000
Kredit Bank
- Investasi Tetap Rp 46.800.000 (60%)
- Modal Kerja Rp 5.863.000 (50%)
- Total Rp 52.663.000
Grand Total Rp 89.725.000

4
5

PENUTUP
Industri jasa laundry berkembang dengan sangat pesatnya di Kota Banjarbaru.
Dengan strategi pemasaran dan pelayanan yang baik akan mampu menjaring
pelanggan. Semua jenis usaha selalu membutuhkan biaya besar diawal, namun
usaha ini memberikan potensi return yang bahkan dapat mengembalikan
pinjaman modal dalam waktu 12 bulan.

Anda mungkin juga menyukai