Anda di halaman 1dari 4

TUGAS PETROLOGI

DIAGRAM FASE

Oleh:
Alfrian Ramadhan
072.12.012

PROGRAM STUDI TEKNIK GEOLOGI


FAKULTAS TEKNOLOGI KEBUMIAN DAN ENERGI
UNIVERSITAS TRISAKTI
JAKARTA
2016
Diagram Fase

Diagram fase adalah sebuah diagram yang menjeaskan bagaimana terjadinya kristalisasi
mineral dari magma (liquidus) dengan kandungan dan temperatur tertentu hingga menjadi
mineral (solidus). Ada beberapa tipe diagram fase yaitu :

1. Tipe 1-fase
2. Tipe 2-fase
3. Tipe 3-fase

Tipe 1-Fase

Tipe 1 fase adalah diagram fase yang menjelaskan hanya satu kandungan pada magma. Pada
diagram fase dibagi menjadi fasenya terdiri dari liquidus, liquidus + Solidus dan solidus.
Pada saat liquidus dengan komposisi a di turunkan temperaturnya hingga titik b makan akan
terbentuk solidus dengan komposisi e, dan liquidus yang tersisa memiliki komposisi d. Dan
pada saat liquidus ini berada pada komposisi d maka akan terbentuk solidus dengan
komposisi f, dan begitu seterusnya hingga semua liquid tersebut habis membentuk solidus.

Gambar 1 tipe 1 fase plagioklas


Tipe 2 Fase

Tipe 2 fase adalaha diagram fase yang menjelaskan pembentukan mineral dengan 2
kandungan pada magma. Pada diagram fase dibagi menjadi fasenya terdiri dari liquidus,
liquidus + solidus, solidus a dan solidus b. Pada saat liquidus dengan komposisi a di turunkan
temperaturnya hingga titik b makan akan terbentuk solidus dengan komposisi b, dan liquidus
lainya akan terus membentuk solidus dan terjadi penurunan komposisi liquidus yang tersisa
berada pada titik d. Lalu liquidus pada titik e akan membentuk solidus dengan komposisi e
dan sama seperti sebelmnya akan terus terjadi pembentukan solidus hingga titik d yang
merupakan titik euthetik yang mana pada titik ini terjadi pertumbuhan bersama antara 2
liquidus.

Gambar 2 pembentukan plagioklas pada tipe 2 fase pyroxen dan plagioklas

Gambar 3 pembentukan olivin pada tipe 2 fase pyroxen dan plagioklas


Tipe 3 Fase

Tipe 3 fase adalaha diagram fase yang menjelaskan pembentukan mineral dengan 3
kandungan pada magma. Pada diagram fase dibagi menjadi fasenya terdiri dari liquidus, 2
tipe liquidus , liquidus + solidus a, liquidus + solidus b, solidus a, solidus b dan solidus c.

Gambar 3 tipe fase olivin, pyroxen dan kuarsa

Anda mungkin juga menyukai