Anda di halaman 1dari 1

“One Care Volunteer”: Aksi Relawan Global Menggerakkan Perekonomian

Melalui Pendidikan Inklusif

Indonesia sebagai salah satu negara dengan jumlah penduduk terbesar nomor empat
di dunia mempunyai banyak sekali sumber daya manusia yang dapat membantu
mengubah situasi dunia. Sumber daya manusia yang banyak ini menjadikan terbuka
lebarnya ladang pengabdian bagi segenap bangsa Indonesia. Salah satunya menjadi
relawan yang dapat melakukan pengabdian di berbagai tempat di Indonesia maupun
lintas negara. Banyak relawan Indonesia yang saat ini tengah menjadi relawan di
seluruh dunia baik bidang kemanusiaan, sosial, pendidikan, maupun relawan kesehatan.
Kehadiran relawan di suatu daerah nyata-nyata memberikan manfaat bagi para
penduduk sekitar yang mengalami keterbatasan dalam mengakses kebutuhan mereka
maupun layanan fasilitas yang diberikan suatu negara kepada warganya.
Kehadiran relawan di suatu tempat akan membantu dalam mencapai Sustainable
Development Goals (SDGs) yang mana program tersebut dicetuskan oleh Perserikatan
Bangsa-Bangsa dalam rangka melakukan pemerataan kepada seluruh penduduk di dunia
dimanapun mereka berada yang difokuskan pada 17 isu global yang paling kritis di
dunia mulai dari pemerataan hingga keadilan bagi semua penduduk dunia.

Anda mungkin juga menyukai